Anda di halaman 1dari 14

REKAYASA BAHAN GALIAN

INDUSTRI
BAHAN GALIAN TALK

ABDURRAHMAN HASIM
BUDIRMAN
RUANG LINGKUP
MATERI

Ruang lingkup materi bahan galian talk yang akan dibahas


yaitu:
Genesa Talk
Sifat Fisik Talk
Sifat Kimia Talk
Keterdapatan dan Sumberdaya Talk di Indonesia
Cadangan Talk Di Indonesia
Prospek Ekonomi Talk
Metode penambangan Talk
Proses Pengolahan Talk
Pemanfaatan Talk
GENESA TALK

Talk adalah mineral sekunder yang terdapat


pada batuan induk dan terbentuk dari proses
hidrasi atau penambahan air pada batuan
sedimen atau batuan beku yang mengandung
magnesium silikat, sehingga terjadi
penambahan unsur O (Oksigen) dan unsur H
(Hidrogen) pada batuan tersebut.
Mineral talk dengan kemurnian tinggi terdapat pada batuan sedimen
magnesium seperti dolomit, sedangkan mineral talk dengan
kemurnian rendah terdapat pada batuan beku ultrabasa seperti
peridotit.
Bentuk endapan talk yang terdapat dilapangan sebagian besar tersusun
berlapis dan selaras serta terbentuk dalam unit-unit batuan
precambrian.
SIFAT FISIK
Parameter Sifat Fisik
Komposisi Kimia Mg3Si4O10(OH)2
Warna Hijau, Putih, Abu-abu, Coklat
Cerat Putih
Kilap Mutiara
Belahan Sempurna
Pecahan Uneven
Kekerasan 1 (Skala Mohs)
Ketahanan Britle
Tranparansi Translucent
Sifat Kemagnetan Diamagnetik
Berat Jenis 2,5 2,8
Sistem Kristal Monoklin
KETERDAPATAN DAN SUMBERDAYA

Keterdapatan dan sumberdaya talk di Indonesia


tersebar di beberapa daerah antara lain :
Kec. Karangsambung Kab. Kebumen, Jawa
Tengah.
Daerah Pompangeo sepanjang Sungai
Uwemadago, Kab. Poso, Sulawesi Utara.
Desa Fayaul sepanjang Sungai Wayalele,
Kec. Wasile, Kab. Halmahera Tengah,
Maluku.
Desa Kopel Labuna, Pulau Bacan, Maluku.
Desa Ifar, Irian Jaya.
CADANGAN

Indonesia memiliki beberapa sumberdaya bahan galian talk yg


tersebar di beberapa daerah, antara lain Jawa Tengah, Sulawesi
Utara, Maluku, dan Irian Jaya.
Namun data cadangan talk di Indonesia belum ada, karena
belum ada perusahaan yang melakukan eksploitasi dan
pemasaran bahan galian talk tersebut.
Selama ini Indonesia masih mengimpor bahan galian talk dari
luar negeri untuk memenuhi permintaan bahan galian talk dari
industri-industri yang ada di Indonesia.
PROSPEK EKONOMI

Prospek ekonomi bahan galian berkaitan erat dengan besaran


cadangan bahan galian itu sendiri.
Apabila nilai cadangan telah ada, maka bahan galian tersebut
dikatakan mempunyai prospek ekonomi yang menjanjikan dan
dapat menguntungkan dilihat dari segi harga jual dari bahan
galian tersebut.
Adapun untuk bahan galian talk dikatakan belum mencapai
prospek ekonomi yang menjanjikan karena belum adanya nilai
cadangan bahan galian talk di Indonesia, dan masih mengimpor
bahan galian talk dari luar negeri.
PROSPEK EKONOMI

Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik, jumlah impor bahan


galian talk Indonesia pada tahun 2003 sebagai berikut:
Negara Jumlah (Ton) Harga (US$) Harga (Rp)
Amerika Serikat 1.412,06 467.624,00 4.797.822.240,00
China 57.402,04 6.005.824,00 61.619.754.240,00
Hongkong 3.523,94 338.100,00 3.468.906.000,00
Taiwan 6.842,72 1.584.572,00 16.257.708.720,00
Total 69.180,76 8.396.120,00 86.144.191.200,00
METODE
PENAMBANGAN

Proses penambangan bahan galian talk dapat di lakukan dengan dua


cara, yaitu sistem tambang terbuka dengan metode opet pit mining dan
sistem tambang bawah tanah dengan metode room and pillar.
Pada metode opet pit mining, proses penambangan talk di mulai
dengan pembersihan lahan dan pengupasan tanah penutup. Setelah itu
dilakukan penggalian endapan talk dengan menggunakan excavator,
kemudian material talk tersebut langsung di muat ke dalam dump
truck. Material talk yang diangkut tadi kemudian di bawa ke tempat
penyimpanan/stock pile sebelum masuk ke proses pengolahan.
Pada metode room and pillar, proses penambangan talk di lakukan
dengan pengambilan endapan talk menggunakan scrapper, kemudian
material talk tersebut langsung di muat ke dalam belt conveyor. Belt
conveyor inilah yang membawa material talk dari dalam tambang
bawah tanah menuju ke tempat penyimpanan yang berada di luar.
Opet Pit Mining

Room and pillar


PROSES
PENGOLAHAN

Bongkah Talk Produk

Peremukan I Penghalusan
(Jaw Crusher) (Ball Mill)

Pengayakan Peremukan II Pengeringan


(Screening) (Gyratory Crusher) (Drying)

Penghalusan Pencetakan
(Ball Mill) (Filtering)

Pengentalan
Flotasi
(Thickening)
PEMANFAATAN

Industri Kosmetik
Talk yang digunakan di bidang industri kosmetik, haruslah bebas dari
pengotor dan tampak kemurniannya, warnanya halus putih, bebas
bakteri, daya serapnya tinggi, dan daya larut pada asam tidak kurang
dari 2,5%. Talk pada industri kosmetik memiliki fungsi yaitu sebagai
bedak bayi, penghalus wajah, anti-bau badan, dan lain-lain.
Industri Keramik
Talk yang di gunakan dalam industri keramik harus memenuhi
spesifikasi yaitu, warna ketika sudah dibakar kuning muda atau putih,
kandungan SiO2 minimal 60%, dan kandungan MgO minimal 30%.
Industri Cat
Talk dalam industri cat berfungsi sebagai pewarna, penghalus tekstur
cat, dan penyerap bahan kimia dalam cat.
SEKIAN
&
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai