Anda di halaman 1dari 82

NEUROLOGI

1. Laki-laki 26 tahun datang dengan keluhan utama nyeri


kepala sebelah kanan yang berdenyut disertai mual dan
muntah. Pasien mengaku seperti melihat cahaya
berberapa saat sebelum nyeri kepala timbul. Ia mengaku
telah merasakan ini 6-8x sehari, dan ibunya juga
merasakan hal yang sama. Nyeri kepala juga bisa
berpindah ke sebelah kiri. Apa diagnosisnya?
a. Classic migraine
b. Common migraine
c. Tension tight headache
d. Cluster headache
e. Tumor intracranial
2. Tn. Dicky, 25 tahun, datang ke Poliklinik RS dengan keluhan
nyeri kepala sejak 3 mingggu yang lalu. Keluhan semakin
memberat sejak 1 minggu terakhir. Pasien tinggal dengan
anggota keluarganya yang menderita batuk lama. Pada
pemeriksaan fisis ditemukan Tekanan darah 11070 mmHg,
denyut nadi 90x/menit, temperatur 38◦C, frekuensi nafas
24x/menit. Pada pemeriksaan neurologis didapatkan kaku
kuduk (+), refleks patologis (-). Hasil pemeriksaan
laboratorium didapatkan LED meningkat. Hasil lumbal
punksi ditemukan warna xantokrom, peningkatan limfosit,
protein, dan penurunan glukosa. Apakah diagnosis paling
tepat?
A. Meningitis viral
B. Meningitis bakterial
C. Meningitis tuberkulosis
D. Ensefalitis viral
E. Ensefalopati
3. Tn. Hasyim, 40 tahun datang ke dokter dengan
keluhan pandangan dobel sejak 1 minggu
terakhir. Keluhan ini muncul hilang timbul dan
memberat terutama pada siang hari. Keluarga
pasien juga merasa kadang-kadang kelopak mata
pasien menutup sendiri. Hasil pemeriksaan fisik
dalam batas normal. Tes Wartenberg (+).
Diagnosis pasien ini adalah ?
A. Neuropati perifer
B. Sindrom Guillen-Barre
C. Miastenia Gravis
D. Neuritis Okuler
E. Distrofi Muskular
4. Rian, 49 tahun datang ke praktek Anda dengan keluhan
nyeri di punggung bawah sejak 3 bulan yang lalu. Nyeri
dirasakan terutama jika beraktivitas berat, menjalar
sampai ke tungkai bawah sebelah kanan. Ia juga
merasakan kebas pada tungkai kiri yang menjalar
hingga ibu jari kaki kanan. Ia tidak mengalami
kelemahan dalam menggerakkan tungkai. Tidak ada
riwayat trauma sebelumnya. Pada pemeriksaan fisis,
ditemukan tanda lasegue positif. Diagnosis yang tepat
adalah...
A. Hernia nukleus Pulposus L4-L5
B. Hernia nukleus pulposus L5-S1
C. Spondiloartrosis
D. Ankilosing spondilitis
E. Spondilolistesis
5. Ny. Inda, 78 tahun, tidak mengerti apa yang
disampaikan orang kepadanya, tetapi dapat
berbicara dengan lancar meskipun isi
pembicaraannya tidak memiliki arti. Ia juga tidak
mampu mengulang kata yang diucapkan orang
lain. Diagnosis yang tepat pada pasien ini adalah
...
A. Afasia sensorik
B. Afasia motorik
C. Afasia global
D. Afasia transkortikal
E. Afasia anomik
6. Mono, 40 tahun, dibawa ke UGD dengan keluhan
kejang berulang di rumah. Saat di UGD, pasien tidak
kejang sehingga sempat dipasang jalur intravena.
Kemudian, pasien kembali kejang, mata melirik ke atas,
kepala menoleh ke kanan, lidah tergigit, ada busa di
mulut, keempat anggota gerak menghentak-hentak
selama 30 menit.. Tatalaksana yang tepat adalah ...
A. Jaga patensi jalan napas, diazepam rektal
B. Jaga patensi jalan napas, diazepam intravena 0,2
mg/KgBB
C. Jaga patensi jalan napas, diazepam intravena 2
mg/KgBB
D. Jaga patensi jalan napas, diazepam intravena 20
mg/KgBB
E. Jaga patensi jalan napas, diazepam intravena 2000
mcg/KgBB
7. Richo, 67 tahun, mengeluh jari-jari tangannya bergetar
sejak beberapa tahun yang lalu, terutama saat istirahat.
Awalnya pasien tidak terlalu terganggu, tetapi makin
lama keluhan makin memberat. Pasien juga mengalami
kesulitan dalam mengancingkan baju, tulisannya
menjadi kecil-kecil. Dari pemeriksaan fisik, didapatkan
bahwa postur tubuh pasien bungkuk, wajah seperti
topeng, terdapat cogwheel phenomenon. Patofisiologi
yang terjadi pada kasus ini ialah...
• A. Terjadi penurunan dopamin pada susbtansia alba
• B. Terjadi penurunan dopamin pada substansia nigra
• C. Terjadi peningkatan dopamin pada substansia nigra
• D. Demielinisasi pada saraf perifer
• E. Pemecahan asetil kolin oleh asetilkoliestrase pada
taut neuromuskular
8. Nina, 23 tahun datang dengan keluhan nyeri kepala
yang memberat sejak 3 bulan ini. Nyeri masih tetap
dirasakan meskipun sudah diberi obat. Pasien juga
sering muntah pada pagi hari. Pemeriksaan fisik dalam
batas normal, pada CT Scan ditemukan adanya lesi
hiperdens di daerah temporal. Penyebab nyeri kepala
pada pasien adalah …
• A. Peningkatan tekanan intrakranial akibat space
occupying lession
• B. Penurunan aliran darah ke otak
• C. Perdarahan di otak
• D. Kompresi serabut saraf
• E. Peningkatan neurotransmiter yang merangsang
nosiseptor di otak
9. Seorang pasien dibawa ke IGD oleh polisi
dengan kondisi sebagai berikut: mata terbuka
dengan rangsang nyeri, gerakan tangan
menghindar dari sumber nyeri, verbal
merintih. GCS pada pasien adalah…
• A. E2M4V2
• B. E2M4V3
• C. E3M5V2
• D. E3M4V3
• E. E2M5V2
10. Sissy, berusia 49 tahun, datang dengan keluhan
nyeri tangan kanan sejak satu bulan yang lalu.
Nyeri membuatnya sering terbangun bila tidur
malam hari. Pada pemeriksaan fisis ditemukan
Tinel sign (+), Phalen test (+), dan atrofi otot
abduktor policis brevis. Diagnosis yang tepat
pada pasien adalah…
• A.Tarsal tunnel syndrome
• B. Carpal tunnel syndrome
• C. Lesi nervus radialis
• D. Lesi nervus medianus
• E. Lesi nervus ulnaris
11. Didit, 52 tahun, dibawa karena pasien mengeluh
lemah sisi tubuh sebelah kanan mendadak sejak 3 jam
yang lalu ketika sedang bekerja. Bagian tubuh sebelah
kanan lebih sedikit gerak dibandingkan tubuh sebelah
kiri, kelemahan ini dirasakan lebih berat pada anggota
tubuh atas. Pasien juga mengalami kebas pada sisi
tubuh sebelah kanan. Pasien juga sulit untuk berbicara,
tetapi masih dapat mengerti pembicaraan orang lain.
Tekanan darah 180/100 mmHg. Terapi definitif yang
dapat diberikan pada pasien diatas adalah
• A. Aspirin
• B. Clopidogrel
• C. r-TPA
• D. Manitol
• E. Streptokinase
12. Minah, 53 tahun, mengeluhkan baal pada
telapak tangan dan kaki sejak 6 bulan yang
lalu. Riwayat DM sudah 10 tahun dan tidak
terkontrol. Tanda vital TD: 120/70, RR:
22x/menit, T: 37oC. Tes neurologis ditemukan
parestesi stock & gloves (+). Diagnosis yang
mungkin untuk kasus ini adalah...
• A. Polineuropati
• B. Mononeuropati
• C. Mielinopati
• D. Neuritis
• E. Radikulopati
13. Nn. Isonia, 17 tahun, tiba-tiba mengalami
kelemahan pada kedua tungkainya. Beberapa
jam kemudian, ia juga merasakan kedua
lengannya lemah. 1 minggu yang lalu ia
mengalami diare. Pemeriksaan fisik yang
dapat ditemukan pada pasien adalah ...
• A. Adanya refleks patologis
• B. Adanya hiporefleks hingga arefleks fisiologis
• C. Adanya rigiditas/spastisitas
• D. Adanya hiperrefleks
• E. Adanya hipertonus
14. Seorang wanita 56 tahun datang dengan
keluhan nyeri pada kaki, nyeri dirasakan dari ujung2
kaki sampai pergelangan kaki. Nyeri meningkat
disaat malam hari dan sudah dirasakan sejakn6
bulan ini. Pada pemeriksaan didapatkan tensi
150/80 mmhg, nd 85 rr 20 GDP 156 GDPP 213,
motorik tungkai 4/4 dan reflek APR menurun. Pada
tungkai didapat hiperestesia dengan pola kaus kaki.
Penyebab yang paling mungkin adalah
• A.Tarsal tunnel syndrome
• b. Simetric distal sensorimotor polineuropati
• c. Proximal simetrical lower limbs polineuropati
• d. Demyelinetinh polineuropati
• e. Radikulopati
15. Perempuan usia 18 thn dengan keluhan
tungkai lemah mendadak. Keluhan simetris
disertai kesemutan ditelapak kaki. Kedua telapak
tangan ikut lemas. Pasien sebelumnya
mengalami nyeri tenggorok. Bak bab normal.
Reflek fisiologis menurun. Diagnosis
a. Polimielitis
b. Mistenia gravis
c. Gulan bare sindrom
d. Multipel sklerosis
16. Tn. Charlie, 65 tahun dibawa keluarganya ke IGD
karena tiba-tiba tidak bisa bicara tidak bisa bicara
sejak 12 jam yang lalu. Keluhan dirasakan tiba-tiba,
tanpa adanya gangguan pada tangan ataupun kaki.
Pasien juga mengeluhkan sebagian penglihatannya
menghilang. Pada pemeriksaan CT Scan didapatkan
lesi hipodens pada hemisfer kiri. Tatalaksana awal
yang tepat?
A. Aspilet 85 mg 1x1
B. Clopidogrel 150mg 1x1
C. Dipyridamole 200mg 1x1
D. Aspilet 325mg 1x1 dan dipyridamole 200mg 2x1
E. Clopidogrel 75mg 1x1 dan dipyridamole 200mg
2x1
17. Pasien datang karena jatuh mendadak saat
melalukan aktivitas, dilakukan pemeriksaan
neurologis, didapatkan sensibilitas berkurang
setinggi umbiliku. Maka penyebab yang paling
memungkinkan adalah... a. Trauma Medula Spinalis
setinggi Thorakal 4 – 5
b. Trauma Medula Spinalis setinggi Thorakal 7 – 8
c. Trauma Medula Spinalis setinggi Thorakal 10 – 11
d. Trauma Medula Spinalis setinggi Thorakal 2 – 3
e. Trauma Medula Spinalis setinggi Thorakal 5 – 6
18. Ny. Farah, 20 tahun, datang dengan keluhan
nyeri kepala sejak 2 jam lalu. Nyeri kepala dirasakan
pada kepala sebelah kanan. Sebelumnya pasien
melihat titik hitam dan putih pada mata kiri,
kemudian penglihatan mata kiri sempat kabur.
Setelah gejala penglihatan hilang, muncul nyeri
kepala berdenyut dan mual-muntah. Pemeriksaan
saraf menunjukkan tidak ada defisit neurologis. Apa
kemungkinan diagnosis pada kasus?
A. Kluster Headache
B. Tension Type Headache
C. Vertigo
D. Migraine
E. Neuralgia Trigeminal
19. Seorang anak 4 tahun dengan keluhan kejang.
Kejang disertai penurunan kesadaran. Anak
sebelumnya batuk lama 3 minggu. Penurunan nafsu
makan. Pada pemeriksaan di dapatkan kaku kuduk
tidak jelas, brudzinski tidak jelas, kernig (+). Pada
pemeriksaan cairan serebrospinal didapatkan
warna kekuningan, MN >> PMN, leukosit
meningkat, protein dan glukosa tidak terlalu
meningkat. Apa diagnosis pada pasien?
a. Meningitis Bakterialis
b. Ensefalitis Virus
c. Meningitis TB
d. Mengitis Virus
e. Ensefalitis Bakterialis
20. Ny. Gustin, 23 tahun, mengeluh nyeri pada
kepala sejak 6 jam lalu. Nyeri dirasakan pada
seluruh kepala, seperti diikat, disertai kaku pada
otot leher. Keluhan serupa sudah dirasakan
beberapa kali sebelumnya. Tekanan darah 130/70,
Nadi 80x/menit, saraf kranial dan motorik normal.
Tatalaksana awal yang sesuai pada kasus adalah?
A. Tramadol
B. Morfin
C. Ergotamin
D. Parasetamol
E. Sumatriptan
21. Ny Hana, 31 tahun, datang dengan keluhan
kelemahan tungkai dan lengan sejak 1 bulan yang lalu.
Pasien memiliki riwayat 3 bulan yang lalu kelemahan
pada kelopak mata, sehingga tiba-tiba kelopak mata
menutup sendiri, terutama pada sore hari. Selain itu
pasien juga mudah lelah ketika berbicara, disertai sulit
menelan. Pemeriksaan tanda vital : TD 120/80 mmHg,
nadi 80x/menit, suhu 36,7oC, pernapasan 16x/menit. Apa
patofisiologi penyakit pada pasien ini ?
A. Autoantibodi yang merusak myelin saraf pusat
B. Autoantibodi yang merusak reseptor asetilkolin di taut
otot-saraf
C. Terhambatnya reseptor dopamin
D. Terhambatnya reseptor GABA
E. Proses demyelinisasi pada saraf perifer
22. Seorang laki-laki berusia 56 tahun dating dibawa
keluarganya ke IGD dengan kelemahan sesisi tubuh
sebelah kanan sejak 3 jam yang lalu, bibir tertarik ke
kiri. Pasien hanya bisa menggeser badan sebelah
kanan, namun alis mata simetris. Diagnosis?
a. Parese N.VII dextra sentral + hemiparese dextra
b. Parese N.VII dextra perifer + hemiplegia dextra
c. Parese N.VII sinistra sentral + hemiparese dextra
d. Parese N.VII sinistra perifer + hemiplegia dextra
23. Perempuan usia 30 tahun dibawa ke IGD karena
sulit dibangunkan sejak 3 jam yang lalu. Riwayat
demam 1 minggu yang lalu. Riwayat batuk lama dan
meminum obat selama 3 bulan lalu berhenti.
Pemeriksaaan didapatkan GCS 7, TD 130/70 mmHg,
N 80x/m, RR 25x/m, T 40’C, kaku kuduk (+),
babinsky (+/+), kejang (+). Diagnosis?
a. Meningitis
b. Ensefalitis
c. Meningoensefalitis
d. Abses otak
e. Toxoplasmosis cerebral
24. An. Agus, 17 tahun, datang dengan kelemahan
pada kedua lengan dan kaki. Awalnya pasien
sempat demam terlebih dahulu, diikuti dengan
kelemahan pada kaki, kemudian baru 4 jam lalu
mengeluh lemah pada tangan juga. Pada
Pemeriksaan fisik didapatkan kekuatan motorik atas
4444/4444, sedangkan motorik bawah 3333/3333.
Refleks fisiologis menurun pada kedua tungkai dan
lengan. Kemungkinan diagnosis pada kasus adalah?
A. Myasthenia Gravis
B. Amyotropic Lateral Sclerosis
C. Guillain Barre Syndrome
D. Multiple Sclerosis
E. Poliomielitis
25. Tn. Herman, 53 tahun, mengeluh anggota gerak
kanan melemah tiba-tiba saat sedang menonton
film porno, keluhan tetapi membaik dengan
sendirinya dalam 15-30 menit kemudian. Pasien
juga pernah mengalami hal serupa 1 tahun
kemarin. Kemungkinan diagnosis yang sesuai
adalah?
• A. TIA
• B. RIND
• C. Stroke in Evolution
• D. On Going Stroke
• E. Gangguan Konversi
26. Seorang laki-laki, 56 tahun, mengeluh kram di
kedua kaki, terutama ujung jari kaki hingga
pergelangan kaki sejak 6 bulan yang lalu, keluhan
dirasa semakin bertambah pada malam hari, GDP
140, GD2PP 218, kekuatan motorik tibialis 4/4,
tendon refelek APR menurun kiri dan kanan, juga
terdapat stocking hipestesi. Pemeriksan penunjang
apa yang dapat membantu diagnosis pada kasus
ini?
a. Foto lumbosacral
b. CT scan medula spinalis
c. EMG
d. EKG
e. Foto polos medula spinalis
27. An. Hadi, 7 tahun, datang dengan keluhan
kejang. Sebelum kejang pasien sempat berteriak
dahulu, kemudian muncul kekakuan seluruh
tubuh diikuti dengan kelojotan. Saat keluhan
pasien tidak demam ataupun memiliki keluhan
lain. Kemungkinan kejang pada pasien?
A. Mioklonik
B. Petit Mal
C. Grand Mal
D. Secondary Generalized
E. Kejang Demam
28. Tn. Gema, 22 tahun, dibawa ke IGD, dengan
kejang lebih dari 10 kali. Di sela kejang tidak ada
perbaikan kesadaran. Ia menderita epilepsi dan
tidak meminum obat teratur satu bulan terakhir.
Terapi yang tepat untuk diberikan adalah ?
A. Barbiturat
B. B. Fenitoin
C. Carbamazepin
D. Amitriptilin
E. Gabapentin
29. Ny. Irene, 25 tahun datang dengan keluhan
mulut mencong ke kiri sehabis bangun tidur 7
jam lalu. Keluhan tidak disertai dengan
kelemahan anggota gerak, kejang, ataupun nyeri
kepala. Tidak ada riwayat keluhan serupa
sebelumnya. Dari pemeriksaan didapatkan
paresis N.VII perifer dekstra. Pasien kompos
mentis, TD 110/70, Nadi 80x/menit, Suhu afebris.
Terapi apa yang dapat diberikan ?
• A. Fisioterapi segera hari pertama
• B. Massase
• C. Prednison 1 mg/kgbb selama 10 hari
• D. Acetaminophen 350 mg
• E. Piraceta
30. Tn. Deon, 37 th, dibawa ke IGD karena
penurunan kesadaran sejak 3 hari yang lalu.
Sebelumnya sempat mengeluh nyeri kepala,
demam, serta keluar cairan dari telinga kiri. Pada
pemeriksaan didapatkan GCS 10, kaku kuduk (+).
Hasil lab menunjukkan Hb 13, leukosit 15.000,
trombosit 250.000. Diagnosis yang paling
mungkin adalah?
• A. Meningitis TB
• B. Meningitis bakterial
• C. Meningitis streptococus
• D. Encefalitis toxoplasma
• E. Meningoencefalitis viral
31. Bapak, usia 72 th, dgn keluhan pusing berputar.
Pusing kadang2, disertai mual dan muntah. Satu
bulan sebelumnya penurunan fungsi pendegaran
dan telinga berdenging. 3 bulan sebelumnya
sudah pernah sprt ini. Diagnosis?
A. Meniere disesase
B. Vertigo sentral
C. Vertigo perifer
D. Multiple Sclerotic
E. BPPV
32. Wanita, 48 thn, nyeri wajah kiri
terutama saat menggosok gigi dan
terhembus udara. Tidak ada riwayat
trauma. Diagnosis?
A. Neuralgia trigeminal
B. Sindrom horner
C. Myastenia gravis
D. Parkinson
E. Bells palsy
33. Seorang laki-laki 22 tahun dibawa ke IGD RS
setelah mengalami kecelakaan lalu lintas.
Pasien membuka mata setelah dirangsang
nyeri, mengerang, dan tangan ekstensi
abnormal. Berapakah nilai GCS pasien?
A. E2M3V4
B. E2M2V2
C. E2M3V2
D. E3M2V2
E. E3M2V3
34. Pasien laki-laki, 72 tahun mendadak lemah
anggota gerak tubuh kiri,dari hasil
pemeriksaan fisik didapatkan khas lesi UMN,
dengan tensi 160/90mmHg dan dislipidemia.
Pada CT Scan didapatkan gambaran lesi
hipodense pada korteks cerebri. Diagnosis ?
A. Stroke hemoragik intracerebral
B. Stroke infark
C. Stroke sebagian
D. TIA
E. RIND
35. Pasien laki-laki 65 tahun datang dengan keluhan
tidak sadar sejak 1 jam SMRS saat pasien sedang
main tenis dan tiba-tiba terjatuh. Pasien
mengeluhkan kaki tangan lemah dan tidak bisa
digerakkan. Pada PF didapatkan kesadaran
somnolen, TD 180/110 nadi 90x/menit, RR
28x/menit, suhu 36,8. Kekuatan motorik
ekstremitas dextra 1, refleks babinsky +/-.
Penyebab?
A. Dehidrasi
B. Trauma kepala
C. Tumor kepala
D. Pecah pembuluh darah otak
E. Penyumbatan pembuluh darah otak
36. Seorang wanita, 60 tahun, dirawat 2 hari di
RS. Pasien dirawat setelah sebelumnya
terjatuh saat membersihkan rumah, tubuh sisi
kiri terasa lebih lemah. pada pemeriksaan fisis
didapatkan hemiparesis kiri, tekanan darah
200/100, kaku kuduk (+) refleks patologis (+/-
). Pemeriksaan penunjang apa yang
diperlukan:
A. Endoskopi
B. CT Scan kepala
C. USG
D. MRI
E. Schedel AP/Lateral
37. Bola mata tidak dapat digerakan ke
arah nasal, nervus mana yg kena ?
A. Nervus II
B. Nervus III
C. Nervus IV
D. Nervus VI
E. Nervus VII
38. Laki2 30 th, demam dan sakit kepala sejak 5
hari. Ada gigi berlubang, namun tidak berobat.
Pemeriksaan ttv suhu 39, nadi 120, kaku
kuduk (+). Diagnosis ?
A. Meningitis bakterialis
B. Meningitis tuberculosis
C. Meningtis Cryptococcus
D. Meningoensefalitis bakterialis
E. Meningoensefalitis tb
39. Laki2, 48 thn datang dengan kejang selama
30 menit, mata ke atas, lidah kegigit, mulut
berbusa, badan menghentak2. Jenis kejang?
A. Parsial simplek
B. Parsial komplek
C. Parsial secondary generalized
D. Generalized klonik
E. Generalized tonik-klonik
40. Pasien laki laki usia 60thn, datang dengan
kelemahan sisi tubuh kanan. Tidak ada nyeri
kepala, mual, muntah. Refleks babinsky kanan
positif. Keluhan menghilang dalam waktu
kurang dari 24 jam.
Terapi apa yang tepat untuk mencegah
kekambuhan?
A. Citicholine
B. Piresetam
C. Silostazol
D. Metilcobalamin
E. Sianocobalamin
41. Wanita mengeluh kedua tangannya nyeri
dan kesemutan. pekerjaannya adalah tukang
cuci. nyeri makin lama makin berat. Phallen
test (+).
A. Erb syndrom
B. Carpal tunnel syndrome
C. Saturday night syndrome
D. Brachial plexus injury
E. Guyon cannal syndrome
42. Laki-laki, 35 tahun kecelakaan lalu lintas dalam
keadaan tidak sadar. membuka mata saat
rangsang nyeri, mengerang saat rangsang nyeri,
dan fleksi kedua ekstremitas saat rangsang nyeri.
Terdapat hematom di temporal kanan. Pupil
anisokor lebih lebar pada pupil kanan dan
hemiparesis kiri
Diagnosis ?
a. Perdarahan intraserebral
b. Perdarahan subdural
c. Perdarahan epidural
d. Perdarahan intraventrikuler
e. Edema serebri
43. Laki, 42th, mengeluh nyeri punggung bawah.
2minggu lalu riwayat mengangkat koper lalu
punggung terasa nyeri. Nyeri menjalar ke
tungkai kanan. Nyeri ditambah bila batuk.
Tulang punggung yang terkena?
A. L1-L2
B. L2-L3
C. L3-L4
D. L5-S1
44. Wanita 50an tahun, tiba-tiba lumpuh kedua
tungkai sejak 3 hari. Dua bulan terakhir batuk
dan turun berat badan. PF: punggung terdapat
benjolan dan nyeri bila ditekan . Diagnosis
A. Spondilolitiasis
B. Spondilolistesis
C. Spondilitis
D. Spondiloartrosis
E. Spondilisis
45. Wanita 28 tahun, mengeluh sakit kepala
sudah sejak 1 tahun yang lalu. Sakit dirasakan
di sebelah kiri (tanpa kharakteristik nyeri atau
vas). Sebelum sakit kepala tidak merasa
apapun. Keluhan mual (-), muntah (-). Apa
diagnosa paling tepat pada pasien?
a. Vertigo
b. Migrain dengan aura
c. Migrain tanpa aura
d. Tension headache
e. Cluster headache
46. Seorang laki-laki berusia 21 tahun dibawa oleh
temannya ke UGD RS setelah ditemukan tidak
sadar di kamar mandi dengan botol dan jarum
suntik di sebelahnya. Pada pemeriksaan fisik
ditemukan kesadaran sopor, tekanan darah 90/60
mmHg, denyut nadi 60 kali/menit, frekuensi
pernapasan 12 kali/menit, dan suhu 37 derajat
Celcius, dan pupil miosis. Manakah terapi awal
yang diberikan pada pasien?
a. kodein
b. nalokson
c. amfetamin
d. bufrenorfin
47. Laki laki 19 tahun datang dengan penurunan
kesadaran karena KLL. Pasien tidak sadar
selama 1 hari, setelah sadar pasien tidak ingat
apa2, baru ingat kejadiannya setelah 3 hari
kemudian. Diagnosisnya apa ?
A. Amnesia anteretrograde
B. amnesia retrograde
C. Afasia
D. Apaksia
E. transient ischemic attack
48. Seorang pria datang ke UGD RS setelah
mengalami kecelakaan kendaraan bermotor.
Kepalanya terbentur dan pasien tetap sadar. Di
ruang UGD pasien lama-lama mengeluh pusing
dan bertambah lemas. setelah beberap a jam
pasien menjadi gelisah dan mengalami
penurunan kesadaran. yang paling mungkin
dialami pasien ini adalah
a. perdarahan subdural
b. perdarahan epidural
c. perdarahan ventricular
d. perdarahan meningeal
e. perdarahan subarachnoid
49. Seorang wanita 35 tahun, datang keluhan nyeri
kepala sebelah kanan, berdenyut, disertai mual
namun tidak sampai muntah. Sebelum kepalanya
sakit, pasien melihat ada kilatan cahaya. Keluhan
ini sering dirasakan, namun hilang sendiri tanpa
pengobatan setelah 2 hari. Diagnosis pasien ini:
a. TTH
b. Cluster headache
c. Common migraine
d. Classic headache
e. Trigeminal neuralgia
50. Seorang laki-laki usia 72 tahun datang
karena dikeluhkan keluarga sering marah-
marah tanpa alasan yang jelas ke anggota
keluarga yang lain. Pasien 6 bulan yang lalu
post serangan stroke. Pasien sering keluar
rumah dan tidak tahu jalan pulang. Pasien
juga lupa nama anak dan cucunya. Apa
diagnosis yang tepat pasien ini?
A. Dementia Alzheimer
B. Dementia Vaskuler
C. Dementia Senilis
D. Parkinson
51. Terapi yang tepat untuk pasien di atas adalah
(Soal 20)
A. Metokobalamin
B. Citicholin
C. Piridoksin
D. Tiamin
E. Rivastigmin
52. Seorang perempuan, berusia 27 tahun, sejak 3
hari yang lalu mata kiri tidak bisa menutup. Bibir
sebelah kiri tidak bisa ikut tersenyum. Tidak bisa
mengerutkan dahi kiri. Apa diagnosisnya yang
paling mungkin? Dd/ Bells palsy  sensorik bisa
lidah, baal | jika ada baal di muka, bukan Bells
palsy
a. Paresis N. VII sinistra
b. Bell’s palsy sinistra
c. Paresis N. VII dextra
d. Guillain Barre Syndrome
e. Stroke dengan paresis N. VII
53. Seorang laki-laki usia 17 tahun datang ke puskesmas. Setelah
sembuh dari batuk pilek 3 hari yang lalu mengeluhkan kedua
tungkai kanan mengalami kelemahan. Beberapa waktu
kemudian tangan pasien juga ikut lemah. Pada pemeriksaan
fisik dijumpai tetraparese anggota gerak. Pasien juga
mengalami kebas dan kesemutan di tangan denan pola hand
glove phenomenon . Kencing dan buang air besar pasien tidak
ada kelainan. Apa kemungkinan diagnosis yang paling tepat.
a. Lesi transversal cerebri
b. Poliomyelitis
c. Poliomiositis
d. Sindrom Guillaine Barr
e. Polineuropati
54. Seorang laki-laki 45 tahun dulunya pekerja pabrik. Datang
dengan keluahan pusing berputar. Pasien juga
mengeluhkan pendengaran berkurang diawali teinga
berdenging saat bangun tidur kurang lebih sejak 1 minggu
yang lalu. Pada pemeriksaan fisik telinga didapatkan
membrane timpani intak meatus akustikus ekstrnus tidak
ditemukan kelainan. Apa kemungkinan diagnosis yang
tepat?
a. multiple sclerotic
b. Penyakit meniere
c. Benign paroxysmal positional vertigo
d. Vertigo sentral
e. Vertigo perifer
55. Perempuan berusia 60 tahun datang dengan keluhan
pusing berputar sementara, dari hasil anamnesis
pasien menyatakan bahwa keluhan muncul ketika
menggerakkan kepala, mau tidur dan saat bangun
tidur. Riwayat trauma kapitis setahun yang lalu. Apakah
diagnosis kasus tersebut?
A. Meniere syndrome
B. Vertigo post trauma
C. Vestibular neuritis
D. Spondilosis cervicalis
E. BPPV
56. Seorang pria datang ke ugd setelah kecelakaan,
pasien mengalami penurunan kesadaran, pada
pemeriksaan vital sign dalam abtas normal, GCS
E3V4M4, pada CT Scan terdapat gambaran
perdarahan membentuk bulan sabit ( konkaf)
disertai edema otak, dimana letak lesi tersebut
A. hematom subdural
B. hematom epidural
C. hematom subarachnoid
D. hematom intracerebri
E. hematom fossa posterior
57. Seorang anak berusia 3 tahun dibawa ke UGD karena
tercebur ke dalam sumur. Anak dalam kondisi tidak sadar,
terdapat hematoma pada bagian dahi. Pada pemeriksaan
neurologis, anak membuka mata dengan rangsang nyeri,
merintih kesakitan, posisi tubuh ekstensi. Pemeriksaan
lebih lanjut, ditemukan pernapasan apneustik/biot, pupil
pinpoint deviasi ke medial. Kerusakan terjadi pada bagian?
A. Korteks
B. Talamus
C. Midbrain
D. Medulla
E. Pons
58. Seorang pria usia 65 tahun dibawa ke oleh keluarganya ke
UGD karena ditemukan tidak sadar saat menonton TV.
Berdasarkan pemeriksaan rangsang nyeri, didapatkan
kelopak mata terbuka, kedua tangan bereaksi ke samping
kepala, kedua tungkai bergerak tak berarah dan mengerang
kesakitan. Pada pemeriksaan fisik didapatkan TD 140/90,
nadi 92x/menit, napas 18x/menit dan suhu 37,20C.
Berapakah nilai Glasgow Coma Scale?
a. E3 M5 V2
c. E2 M5 V2
b. E2 M5 V3
d. E2 M4 V3
e. E2 M4 V2
59. Perempuan, 20 tahun, jatuh dari motor 3 jam yang lalu.
Pada pemeriksaan saat di IGD, didapatkan tekanan darah
90/50mmHg, nadi 110x/menit, respirasi 24x/menit. Pasien
membuka mata terhadap respon nyeri, dekortikasi/fleksi
abnormal (+), hemiparesis sinistra (+), pupil anisokor (kiri 5
mm, kanan 3mm), dan pasien mengerang kesakitan.
Penanganan yang pling tepat adalah.
a. Mempertahankan tekanan darah
b. Mencegah cedera otak primer
c. Mencegah cedera otak sekunder
d. Proteksi jalan nafas dan oksigenasi yang cukup
e. Imobilisasi servikal
60. Pasien laki-laki 30 tahun datang dengan riwayat
kaki kanan terlindas mobil. Gejala drop foot dan
hipestesi lateral bawah dan dorsum manus. Lesi
terletak di?
a. Nervus peroneus
b. Nervus femoralis
c. Nervus ischiadicus
d. Nervus tibialis anterior
e. Nervus tibialis posterior
61. Seorang pria 30 tahun mengeluh mulut mencong
sebelah kanan 6 jam SMRS, riwayat trauma disangkal, riwayat
DM dan hipertensi tidak diketahui, riwayat infeksi pada telinga
disangkal. Hasil pemeriksaan awal TD 130/80 mmHg, tanda
vital lain normal; pemeriksaan GDS 110 mg/dL; pada
pemeriksaan kekuatan didapatkan kekuatan sisi wajah sebelah
kanan lemah, sebelah kiri normal; kekuatan ekstremitas kiri
dan kanan normal. Apa diagnosis paling mungkin?
a. Bell’s palsy
b. Parese n VII perifer
c. Stroke infark
d. TIA
e. Trigeminal neuralgia
62. Seorang pria mengeluh nyeri pada sisi wajah kiri
bawah menjalar sampai ke belakang telinga setelah
pencabutan gigi 2 hari SMRS, tidak ada keluhan lain. 5
tahun lalu pasien pernah berobat sebagai pasien
herpes. apa kemungkinan diagnosis?
a. Gingivitis
b. Trigeminal neuralgia
c. Horton neuralgia
d. Post herpetic neuralgia
e. Neurophatic pain
63. Seorang pria 68 tahun mempunyai keluhan
tidak bisa menamai benda dan tidak bisa menjawab
dengan spontan. Pasien post stroke 2 bulan smrs.
Apa nama kelainan ini?
a. Afasia anonim
b. Afasia motorik
c. Afasia transkortikalis motoric
d. Afasia sensorik
e. Afasia transkortikalis sensorik
64. Ny. Wida, usia 42 tahun datang ke puskesmas
dengan keluhan lemas, sering BAK, mudah
lapar dan mudah haus sejak 3 bulan SMRS. Dari hasil
pemeriksaan laboratorium: GDP 219 mg/dl dan GD2PP
280 mg/dl. Apakah komplikasi mikroangiopati jangka
panjang pada pasien ini apabila
keadaannya tidak ditatalaksana dengan baik?
a. Stroke
b. Infark miokard akut
c. Peripheral arterial disease(PAD)
d. Nefropati diabetik
e. Numbness
66. Seorang laki-laki berusia 35 tahun, dibawa ke IGD karena
gelisah dan tingkah laku agresif 12 jam SMRS. Keluarga pasien
bercerita bahwa awalnya pasien mengalami mual, muntah, nyeri
tenggorokan dan sulit menelan serta banyak mengeluarkan air liur.
Pasien sehari-hari bekerja sebagai pekerja di peternakan sapi.
Diketahui bahwa 3 hari SMRS kakinya luka digigit oleh anjing
penjaga di peternakan tersebut, namun pasien tidak pergi ke
dokter karena tidak ada uang untuk berobat. Pasien riwayat
minum alcohol 1 hari SMRS. Apa diagnosis paling mungkin?
a. Rabies
b. Sepsis
c. Meningitis
d. Gangguan psikotik akut
e. Intoksikasi alkohol
66. Seorang perempuan berusia 84 tahun dibawa ke dokter
oleh keluarganya dengan keluhan daya ingat yang berkurang.
Pasien diketahui tidak mampu mengenal keluarganya sendiri
dan sering terbangun malam hari, sehingga mengganggu
orang lain. Riwayat penyakit neurologis dan trauma kepala
sebelumnya disangkal. Pemeriksaan fisik diperoleh tekanan
darah 140/90 mmHg, denyut nadi 84x/menit, frekuensi napas
24 x/menit. Apa diagnosis paling mungkin ?
a. Demensia vascular
b. Demensia senilis
c. Alzheimer’s Disease
d. Pseudodemensia
e. Severe cognitive impairment
• 67. Pasien laki-laki 34 tahun dibawa karena tidak sadar
sejak 1 hari sebelumnya.Pasien dikatakan mengeluhkan
sakit kepala sudah dirasakan dua minggu.Terdapat
riwayat batuk lama pada pasien.Pada pemeriksaan
ditemukan kaku kuduk positif.Apakah kemungkinan
diagnosis?
a. Ensefalitis viral
b. Meningitis bacterial
c. Meningoensefalitis TB
d. Tumor otak
e. Meningitis jamur
• 68. Yang manakah dari pilihan berikut yang
bukan gejala Parkinson?
a. Rigiditas
b. Spastis
c. Tremor
d. Pergerakan lambat
e. Instabilitas postural
• 69. Pasien laki-laki 22 tahun datang dengan keluhan
lemah pada tungkai yang dirasakan sejak 1 hari
lalu.Awalnya diujung kaki dan tangan, tapi kini
dirasakan semakin memberat.Seminggu sebelumnya
pasien mengalami demam.Diagnosis yang paling
mungkin?
a. Miastenia gravis
b. Guillain barre syndrome
c. Periodikparalisis
d. Neuropati perifer
e. Hernia nukleus pulposus
• 70. Pasien laki-laki 18 tahun, datang dengan
penurunan kesadaran pasca kecelakaan motor.
GCS 10.Pemeriksaan tanda vital stabil.Tidak
ditemukan kaku kuduk.Terdapat kesan hematoma
di regio temporal.Diagnosis yang paling mungkin?
a. Hematoma epidural
b. Hematoma subdural
c. Hematoma subarachnoid
d. Fraktur basis kranii
e. Syok hipovolemi
• 71. Pasien mengeluhkan kesemutan pada
tangannya.Pada pemeriksaan tampak atrofi otot
policis brevis.Tinnel dan phallen sign
positif.Nervus apakah yang terkena?
a. Nervus medianus
b. Nervus radialis
c. Nervus ulnaris
d. Nervus brakialis
e. Bukan salah satu di atas
• 72. Pasien mengeluhkan nyeri kepala berulang
dalam sebulan ini.Nyeri kepala dirasakan seperti
diikat/dibebat pada kepala sampai dengan
tengkuk. Diagnosis yang paling mungkin adalah:
a. Vertigo
b. Migrain
c. Tension type headache
d. Cluster headache
e. Neuralgia trigeminal
• 73. Pasien 63 tahun dibawa ke IGD oleh keluarga
dengan riwayat ditemukan tidak sadar di kamar 6 jam
SMRS. Aloanamnesis, pasien menderita DM dan tidak
rutin minum obat. PF TD :130/80 N:100, RR:24, cepat
dalam. T:37, GCS 6, mukosa mulut kering, reflex
fisiologis meningkat, kaku kuduk (+). pemeriksaan GDS
250 mg/dL. Apa diagnosis awal pada pasien ini ?
a. Stroke hemoragik
b. Stroke infark
c. Koma Hepatikum
d. Ketoasidosis Diabetikum
e. HONK
74. Pasien datang dengan keluhan nyeri kepala
berat seperti ditusuk, nyeri dirasakan semakin
memberat , apa terapi pada kasus ini?
a. Ergot
b. Karbamazepin
c. Paracetamol
d. Asam valproate
e. Triptan
• 75. Pasien 22 tahun datang ke Puskesmas dengan
keluhan kulit terkelupas. 1 hari sebelumnya
pasien baru saja mendapatkan obat kejang jenis
baru karena obat kejang jenis lama sudah habis.
Obat Kejang apa yang dapat menyebabkan efek
samping seperti itu?
a. Fenitoin
b. Fenobarbital
c. Diazepam
d. Carbamazepine
e. Morfin
• 80. Seorang wanita 22 tahun mengeluh nyeri kepala
sebelah disertai mual dan muntah sejak 1 bulan SMRS.
Menurut pasien sebelum timbul gejala ia melihat ada
cahaya yang sangat terang dan mendengar suara-suara
mendengung aneh. Pemeriksaan awal tanda vital normal
, pemeriksaan neurologis tidak ditemukan kelainan.
Apa diagnosis yang paling mungkin?
a. Common migraine
b. Classic migraine
c. Tension headache
d. Cluster headache
e. Gangguan psikotik akut
• 81. Obat kejang apa yang dapat menyebabkan
efek samping gusi suka berdarah?
a. fenitoin
b. fenobarbital
c. diazepam
d. carbamazepine
e. asam valproate
• 82. Perempuan berusia 58 tahun mengalami
kelemahan pada kaki kanannya saat bangun tidur.
Riwayat hipertensi tidak terkontrol. Berobat ke
puskesmas dan pulang kerumah setelah mendapatkan
obat. Keluhan kemudian hilang setelah 20 jam di
rumah. Apakah diagnosis paling mungkin pasien
tersebut?
a. RIND
b. TIA
c. Stroke in evolution
d. Progressing stroke
e. Krisis hipertensi
• 83. Pasien datang dengan keluhan nyeri kepala. Nyeri
kepala disekitar mata sebelah kanan saja. Pasien
mengeluh akhir-akhir ini sering mengeluarkan air mata
dan hidung tersumbat. Terapi Profilaksis yang tepat
diberikan pada pasien tersebut adalah
a. Propanolol
b. Oksigen
c. Sumatriptan
d. Carbamazepin
e. Prednison
• 84. Nn. Nisa 20 tahun sejak tiga tahun yang lalu rutin
minumobat anti epilepsy. Pasien mengeluh lemah, letih,
lesu dan telinga berdenging. Dari pemeriksaan tanda vital
dalam batas normal. Konjungtiva pucat dan lidah yang
merah menjadi seperti daging. Pemeriksaan penunjang
menunjukkan Hb 9mg/dl, MCV 113fl MCH 26pg. obat
antiepilepsi yang mungkin dikonsumsi pasien adalah?
a. Carbamazepin
b. Alprazolam
c. Fenitoin
d. Diazepam
e. Amitriptilin
• 85. Tn. Higuain 20 datang dengan keluhan demam 1 minggu
SMRS. Pasien sejak dua tahun SMRS rutin minum obat anti
epilepsi. Pasien juga mengeluh sering lemah sejak konsumsi
obat tersebut. Dari pemeriksaan tanda vital dalam batas
normal. Konjungtiva anemis. Pemeriksaan penunjang
menunjukkan Hb 7 mg/dl, Ht 22, WBC 3000, PLT 100.000.
obat antiepilepsi apa yang mungkin menyebabkan masalah
tersebut?
a. Carbamazepin
b. Asam Valproat
c. Fenitoin
d. Diazepam
e. Amitriptilin

Anda mungkin juga menyukai