Anda di halaman 1dari 26

VATIKAN DAN IRAN

Nama Kelompok:
1. Claudia Eunike Siallagan
2. Friska Olivia
3. Helando
4. Mikael Januar Yoebillium
5. Muhammad Iqbal Rizky Saputra
6. Riska Hidayati
BENTUK NEGARA VATIKAN

Bentuk negara vatikan adalah Kesatuan.


Negara kesatuan adalah negara berdaulat
yang diselenggarakan sebagai satu
kesatuan tunggal, di mana pemerintah
pusat adalah yang tertinggi dan 
satuan-satuan subnasionalnya hanya
menjalankan kekuasaan-kekuasaan yang
dipilih oleh pemerintah pusat untuk
didelegasikan. 
BENTUK PEMERINTAHAN VATIKAN

Bentuk pemerintahan vatikan adalah


Monarki (Eklesiastik). Monarki
merupakan sejenis pemerintahan yang
dipimpin oleh seorang penguasa monarki.
Monarki atau sistem pemerintahan
kerajaan adalah sistem tertua di dunia.
Teokrasi adalah sistem pemerintahan
yang menjunjung dan berpedoman pada
prinsip Ilahi.
SISTEM PEMERINTAHAN DAN PARLEMEN

Sistem pemerintahan vatikan adalah teokrasi.


Sistem parlementer adalah sebuah sistem
pemerintahan yang parlemennya memiliki peranan
penting dalam pemerintahan. Sistem parlementer
dibedakan tergantung dari dukungan cabang
eksekutif pemerintah secara langsung atau cabang
legislatif, atau parlemen tidak langsung. Parlemen
memiliki wewenang dalam mengangkat perdana
menteri dan parlemen pun dapat menjatuhkan
pemerintahan, yaitu dengan cara mengeluarkan
semacam mosi tidak percaya.
Dalam presidensiil, presiden berwenang
terhadap jalannya pemerintahan, namun dalam
sistem parlementer presiden hanya menjadi
simbol kepala negara saja. Mekanisme
pemerintahan sehari-hari dijakanlan oleh
Sekretaris Negara (disebut camerlengo).
Camerlengo ini juga merupakan seorang
Kardinal yang ikut serta di dalam proses
pemilihan Paus. Pertemuan Dewan Kardinal
untuk memilih Paus ini disebut konklaf dan
dilaksanakan di Kapel Sistina. Dalam
menjalankan tugas negara, terdapat suatu
kabinet yang disebut Pontifical Commission for
the State of Vatican City (Komisi Pontifical) yang
anggotanya diangkat oleh Paus. 
KEPALA NEGARA VATIKAN
 Paus

Nama : Fransiskus
Menjabat dari 13 Maret 2013
KEPALA PEMERINTAHAN VATIKAN
 Perdana mentri

Nama : Giuseppe Bertello


Menjabat dari 1 Oktober 2011
MAKNA BENDERA VATIKAN

Bendera vatikan berwarna kuning dan putih,


sementara lambang Takhta Suci terdapat di
warna putih. Bendera ini adalah lambang
kekuasaan Paus terhadap Vatikan, dan umat
Katolik.
MAKNA LAMBANG VATIKAN
 Dua kunci yang bersilangan, kunci emas dan
perak melambangkan kunci Kerajaan surga yang
dijanjikan kepada Santo Petrus, dengan kuasa
untuk mengikat dan melepaskan.
 Mahkota emas susun tiga (tiara) melambangkan
"tiga kekuasaan Pontifex Agung: Ordo Suci,
Yurisdiksi, dan Magisterium", dengan kata lain:
segala fungsinya sebagai "Pendeta Agung",
"Pastor Agung" dan "Guru Agung".
 Salib emas di puncak mahkota susun tiga
melambangkan salib Yesus Kristus.
TEMPAT WISATA
 Colosseum
Obyek wisata megah yang penuh histori yang tidak
akan pernah sepi pengunjung karena orang dari
seluruh dunia tampaknya penasaran dengan arena
gladiator yang termasuk di dalam karya paling besar
pada zaman kerajaan Romawi. Berada di tengah-
tengah pusat kota Roma, Colosseum ini anda bisa
temukan di sisi timur Roman Forum yang dikenal
sebagai sebuah spot alun-alun dengan reruntuhan
gedung-gedung zaman dulu.
 Piazza Navona
Tempat wisata yang memiliki segudang pesona yang
tidak boleh sampai dilewatkan. Alun-alun ini adalah
yang terindah dan paling populer di kota Roma. Ada
banyak hal yang menarik perhatian saat berkunjung
ke spot ini, salah satunya adalah banyaknya
seniman jalanan yang memadati Piazza Novana baik
siang maupun malam. Segudang restoran dan kafe
outdoor pun bisa dijajaki di tempat ini, apalagi yang
suka berwisata kuliner.
 Spanish Steps
Jejeran tangga ini adalah yang menghubungkan
Piazza Trinita dei Monti dan Piazza yang ada di
Spagna. Para wisatawan dijamin puas selama
berada di tempat ini karena banyak toko berjejer
rapi yang menjajakan berbagai produk bermerek
sehingga tidak salah untuk datang, berkeliling
dan berbelanja di lokasi satu ini.
 Pantheon
Wisatawan tanah air yang suka dengan kegiatan
wisata bangunan, Roma juga memiliki Pantheon
yang merupakan sebuah kuil yang ada di zaman
kekaisaran Romawi. Sekarang, bangunan
tersebut sudah berubah fungsi yang digunakan
sebagai gereja Katolik Roma. Jika tertarik untuk
datang melihat-lihat, silakan langsung
mengunjungi tepi Piazza della Rotonda karena
gereja ini berada di sana.
 Villa Borghese
Sebuah taman yang dikenal paling besar yang ada
di kota Roma. Begitu banyak daya tarik taman ini
yang bisa diabadikan, seperti misalnya patung-
patung, air mancur, serta danau dan pemandangan
di sekitarnya yang begitu menyejukkan. Ada juga
sejumlah museum dan kuil yang bisa dikunjungi
ketika sudah memasuki area taman ini. Wisata alam
di sini begitu menyegarkan dengan panorama hijau
serta rindangnya pohon-pohon yang bisa dinikmati
saat berkeliling dengan berjalan kaki.
BENTUK NEGARA IRAN

Bentuk Negara Iran adalah Kesatuan.


Perubahan konstitusional dan institusional
yang secara substantif dilakukan melalui
pemilihan. Bentuk Republik Islam dan
Undang-undang Dasar Republik Islam Iran
secara resmi disetujui mayoritas rakyat
Iran melalui referendum yang diadakan
pada tahun 1979.
BENTUK PEMERINTAHAN IRAN

Bentuk Pemerintahan Iran adalah


Republik Islam, yang telah disepakati
oleh rakyat Iran, berdasarkan
keyakinannya yang abadi atas
pemerintahan Al-Qur’an yang benar dan
adil, yang dikukuhkan oleh referendum
nasional yang dilakukan tanggal 29 dab
30 Maret 1979 bertepatan dengan 1 dan 2
Djumadil Awal tahun 1399 H.
SISTEM PEMERINTAHAN DAN PARLEMEN
Pelaksanaan pemerintahan nya:
1. Lembaga Eksekutif
Kepala pemerintahan dijabat seorang Presiden yang
dipilih secara langsung oleh rakyat untuk masa jabatan
4 tahun, dan dapat dipilih kembali maksimal satu kali.
Presiden dibantu oleh 9 orang wakil presiden yang
membidangi tugas masing-masing serta 21 menteri
anggota kabinet. Sistem pemerintahan Iran menganut
sistem presidensiil dan parlementer, di mana
anggota kabinet ditunjuk/diangkat oleh Presiden tetapi
harus mendapat persetujuan dari Majelis serta
bertanggungjawab kepada Presiden dan Majelis.
2. Lembaga Legislatif
Parlemen Iran (Majelis-e Syura-e Islami)
merupakan lembaga legislatif yang
beranggotakan 290 orang. Anggota Majelis dipilih
melalui Pemilu setiap 4 tahun sekali dengan
sistem distrik. Setiap 10 tahun rasio anggota
Majelis ditinjau kembali sesuai dengan jumlah
penduduk. Parlemen saat ini merupakan hasil
pemilu tahun 2008. Ketua Parlemen saat ini
adalah Ali Larijani.

3. Lembaga Judikatif
Kekuasaan tertinggi lembaga peradilan dijabat
oleh Ketua Justisi yang diangkat langsung oleh
Leader untuk masa jabatan 5 tahun. Ia haruslah
seorang Ulama Ahli Fiqih (Mujtahid). Ketua
KEPALA NEGARA IRAN
 Pemimpin Agung

Nama : Ali Khamenei


Menjabat dari 2 Oktober 1981 – 2 Agustus 1989
KEPALA PEMERINTAHAN IRAN
 Presiden

Nama : Hassan Rouhani


Menjabat dari 3 Agustus 2013- sekarang
MAKNA BENDERA IRAN
1. Aksara Kufi :Bacaan takbir (Allahu Akbar)
ditulis dalam aksara kufi 22 kali di tepi garis
hijau dan merah. Hal ini melambangkan
panggilan takbir pada malam 22 Bahman (11
Februari 1979) yang menandai perubahan Iran
menjadi sebuah republik Islam.
2. Warna :
Hijau : pertumbuhan, kebahagiaan, persatuan,
alam, semangat, dan bahasa Persia
Putih : perdamaian
Merah : kesyahidan, keberanian, api,
kehidupan, cinta, kehangatan, dan kecanggihan
MAKNA LAMBANG IRAN
Lambang terdiri atas empat bulan sabit dan sebilah
pedang. Empat bulan sabit membentuk tulisan Allah.
Lima bagian keseluruhan melambangkan lima Rukun
Islam. Di atas pedang terdapat lambang shadda:
dalam tulisan Arab digunakan untuk menggandakan
sebuah huruf. Bentuk lambang dibentuk menyerupai
bunga tulip, untuk mengenang pahlawan yang gugur
di Iran: hal ini karena terdapat kepercayaan purba di
Iran, bahwa jika seorang pahlawan muda gugur
secara patriotik maka sekuntum tulip merah akan
mekar di makamnya. Belakangan ini bunga tulip
menjadi simbol kesyahidan.
TEMPAT WISATA
 1. Teheran
City Tours di Iran - Tehran
Teheran, ibukota Iran, adalah yang pertama dan
tempat yang paling tepat untuk dikunjungi. Terletak
di dekat kota kuno Rayy, Teheran juga dihiasi
dengan latar belakang pegunungan Alborz yang
indah, yang merupakan tempat yang bagus untuk
bermain ski atau hiking . Lokasi yang strategis
membuat anda mudah untuk menghilangkan Stress
saat melihat pemandangan indah yang tertutup
salju dipegunugan Alborz.
2. Esfahan
Esfahan (atau dieja Isfahan, dari Tengah Persia
Spahān) adalah salah satu kota yang paling penting
dan bersejarah di Iran. Terletak sekitar 420 km
sebelah selatan dari Teheran. Kota ini memiliki
beberapa istana Safawi, serta masjid yang indah , dan
fitur arsitektur lainnya, yang membuat Esfahan di
juluki permata Iran. Monumen-monumen yang indah
serta arsitektur Islam dan Persia termasuk Masjid –
masjid, ada sejumlah bangunan keagamaan non-
Islam, seperti Katedral Vank dan Kuil Api di Esfahan.
3. Shiraz
Shiraz Gardens Iran
Shiraz, yang terletak di provinsi kuno Fars (awalnya
disebut pars, sekara disebut 'Persia'), adalah sebuah kota
penyair, filsuf dan pembaharu agama. Tempat ini juga
terletak di dekat situs kuno Persepolis, yang tersisa
adalah kolom yang menjulang tinggi besar, sphinx dan
tangga fantastis, yang membeku. Shiraz memiliki
sejumlah situs indah untuk dikunjungi

Anda mungkin juga menyukai