Anda di halaman 1dari 2

KASUS IV

Sebuah perkebunan bonsai membeli bibit pohon bonsai seharga


Rp15.000,-. Beberapa waktu kemudian bonsai tersebut telah tumbuh
dengan eloknya dan memiliki estimasi harga jual di pasar Rp200.000,-
an. Apakah perkebunan dapat mengakui pertambahan nilai ini sebagai
pendapatan? Jelaskan pula alasannya. Hal yang menjadi pertimbangan
tambahan adalah bonsai jenis ini sangat banyak penggemarnya
sehingga perkebunan tidak akan kesulitan mencari pembeli bonsai
peliharaannya.
Peningkatan nilai bonsai merupakan pendapatan karena aset secara jelas
telah bertambah dan banyaknya pertambahan tersebut dapat ditentukan
secara objektif. Hal ini sesuai dengan konsep akresi dimana terdapat
pertambahan nilai akibat pertumbuhan fisis atau proses alamiah lainnya.
Selain itu dalam PSAK 69 menyebutkan karakteristik aset biologi yaitu:
1. Kenaikan aset melalui proses pertumbuhan
2. Pendapatan dikaitkan dengan pertumbuhan aset atau pada saat
penjualan.
Pada saat peningkatan nilai bonsai, pendapatan sudah terbentuk namun
belum terealisasi. Dengan demikian, pendapatan diakui pada saat
penjualan tanaman bonsai.
FSAB menyatakan pendapatan baru diakui jika jumlah pendapatan
terealisasi atau cukup pasti terealisasi serta terbentuk.

Anda mungkin juga menyukai