Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL USAHA

RENGGINANG MINI
Disusun oleh:
Tri Faruna Sandi
No: 27

SMK PUTRA BANGSA SALAMAN


KABUPATEN MAGELANG
2016
BAB I
PENDAHULUAN
A. Nama dan Alamat Perusahaan
Nama : Rengginang Mini
Alamat : Dsn. Kembaran Sidomulyo Salaman Magelang

B. Nama dan Alamat Pemilik Perusahaan


Nama : Siti Khotijah
Usia : 30 Tahun
Jenis Kelamin : Perempuan
Pekerjaan : Guru & Wirausaha
Alamat : Dsn. Kembaran Sidomulyo Salaman Magelang
C. Informasi Usaha
Usaha yang dijalankan adalah usaha perseorangan yang bergerak di bidang jasa
penjualan camilan yaitu rengginang mini yang dapat dinikmati semua kalangan masyarakat
dan dapat dinikmati kapanpun karena di kemas menggunakan plastik.
BAB II
JENIS USAHA
A. Deskripsi Umum Usaha
Usaha yang dijalankan merupakan usaha penjualan makanan/camilan untuk masyarakat sekitar dan
terutama bagi konsumen ibu-ibu rumah tangga dari kalangan menengah ke bawah sampai menengah atas.
B. Latar Belakng Usaha
Usaha Rengginang Mini ini dipilih dengan berbagai pertimbngan terutama sudah tidak menariknya
rengginang-rengginang pada umumnya yang berukuran besar karena daya konsumsi masyarakat zaman
sekarang berbeda dengan daya konsumsi masyarakat zaman dahulu.
C. Struktur Organisasi
Perusahaan Rengginang Mini ini merupakan usaha perseorangan, maka pemimpin perusahaan dipegang
oleh pemilik dengan mengangkat karyawan sebanyak 4 orang, dengan rincian bagian keuangan sebanyak 1
orang, bagian pengadaan barang sebanyak 1 orang, bagian produksi sebanyak 1 orang, dan bagian promosi
dan pemasaran sebanyak 1 orang.
D. Struktur Pemilik Modal
Modal usaha terdiri dari modal sendiri dan juga modal-modal yang yang didapat dari pinjaman Bank BRI
dengan memanfaatkan Kredit Usaha Rakyat (KUR).
E. Spesifikasi Usaha yang Dijalankan
Spesifikasi usaha yang dijalankan adalah menjual makanan atau camilan yaitu rengginang yang memiliki
beraneka rasa seperti raya kari ayam,manis,pedas dan masih banyak lagi rasa-rasa yang tersedia. Dengan harga
pas
dijamin hati puas.
BAB III
PENGADAAN BARANG DAGANGAN
A. Pengadaan Barang Dagangan
Sumber barang dagaangan sebagai objek usaha diperoleh dari:
1. Ketan : Dari pasar kalangan.
2. Bumbu-bumbu : Dari pasar-pasar terdekat
3. Air : Dari sumur atau sungai
B.Teknik Pembelian
Teknik pembelian barang dagangan kami dengan sistem:
1. Ketan dibeli secara berkala setiap minggu 10 sampai 20 kg.
2. Bumbu-bumbu seperti royco,garam,penyedap rasa dibeli secara banyak agar dapat
digunakan dalam waktu yang lama.
BAB IV
PEMASARAN

A. Potensi Pasar
Potensi pasar berdasarkan hasil jual yang dilakukan selama kurang
lebih satu bulan telah terbukti bahwa msyarakat banyak yang
berminat terhadap rengginang mini ini. Terbukti sekitar 80% barang
dagangan habis terjual saat hari biasa, dan dapat melambung jauh
saat hari-hari besar seperti Idul fitri dan hari-hari besar lainnya.

B. Kondisi Pesaing
Dalam usaha ini khususnya daerah Sidomulyo masih jarang usaha-
usaha camilan seperti ini, kebanyakan dari mereka memilih usaha
perbibitan.

C. Strategi Pemasaran
Promosi yang dilakukan umumnya masih sederhana dan belum
memanfaatkan media elektronik.
BAB V
PENJUALAN
A. Sistem Penjualan
Sistem penjualan yang dilakukan adalah dengan Pesan – Antar - Bayar.

B. Sistem Distribusi
Sistem distribusi yang digunakan adalah sistem distribusi tidak langsung,
artinya tidak langsung menjual kepada konsumen akhir dan produk tidak
dapat langsung disajikan karena harus dijemur dibawah terik matahari
terlebih dahulu.
C. Promosi
Promosi yang dilakukan adalah dengan memberikan brosur kepada
pelanggan dalam setiap paket atau bungkus kepada konsumen sasaran.
BAB VI
MANAJEMEN
A. Risiko dan Hambatan
Risiko dan hambatan yng terdapat dalam pelaksanaan
usaha ini adalah pada saat proses penjemuran atau
pengaringan karena kondisi cuaca yang tidak menentu saat
penjemuran.

B. Tindakan Alternatif
Tindakan alternatif yang dapat dilakukan adalah:
1. Kondisi Cuaca
Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan
membuat tempat pengeringan yang
beratapkan plastik agar saat musi hujan rengginang tetap
dapat dijemur walau hanya dengan angin-angin.
BAB VII
KEUANGAN
B. Menghitung Harga Jual
Penetapan harga produk dengan rumus :
Harga Jual = biaya total + margin
Perhitungan :
Biaya produksi untuk 300 bungkus adalah :
- Biaya bahan baku ( 100.000) 100.000
- Biaya tenaga kerja 3 x 500.000 1.500.000
- Biaya promosi 500.000
Jumlah biaya 2.100.000
Margin yang di inginkan 10 % sehingga :
2.100.000 + (10% x 2.100.000 ) =2.100.000
Harga satuan =2.100.000 : 300 bungkus = 7.000
Jadi harga yang diinginkan adalah 7.000,-/ Bungkus.

Anda mungkin juga menyukai