Anda di halaman 1dari 7

Manajemen Bencana Lanjut II

Miftakhul Aurosi
P0 5120217 012
2A / D3 Keperawatan
Definisi Pertolongan Pertama

Pertolongan Pertama adalah pemberian pertolongan segera


kepada penderita sakit atau cedera/kecelakaan yang
memerlukan pertolongan medis dasar. Medis Dasar adalah
tindakan perawatan berdasarkan ilmu kedokteran yang dapat
dimiliki oleh pelaku pertolongan pertama.
Prinsip Pertolongan Pertama

Prinsip-prinsip atau sikap kita ketika melakukan usaha pertolongan pertama pada
kecelakaan adalah sebagai berikut.
 a. Bersikap tenang dan tidak panik.
 b. Berikan pertolongan dengan cara yang. cepat dan tepat.
 c. Sebelum mengetahui berat ringannya cidera yang dialami, jangan cepatcepat
memindahkan atau menggeser korban.
 d. Jika ada luka, diusahakan agar korban tidak melihatnya, sebab dapat membuat
korban menjadi panik.
 e. Setelah mendapat pertolongan pertama, korban sebaiknya segera dibawa ke
dokter, rumah sakit, Puskesmas untuk penanganan selanjutnya.
Dasar Hukum Pertolongan Pertama
 1. Dalam Pasal 531 KUH Pidana dinyatakan:"Barang siapa menyaksikan sendiri ada orang
di dalam keadaan bahaya maut, lalai memberikan atau mengadakan pertolongan kepadanya
sedang pertolongan itu dapat diberikannya atau diadakannya dengan tidak akan
mengkhawatirkan, bahwa ia sendiri atau orang lain akan kena bahaya dihukum kurungan
selama-lamanya tiga bulan atau denda sebanyak-banyaknya Rp. 4.500,- Jika orang yang
perlu ditolong itu mati, diancam dengan : KUHP 45, 165, 187, 304s, 478, 525, 566."Pasal
531 KUHP ini berlaku bila pelaku pertolongan pertama dapat melakukan pertolongan tanpa
membahayakan keselamatan dirinya dan orang lain.
 2. Pasal 322 KUH Pidana :
a. "Barang siapa dengan sengaja membuka sesuatu rahasia yang wajib disimpannya oleh
karena jabatannya atau pekerjaannya baik yang sekarang maupun yang dahulu dipidana dengan
pidana penjara selama-lamanya sembilan bulan atau denda sebanyak-banyaknya Sembilan ribu
rupiah.“
b. "Jika kejahatan itu dilakukan yang tertentu, maka perbuatan itu hanya dapat dituntut atas
pengaduan orang itu."
Kualifikasi dan Kewajiban Pertolongan
Pertama
Kewajiban
 1. Menjaga Keselamatan Diri, Anggota Tim, Korban dan Orang Sekitarnya.
 2. Dapat Menjangkau Korban
 3. Dapat Mengenali dan Mengatasi Masalah yang Mengancam Nyawa
 4. Meminta Bantuan / Rujukan
 5. Memberikan Pertolongan dengan Cepat dan Tepat Berdasarkan Keadaan Korban
 6. Membantu Pelaku Pertolongan Pertama Lainnya.
 7. Ikut Menjaga Kerahasiaan Medis.
 8. Melakukan Komunikasi dengan Petugas Lain yang Terlibat.
 9. Mempersiapkan Korban untuk Ditransportasi.
Kewajiban PP

Jujur dan
Bertanggung
jawab
Berlaku
Profesional
Kewajiban PP
Kematangan
Emosi

Kemampuan
Bersosialisasi
“Thanks you”

Anda mungkin juga menyukai