Anda di halaman 1dari 6

Pembuatan Kelongsong Peluru Menggunakan CuZn

65%-35% Melalui Metode Metalurgi Serbuk Dengan


Variasi Temperatur Sintering dan Waktu Tahan
Sintering Terhadap Modulus Elastisitas Sebagai
Metode Alternatif Dari Proses Deep Drawing
Herryan Syahputra
Dr. Widyastuti, S.Si, M.Si
Ir. S a d i n o, MT

Abstrak
Cu65Zn35 merupakan bahan baku yang digunakan dalam pembuatan
kelongsong peluru. Material ini memiliki sifat mekanik yang baik,
diantaranya kemampuan bentuk (machinability), kemampuan tahan
korosi dan memiliki kekuatan tarik yang baik. Metode metalurgi serbuk
sedang dikembangkan karena metode ini memiliki banyak kelebihan
diantaranya, efisiensi pemakaian bahan yang baik, porositas dapat
dikontrol, besar butir mudah di kontrol dan digunakan untuk pembuatan
produk yang memiliki desain yang rumit. Kontrol yang dilakukan yaitu
700, 800, 900oC temperatur sintering dan 30, 60, 90 menit waktu tahan
sintering. Dengan variabel yang ada dapat diketahui pengaruh
temperatur sintering dan waktu tahan sintering terhadap modulus
elastisitas. Melalui pengujian Densitas, XRD, SEM/EDX, dan uji
modulus elastisitas. Data yang diperoleh menunjukkan, variasi
temperatur dan waktu tahan sintering yang menghasilkan nilai modulus
elastisitas tertinggi yaitu temperatur 700oC dan 30 menit waktu tahan
sintering, dimana nilai modulus elastisitas yang dihasilkan sebesar
56504.99 MPa. Sehingga komposit Cu65Zn35 dengan metode metalurgi
dapat membuat kelongsong peluru.

Hasil Uji XRF Terhadap Serbuk CuZn

Dari hasil uji XRF didapatkan bahwa komposisi CuZn


yang digunakan sebesar 61.45% Cu dan 36.6% dan terdapat
paduan lain seperti Ni, Fe, dll yang presentasenya sangat
kecil.

Hasil SEM Serbuk CuZn

Pada gambar diatas, terlihat bahwa serbuk CuZn


memiliki bentuk dendritik dan memiliki ukuran rata-rata 2
m.

Hasil Uji XRD CuZn

Pada Gambar dapat dilihat bahwa terdapat fasa selain


CuZn yaitu ZnO, dengan kata lain dapat dikatakan bahwa
serbuk Cu65Zn35 teroksidasi. Fasa ZnO ini dapat
mempengaruhi sifat mekanik pada material ini.

Hasil Uji SEM CuZn

Dalam pengamatan struktur mikro terlihat bahwa


terdapat banyak porositasdan waktu tahan 90 menit dan
temperatur 900oC. Hal ini berbeda dengan hasil
pengamatan struktur mikro pada temperatur 700oC dan
waktu tahan sintering 30 menit. .

Anda mungkin juga menyukai