Anda di halaman 1dari 27

SCOPE OF CARTOGRAPHY

LOGO
Contents

• Definition of cartography and map


• Function of map
• Types and kinds of map
• Map making process
• Spasial adalah aspek keruangan suatu objek atau kejadian yang mencakup lokasi, letak, dan
posisinya.
• Geospasial atau ruang kebumian adalah aspek keruangan yang menunjukkan lokasi, letak,
dan posisi suatu objek atau kejadian yang berada di bawah, pada, atau di atas permukaan
bumi yang dinyatakan dalam sistem koordinat tertentu.
• Data Geospasial yang selanjutnya disingkat DG adalah data tentang lokasi geografis, dimensi
atau ukuran, dan/atau karakteristik objek alam dan/atau buatan manusia yang berada di
bawah, pada, atau di atas permukaan bumi.
• Informasi Geospasial yang selanjutnya disingkat IG adalah DG yang sudah diolah sehingga
dapat digunakan sebagai alat bantu dalam perumusan kebijakan, pengambilan keputusan,
dan/atau pelaksanaan kegiatan yang berhubungan dengan ruang kebumian.
• Informasi Geospasial Dasar yang selanjutnya disingkat IGD adalah IG yang berisi tentang
objek yang dapat dilihat secara langsung atau diukur dari kenampakan fisik di muka bumi dan
yang tidak berubah dalam waktu yang relatif lama.
• Informasi Geospasial Tematik yang selanjutnya disingkat IGT adalah IG yang menggambarkan
satu atau lebih tema tertentu yang dibuat mengacu pada IGD.
Definition of cartography and map

• Kartografi berasal dari baha yunani, yaitu karto =


carto yang berarti permukaan dan grafi yang berarti
gambaran/bentuk , kartografi = gambaran
permukaan / ilmu membuat peta.
• Istilah kartografi telah berubah secara fundamental
sejak tahun 1960. kartografi yang tadinya hanya
didefinisikan sebagai pembuatan peta, saat ini
didefinisikan sebagai penyampaian informasi
geospasial dalam bentuk peta (Menno-Jan Kraak &
Ferjan Ormeling, 2007).
Definition of cartography and map

• Menurut ICA (International Cartograph), Kartografi adalah seni, ilmu


pengetahuan dan teknologi dalam pembuatan peta bersamaan dengan
studi pembelajarannya sebagai dokumen ilmiah dan seni.
• Kartografi adalah ilmu dan teknik pembuatan peta (Prihandito, 1989).
• Menurut Rystedt B. (2001) dalam Trends and Developments in
Cartography, Kartografi adalah disiplin ilmu yang menyatukan (dealing)
antara peta dan pemetaan. Kartografi menyatukan (deals)
tampilan/representasi dari dua fenomena geografi, yaitu fenomena
geografi nyata dan virtual. Basis data geografi dan realita virtual adalah
hasil dari proses pemetaan, yang merupakan transformasi dari realita ke
sebuah tampilan/representasi digital.
• (Secara umum) Kartografi adalah ilmu tentang pembuatan peta.
(meliputi proses : Kompilasi, Design, Konstruksi, Evaluasi, Menggambar,
Memberi warna, Mencetak, Merevisi sehingga menghasilkan informasi)

https://kangmarom.wordpress.com
Definition of cartography and map

• Peta adalah gambaran atau representasi unsur-unsur ketampakan abstrak


yang dipilih dari permukaan bumi yang ada kaitannya dengan permukaan
bumi atau benda-benda angkasa, yang pada umumnya digambarkan pada
suatu bidang datar dan diperkecil/diskalakan, menurut ICA (International
Cartographic Association).
• Peta merupakan gambaran permukaan bumi dengan skala tertentu,
digambar pada bidang datar melalui sistem proyeksi tertentu (Aryono
Prihandito, 1988)
• Peta adalah lukisan dengan tinta dari seluruh atau sebagian permukaan
bumi yang diperkecil denagn perbandingan ukuran yang disebut skala
atau kadar. Peta adalah gambaran permukaan bumi dua dimensi dalam
bidang datar yang mempunyai koordinat dan diskalakan (Soetarjo
Soerjosumarmo)

https://kangmarom.wordpress.com
Definition of cartography and map

• Peta adalah gambaran konvensional dari ketampakan muka bumi yang


diperkecil seperti ketampakannya kalau dilihat vertikal dari atas, dibuat
pada bidang datar dan ditambah tulisan-tulisan sebagai penjelas.
Gambaran konvesional adalah gambaran yang sudah umum dan sudah
diatur dengan aturan tertentu yang diakui umum (Erwin Raisz, 1948)
• Peta merupakan wahana bagi penyimpanan dan penyajian data kondisi
lingkungan, merupakan sumber informasi bagi para perencana dan
pengambilan keputusan pada tahapan dan tingkatan pembangunan
(Badan Koordinasi Survei dan Pemetaan Nasional (Bakosurtanal), 2005)

https://kangmarom.wordpress.com
Definition of cartography and map

• Peta merupakan penyajian grafis bentuk ruang dan hubungan keruangan antara berbagai
perwujudan yang diwakili (Kals, 1983).
• Peta merupakan bidang datar dan obyek yang digambarkan pada peta umumnya terletak
pada permukaan bumi, sehingga digunakan skala dan sistem proyeksi untuk menggambarkan
keadaan yang sesungguhnya.
• Pada hakekatnya peta adalah sebuah alat peraga (Sandy, 1986), karena melalui peta
seseorang akan dapat menyampaikan sesuatu ide kepada orang lain. Ide tersebut dapat
berupa gambaran tentang bentuk-bentuk muka bumi, distribusi penduduk, penggunaan
lahan di suatu tempat, kesuburan tanah, kedalaman air laut, penyebaran iklim, dan lain-lain
yang terutama berkaitan dengan aspek keruangan (spasial)
• Peta adalah alat penting dalam perencanaan lingkungan. Sedikitnya ada tiga alasan sebagai
berikut:
– peta sebagai penyimpanan data
– peta sebagai alat analisis
– peta dapat menyampaikan informasi kepada pengguna (users).
– Peta adalah penggambaran dua dimensi pada bidang datar keseluruhan atau sebagian
dari permukaan bumi yang diproyeksikan dengan perbandingan atau skala tertentu.

https://kangmarom.wordpress.com
Function of map

Fungsi PETA :
• menunjukan lokasi suatu objek
• menggambarkan bentuk permukaan bumi
• mengetahui jarak suatu objek
• Sebagai alat peraga atau media dalam pendidikan
• menunjukan potensi SDA
• Menunjukkan posisi atau lokasi relatif (letak suatu tempat dalam hubungannya
dengan tempat lain di permukaan bumi).
• Memperlihatkan ukuran (dari peta dapat diukur luas daerah dan jarak-jarak di atas
permukaan bumi).
• Memperlihatkan bentuk (benua, negara, provinsi, gunung, lembah, dll).
• Mengumpulkan dan menyeleksi data-data dari suatu daerah dan menyajikan di
atas peta, melalui media simbol.
Function of map

Tujuan PETA :
• Untuk komunikasi informasi ruang
• Untuk menyimpan informasi
• Untuk membantu pekerjaan: konstruksi jalan, navigasi, perencanaan, media
pembelajaran.
• Untuk membantu dalam suatu desain, misal: desain tata ruang wilayah, jalan, dll.
• Untuk analisis data spatial, misal: perhitungan volume, evaluasi lahan, dll.

Peranan PETA :
• Sebagai Instrument
Types and kinds of map

Berdasarkan BIG :
• Peta Dasar ; gambaran permukaan bumi berisi tentang objek yang dapat
dilihat secara langsung atau diukur dari kenampakan fisik di muka bumi
dan yang tidak berubah dalam waktu yang relatif lama (garis pantai;
hipsografi; perairan; nama rupabumi; batas wilayah; transportasi dan
utilitas; bangunan dan fasilitas umum; dan penutup lahan).
 Peta Rupa Bumi (skala 1:1.000.000, 1:500.000, 1:250.000, 1:100.000,
1:50.000, 1:25.000, 1:10.000, 1:5.000, 1:2.500, dan 1:1.000)
 Peta Lingkungan Pantai (skala 1:250.000, 1:50.000, 1:25.000, dan
1:10.000)
 Peta Lingkungan Laut (1:500.000, 1:250.000, dan 1:50.000)
• Peta Tematik ; peta yang dibuat berdasarkan acuan peta dasar yang
menggambarkan tema tertentu, misalnya ; kehutanan, pertanian,
pertambangan, sosial dan ekonomi.
Types and kinds of map

Berdasarkan Skala :
• Peta Kadastral/hak milik = > 1 : 5.000
• Peta Skala Besar = 1 : 5.000 – 1 : 25.000
• Peta Skala Medium = 1 : 25.000 – 1 : 500.000
• Peta Skala Kecil = 1 : 500.000 – 1 : 1.000.000
• Peta Umum = < 1 : 1.000.000
Map making process

Komponen Peta ;
• Judul : mencerminkan isi dan tipe peta. Judul
biasanya dicantumkan di bagian atas peta dengan
huruf besar.
Fungsi judul adalah menunjukkan daerah yang
digambarkan oleh peta tersebut.
• Orientasi Peta / Mata Angin : penunjuk arah mata
angin, pada umumnya peta berorientasi Utara.
Map making process

• Skala ; angka yang menunjukkan perbandingan


antara jarak di peta dengan jarak yang sebenarnya di
permukaan bumi.
a. Skala angka/numerik ; Skala yang berupa angka-angka.
b. Skala Garis/Grafik ; Skala yang ditunjukkan dengan
membuat garis linier dengan membuat perbandingan
pada setiap ruasnya
c. Skala kalimat/verbal ; Skala Yang menggunakan kalimat
baku sebagai pentunjuk skala. Jenis skala ini banyak
dipakai di Eropa yang biasanya menggunakan satuan inchi
dan mil. Contoh : One Inch to two miles
Map making process

• Legenda / Keterangan ; penjelasan tentang simbol-


simbol yang terdapat pada peta.
• Simbol ; merupakan lambang-lambang atau gambar
yang menunjukan objek alam atau buatan.
• Garis Astronomi ; garis khayal di atas permukaan
bumi. garis astronomis terdiri dari garis lintang dan
garis bujur. Garis lintang adalah garis dari timur ke
barat, sedangkan garis bujur merupakan garis dari
utara ke selatan
Map making process

• Garis Tepi ; sebagai batas gambar/muka peta.


• Indeks ; daftar nama peta. daftar nama pada indeks
disusun berdasarkan abjad. Fungsi indeks adalah
memberi keterangan halaman, kode tempat dan
nama.
• Sumber & Tahun Pembuatan ; menunjukkan sumber
dan kapan peta dibuat.
• Inset ; penjelasan pada peta utama. Sehingga akan
memperjelas dan mempertajam informasi peta
utama.
Map making process

• Lattering ; tata tulis tulisan dan angka. Secara umum


penulisan suatu obyek pada obyek daratan ditulis
dengan huruf tegak, sedangkan simbol obyek perairan
ditulis dengan huruf miring.
• Tata warna ; Tata warna sangat penting jika peta yang
dibuat adalah peta berwarna. Fungsi warna adalah
sebagai berikut :
a. membedakan tinggi rendahnya suatu daerah dan
kedalaman laut
b. memberikan kualitas dan kuantitas peta
c. keindahan ( estetika)
Map making process

Penyajian Peta dalam bentuk ;


• tabel informasi berkoordinat; kumpulan satu atau
lebih koordinat beserta informasi yang melekat pada
koordinat tersebut.
• peta cetak, baik dalam bentuk lembaran maupun
buku atlas; informasi geospasial yang disajikan pada
sebuah lembaran kertas dengan ukuran dan skala
tertentu yang disajikan menurut kaidah kartografis.

UU NO.4 Tahun 2011 Tentang Informasi Geospasial


Map making process

Penyajian Peta dalam bentuk ;


• peta digital; peta dalam format digital tertentu yang
dapat diakses dengan menggunakan perangkat keras
dan perangkat lunak tertentu.
• peta interaktif; peta digital yang memberikan
fasilitas interaksi antara pengguna dan peta tersebut
• peta multimedia; peta digital yang dilengkapi dengan
fasilitas media rupa rungu (audio visual).

UU NO.4 Tahun 2011 Tentang Informasi Geospasial


Map making process

Penyajian Peta dalam bentuk ;


• bola dunia; penyajian informasi geospasial pada
sebuah objek berbentuk bola. Istilah “bola dunia”
juga dikenal dengan globe
• model tiga dimensi; penyajian informasi geospasial
yang menampilkan relief atau ketinggian dari
permukaan bumi

UU NO.4 Tahun 2011 Tentang Informasi Geospasial


Map making process

Syarat Peta ;
• Jelas dan tidak membingungkan
• Mudah dimengerti maknanya
• Memberi gambaran mirip dengan wujud dan letak
yang sebenarnya
• Sedap dipandang, menarik, rapi dan bersih
Case

Mencari Skala dari suatu peta yang skalanya tidak tercantum atau tidak
diketahui.
Caranya ;
• Membandingkan dengan peta lain yang daerahnya sama dan tercantum
skalanya. Untuk memudahkan perhitungan dapat digunakan rumus
sebagai berikut :
𝑑1
𝑃2 = × 𝑃1
𝑑2
Keterangan:
P2 = Penyebut skala yang akan dicari
P1 = Penyebut skala yang diketahui skalanya
d1 = Jarak pada peta yang sudah diketahui skalanya
d2 = jarak pada peta yang dicari skalanya
Map making process

Tujuan dari kartografi adalah mengumpulkan dan menganalisis


data dari lapangan yang berupa unsur-unsur permukaan bumi
dan menyajikan unsur-unsur tersebut secara grafis dengan skala
tertentu sehingga mudah dimengerti, dipahami dan terlihat
jelas. Oleh karena itu ruang lingkup kartografi meliputi proses,
sbb :
• Data Lapangan
• Pengambilan Data
• Pengolahan Data
• Simbolisasi
• Penggambaran
• Produk Peta
• Penggunaan Peta
Map making process

Pembuatan peta dapat dilakukan dengan dua cara, yakni menggunakan


teknik manual maupun dengan bantuan software.
• Pembuatan Peta secara Manual
Dalam pembuatan peta, ada beberapa prinsip pokok yang harus
diperhatikan. Langkah-langkah prinsip pokok dalam pembuatan peta
adalah:
a. Menentukan daerah yang akan dipetakan.
b. Membuat peta dasar (base map) yaitu peta yang belum diberi simbol.
c. Mencari dan mengklarifikasikan (menggolongkan) data sesuai
dengan kebutuhan dengan melakukan penelusuran dokumen dan
observasi atau pendataan.
d. Memasukkan data baru sesuai tema peta.
Map making process

Pembuatan Peta secara Dijital.


• Proses pembuatan peta dengan sistem digital dapat dilakukan
dengan menggunakan beberapa macam perangkat lunak,
misalnya program Autocad dan ArcGis.

• Map Author
• Map Maker
Map making process

• Dalam buku “Desain dan Komposisi Peta Tematik” karangan Juhadi dan Dewi
Liesnoor, disebutkan bahwa tahapan pembuatan peta secara sistematis yang
dianjurkan adalah:
a. Menentukan daerah dan tema peta yang akan dibuat
b. Mencari dan mengumpulkan data
c. Menentukan data yang akan digunakan
d. Mendesain simbol data dan simbol peta
e. Membuat peta dasar
f. Mendesain komposisi peta (lay out peta), unsur peta dan kertas
g. Pencetakan peta
h. Lettering dan pemberian simbol
i. Reviewing
j. Editing
k. Finishing

Anda mungkin juga menyukai