Anda di halaman 1dari 9

BLOK BIOMEDIK 1

TRANSPOR MEMBRAN DAN POTENSIAL


LISTRIK MEMBRAN SEL

Nama : 1. Lidwina
2. Mustika R
Membran Plasma
Suatu lapisan lemak dan protein yang sangat tipis serta
membentuk batas luar setiap sel dan membungkus kandungan
intrasel.
Membran plasma terdiri dari lapis ganda lemak dengan protein
terbenam di dalamanya. Sebagian dari protein ini terentang di
seluruh ketebalan membran, ada yang terbenam sebagian di
membran & yang lain berikatan secara longgar dgn permukaan
membran. Rantai pendek karbohidrat melekat ke protein atau
lemak hanya di permukaan luar.
Fungsi-Fungsi Membran Plasma
Penghalang mekanis yang menahan molekul-molekul yang
dibutuhkan tetap di dalam sel.
Berperan aktif menentukan komposisi sel dengan secara
selektif mengizinkan bahan-bahan tertentu berpindah antara
sel dan lingkungan.
Mempertahankan perbedaan konsentrasi ion antara interior
dan ekterior sel
Ikut serta dalam menyatukan sel-sel untuk membentuk
jaringan dan organ
Transpor Membran
Jika suatu bahan dapat menembus membran,maka membran
dikatakan permeabel terhadap bahan tersebut, sebaliknya jika tidak
dapat lewat maka membran bersifat impermeabel. Membran
plasma bersifat permeabel selektif yaitu memungkinkan sebagian
partikel lewat sementara mencegah yang lain. Dalam
menyelesaikan transpor menembus membran terdapat 2 jenis
umum gaya yang berperan : (1) Gaya yang tidak mengharuskan sel
mengeluarkan energi untuk menimbulkan perpindahan (gaya pasif)
dan (2) Gaya yang mengharuskan sel mengeluarkan energinya
(ATP) untuk memindahkan suatu bahan melewati membran (gaya
aktif).
Transpor Pasif
Perpindahan zat-zat mengikuti aliran perbedaan konsentrasi.
Berlangsung melalui proses difusi, osmosis dan difusi
terfasilitasi.

a. Difusi
Peristiwa mengalirnya/berpindahnya suatu zat dalam pelarut
dari bagian berkonsentrasi tinggi ke bagian yang
berkonsentrasi rendah. Zat yang memiliki berat molekul
kecil akan lebih cepat berdifusi dibandingkan zat dengan
berat molekul besar. Zat yang paling mudah berdifusi adalah
gas.
b. Osmosis
Gaya utama yang berperan dalam perpindahan netto air
masuk dan keluar sel. Setiap detik membran plasma dilewati
oleh air yang jumlahnya sekitar 100 kali daripada volume air
di dalam suatu sel. Namun volume sel tubuh normal
biasanya tidak bertambah (membengkak) atau berkurang
(menciut) karena konsentrasi zat-zat terlarut non penetrans
di CES (Cairan Ekstrasel) normalnya diatur secara cermat
(terutama oleh ginjal) sehingga tekanan osmotik di CES sma
dengan di dalam sel.
c. Difusi terfasilitasi
Difusi terfasilitasi menggunakan pembawa untuk
memfasilitasi (membantu) pemindahan bahan tertentu
menembus membran merosot dari konsentrasi tinggi ke
konsentrasi rendah. Proses ini pasif dan tidak membutuhkan
energi karena perpindahan terjadi secara alami mengikuti
penurunan gradien konsentrasi.
Transpor Aktif
Perpindahan molekul atau ion dengan menggunakan energi dari
sel itu melalui membran plasma, dan perpindahan tersebut dapat
terjadi meskipun menentang konsentrasi. Macam-macam
transpor aktif, yaitu:
a. Pompa Natrium-Kalium
Pompa Natrium-Kalium tergolong transpor aktif, artinya sel
mengeluarkan energi untuk mengangkut kedua macam ion
tersebut.
b. Endositosis

Anda mungkin juga menyukai