Anda di halaman 1dari 5

ERGONOMI

Pengertian Ergonomi

Ergonomi adalah cabang ilmu yang statis untuk memanfaatkan


informasi-informasi mengenal sifat, kemampuan dan keterbatasan
manusia dalam lingkungan kerjanya yang ditinjau secara
anatomi, fisiologi, psikologi, engineering, manajemen dan desain
atau perancangan.ergonomi juga mencakup pengkajian interaksi
antara manusia dengan unsur-unsur sistem kerja lain, yaitu bahan
dan lingkungan, bahkan juga metoda dan organisasi
Tujuan dan Pentingnya Ergonomi
• mendapatkan suatu pengetahuan yang utuh tentang permasalahan-permasalahan
interaksi manusia, teknologi dan produk-produknya, sehingga dimungkinkan adanya
suatu rancangan sistem manusia-mesin (teknologi) yang optimal
• untuk meningkatkan prestasi kerja yang tinggi dalam kondisi aman, sehat, aman dan
tenteram
• meningkatkan kesehatan dan keselamatan kerja serta meningkatkan produktivitas
kerja
• dapat mengurangi resiko penyakit, meminimalkan biaya kesehatan, nyaman saat
bekerja dan meningkatkan produktivitas dan kinerja
• Mengurangi potensi timbulnya kecelakaan kerja
Manfaat Ergonomi
• Mengerti tentang pengaruh dari suatu jenis pekerjaan pada diri pekerja dan kinerja
pekerja
• Memprediksi potensi pengaruh pekerjaan pada tubuh pekerja
• Mengevaluasi kesesuaian tempat kerja, peralatan kerja dengan pekerja saat bekerja
• Meningkatkan produktivitas dan upaya untuk menciptakan kesesuaian antara
kemampuan pekerja dan persyaratan kerja.
“SESUAIKAN PEKERJAAN DENGAN PEKERJANYA DAN
SESUAIKAN PEKERJA DENGAN PEKERJAANNYA”

Anda mungkin juga menyukai