Anda di halaman 1dari 8

KONSEP KEPERAWATAN

KESEHATAN SEKOLAH

AVIAN WARDANA SIREGAR


16 3145 105 079
PENGERTIAN
Keperawatan kesehatan sekolah adalah segala yang
dilakukan untuk meningkatkan kesehatan peserta didik
pada setiap jenjang pendidikan mulai dari TK sampai
SMA/SMK. Dalam UU No. 36 tahun 2009 tentang
kesehatan pasal 79 menyatakan bahwa kesehatan sekolah
yang diselenggarakan untuk meningkatkan kemampuan
hidup sehat peserta didik dalam lingkungan hidup sehat
sehingga peserta didik belajar, tumbuh dan berkembang
secara harmonis dan setinggi-tingginya menjadi sumber
daya manusia yang berkualitas.
TUJUAN
meningkatkan mutu pendidikan dan prestasi belajar
peserta didik dan meningkatkan perilaku hidup bersih dan
sehat serta menciptakan lingkungan yang sehat, sehingga
memungkinkan pertumbuhan dan perkembangan yang
harmonis dan optimal dalam rangka pembentukan manusia
indonesia yang seutuhnya.
PELAYANAN KEPERAWATAN
KESEHATAN
a. Peningkatan kesehatan (promotif)
dilaksanakan melalui kegiatan intra kurikuler dan
penyuluhan kesehatan serta latihan keterampilan oleh
tenaga kesehatan disekolah
b. Pencegahan (preventif)
dilaksanakan melalaui kegiatan peningkatan
daya tahan tubuh.
c. Penyembuhan dan pemulihan (kuratif dan
rehabilitatif)
dilakukan melalui kegiatan mencegah komplikasi
dan kecacatan akibat proses penyakit dan untuk
meningkatkan kemamapuan peserta didik yang cedera atau
cacat agar dapat berfungsi normal
Pendidikan kesehatan
Pendidikan kesehatan memiliki tujuan agar peserta didik :
a. Memiliki pengetahuan tentang kesehatan, termasuk cara
hidup sehat dan teratur
b. Memiliki nilai dan sikap yang positif terhadap prinsip
hidup sehat.
c. Memiliki keterampilan dalam melaksanakan hal yang
berkaitan dengan pemeliharaan, pertolongan dan perawatan
kesehatan.
d. Meliliki perilaku hidup bersih dan sehat (phbs)
e. Mengerti dan dapat menerangkan prinsip-prinsip
pencegahan penyakit.
f. Memiliki daya tangkal terhadap pengaruh buruk diluar
(narkoba,arus informasi, dan gaya hidup yang tidak sehat).
Menurut WHO (DEPKES 2008) ada 6 ciri utama
sekolah yang dapat mempromosikan atau
meningkatkan kesehatan
a.Melibatkan semua pihak yang berkaitan dengan masalah
kesehatan sekolah
b.Berusaha keras untuk menciptakan lingkungan sehat dan
aman
c.Memberikan pendidikan kesehatan sekolah
d.Memberikan akses untuk di laksanakannya pelayanan
kesehatan di sekolah
e.Menerapkan kebijakan dan upaya di sekolah untuk
mempromosikan dan meningkatkan kesehatan
f.Bekerja keras untuk ikut atau berperan serta meningkatkan
kesehatan masyarakat
Peran perawat kesehatan sekolah
1.Perawat sekolah memberikan perawatan langsung kepada para murid.
2.Perawat sekolah memimpin untuk memberikan pelayanan kesehatan.
3.Perawat sekolah memberikan skrining terhadap kondisi kesehatan dan
merujuk.
4.Perawat sekolah mempromosikan kesehatan lingkungan sekolah.
5.Perawat sekolah mempromosikan kesehatan.
6.Perawat sekolah memberikan peran kepemimpinan untuk kebijakan dan
program kesehatan.
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai