Anda di halaman 1dari 9

Pemrograman Jaringan

Ridho Ade Setiawan


H1051131046
Network Addressing

Network Addresing adalh alamat network paling pertama didalam sebuah


network/jaringan dan tidak bisa digunakan (kecuali dalam kondisi
tertentu).Yang dimaksudkan kondisi tertentu ini adalah dimana host
dipaksa menggunakan full routing sebelum menuju host selanjutnya, jadi
host akan dipaksa untuk melakukan komunikasi terlebih dahulu ke router
sebelum bisa berkomunikasi dengan host lainnya

Contoh dari network addresing adalah dimana penggunaan mask /32


atau netmask 255.255.255.255, dengan teknik ini network admin bisa
meningkatkan keamanan jaringan terutama diwarnet/hotspot yang
memungkinkan user menggunakan netcut untuk mengganggu
sambungan dari komputer lain
Network Protocol

Network Protokol adalah suatu aturan atau protokol yang mengatur suatu
komunikasi data dalam jaringan internet. Protokol atau aturan ini berdiri atas
beberapa kumpulan protokol atau aturan lainnya. Dalam pemakaian internet
sendiri, mungkin hal ini tidak terlalu diperhatikan oleh pengguna internet
nyatanya IP ini merupakan hal yang penting dalam sebuah layanan internet
internet protokol in sangat berguna. Masing masing komputer tidak akan
memiliki sebuah IP address yang sama. Karena komputer ini mempunyai keunikan
sendiri sendiri.
Seiring berjalannya waktu, versi dari internet protokol yang telah ada pun terus
dikembangkan. Seperti keberadaan Internet Protokol versi 4 (IPv4) danInternet
Protokolversi 6 (IPv6).
Perbedaan paling signifikan adalah Internet protokol versi 6 (IPv6) ini memiliki
jumlah 128 bit, sedangkan internet protokol versi 4 (IPv4) ini memiliki 32 bit.
Network Connection

Network Connection adalah penghubung pengguna komputer dengan pengguna


komputer lainnya serta dapat berhubungan dengan komputer di sebuah wilayah
ke wilayah di penjuru dunia, dimana di dalam jaringan tersebut mempunyai
berbagai macam informasi serta fasilitaslayanan internetbrowsing atau
surfing. Istilah ini lebih dikenal dengan online di internet.
Client Server

client server merupakan sebuah paradigma dalam teknologi informasi yang


merujuk pada cara menyalurkan aplikasi antara kedua pihak tersebut, yaitu
client dan server. Yang mana Client adalah sistem atau proses yang melakukan
permintaan (request) data ke server. Sedangkan server yaitu sistem atau proses
yang menyediakan data yang diminta oleh client tersebut.
Fungsi client yaitu mengatur user interface dan memproses aplikasi.
Tipe-tipe dari client server yaitu server berkas, database server, transaction
server, groupware server, dan object server
Request Response

Request response merupakan client memberi request ke


server adalah koneksi dan komunikasi yang dilakukan dua
komputer dimana satu sisi bertindak sebagai klien dan sisi
lain sebagai server memeberi responds ke client , server
hanya melayani permintaan klien dan klien mengirimkan atau
meminta suatu proses pada server.
Data Transport
Lapisan transpor atau transport layer adalah lapisan keempat dari model referensi
jaringan OSI. Lapisan transpor bertanggung jawab untuk menyediakan layanan-
layanan yang dapat diandalkan kepada protokol-protokol yang terletak di atasnya.
Layanan yang dimaksud antara lain:
Mengatur alur (flow control),
Mengurutkan paket (packet sequencing),
Penanganan kesalahan dan fitur acknowledgment untuk menjamin bahwa data telah
dikirimkan dengan benar dan akan dikirimkan lagi ketika memang data tidak sampai
ke tujuan.
Multiplexing, yang dapat digunakan untuk menggabungkan data dari bebeberapa
sumber untuk mengirimkannya melalui satu jalur data saja.
Pembentukan sirkuit virtual, yang dilakukan dalam rangka membuat sesi koneksi
antara dua node yang hendak berkomunikasi.
Protokol TCP dan UDP

TCP (Transmission Control Protocol) adalah protokol yang paling umum digunakan pada
dunia internet, karena kelebihan TCP yaitu adanya koreksi kesalahan. Dengan
menggunakan protokol TCP, maka proses pengiriman akan terjamin. Hal ini disebabkan
adanya bagian untuk sebuah metode yang disebut flow control.
UDP (User Datagram Protocol) adalah protokol umum lainnya yang digunakan pada
dunia internet dan merupakan connectionless. Hal ini berarti bahwa suatu paket yang
dikirim melalui jaringan hingga sampai ke komputer lain tanpa membuat suatu koneksi.
UDP tidak pernah digunakan untuk mengirim data penting seperti halaman web,
informasi database, dan sebagainya.
Perbedaan antara TCP dan UCP adalah
TCP
. Beroperasi berdasarkan konsep koneksi.
. Jaminan pengiriman-penerimaan data akan reliable dan teratur.
. Secara otomatis memecah data ke dalam paket-paket.
. Tidak akan mengirimkan data terlalu cepat sehingga memberikan jaminan
koneksi internet dapat menanganinya.
. Mudah untuk digunakan, transfer paket data seperti menulis dan membaca
file.
UDP
. Tidak berdasarkan konsep koneksi, jadi harus membuat kode sendiri.
. Tidak ada jaminan bahwa pengiriman dan penerimaan data akan reliable dan
teratur, sehingga paket data mungkin dapat kurang, terduplikat, atau bahkan
tidak sampai sama sekali.
. Pemecahan ke dalam paket-paket dan proses pengirimannya dilakukan
secara manual.
. Harus membuat kepastian mengenai proses transfer data agar tidak terlalu
cepat sehingga internet masih dapat menanganinya.
. Jika paket ada yang hilang, perlu dipikirkan di mana letak kesalahan yang
terjadi dan mengirim ulang data yang diperlukan.

Anda mungkin juga menyukai