Anda di halaman 1dari 11

Sistem Pengolahan Data Pasien Berbasis Web

(Studi Kasus Pada Klinik Agung Tangerang)

Oleh:
Hafidz Achmad Zaelani
101091123275

Program Studi Teknik Informatika


Fakultas Sains dan Teknologi
Universitas Islam Negeri
Syahid Jakarta
Latar Belakang
Banyaknya Klinik praktek dokter berjalan dengan sistem
manual, mulai dari proses pendaftaran pasien, riwayat penyakit
pasien sampai pembayaran, membuat pihak klinik kerepotan
dalam proses pendataan dan pembuatan laporan. Oleh sebab itu
sudah saatnya pihak manjemen klinik menerapkan sistem
pendataan pasien untuk meningkatkan pelayan secara
profesional, hal ini yang memicu penulis melakukan obesrvasi
untuk merancang Sistem Pengolahan Data Pasien .
Permasalahan
 Belum adanya Sistem Pengolahan Data Pasien Berbasis
Web Pada Praktek Dokter Agung guna mendukung
kebutuhan informasi yang cepat, akurat dan lebih baik dari
yang ada.

 Banyaknya data pasien yang hilang sehingga merepotkan


pihak klinik dalam proses administrasi, pendataan dan
pembuatan laporan.
Rumusan Masalah

 Bagaimana membuat sistem yang medekati konsep sistem


sesungguhnya sehingga dapat mempermudah proses
pengolahan data yang dilakukan secara manual menjadi
komputer.
Bagaimana membuat suatu sistem yang yang dapat
mengintegrasikan proses-proses antara pasien, dokter,
manajemen klinik, untuk kepentingan semua pihak.
Batasan Masalah
Dalam penyusunan skripsi ini, penulis membatasi pembahasannya pada :

 Sistem ini dibuat hanya untuk menggantikan sistem yang sudah ada,
yang dilakukan secara manual menjadi sistem komputerisasi.

 Pembahasan sistem mencakup proses data pasien, riwayat kesehatan


pasien, antrian, pemeriksaan dan pembayaran.

 Laporan yang dihasilkan berupa statistik kunjungan, 10 besar penyakit,


rekap resep dan pendapatan.
Tujuan Penelitian

Tujuan utama yang ingin di capai dalam penulisan ini antara lain adalah:

1. Membuat perangkat lunak yang dapat digunakan untuk


menggantikan sistem manual yang sudah ada menjadi sistem
komputer .

2. Untuk Memudahkan pihak klinik dalam proses pendataan serta


membuat laporan
Metode Perancangan Pengembangan
Sistem

Pada penulisan tugas akhir ini, penulis menggunakan metode


perancangan terstruktur dengan System Development Life Cycle
(SDLC) yang merupakan suatu metode pengembangan sistem yang
terdiri dari tahapan-tahapan yang membentuk siklus. Disebut siklus
hidup karena sistem dapat diperbaharui sesuai dengan kebutuhan.
Lanjutan…
Adapun tahapan-tahapan dari SDLC (Raymond McLeod, Jr., 2001)
adalah sebagai berikut:
Lanjutan…
1. Perencanaan Sistem (System Planning)
Tujuan dari tahap ini adalah membuat sistem permintaan (request), bertujuan
mencari inti permasalahan dan kendala-kendala yang ada pada sistem yang berjalan
serta merumuskan tujuan dibangunnya sistem.
2. Analisis Sistem (System Analysis)
penguraian dari suatu sistem informasi yang utuh ke dalam bagian-bagian
komponen dengan maksud untuk mengidentifikasikan dan mengevaluasi
permasalahan-permasalahan, kesempatan-kesempatan, hambatan yang terjadi dan
kebutuhan yang diharapkan sehingga diusulkan perbaikan.
3. Perancangan Sistem (System Design)
Tahap ini bertujuan untuk membuat rincian rancangan sistem (System Design
Specification), yaitu blue print dari sistem yang baru terdiri dari: masukan (input),
keluaran (output) dan rancangan tampilan pengguna (User Interface Design).
Lanjutan…
4. Penerapan Sistem (System Implementation)

Tahap ini bertujuan untuk menulis kode program, menguji,


mendokumentasikan, dan pemasangan program. Membuat evaluasi sistem
untuk menentukan apakan sistem beroperasi secara tepat.

5. Penggunaan Sistem (Operations and maintenance)

menyakinkan apakah sistem berjalan sesuai dengan tujuan atau masih adakah
perbaikan dan penyempurnaan yang harus dilakukan.
KESIMPULAN
 Sistem Pengolahan Data Pendataan Pasien dapat memudahkan proses-proses
yang ada pada klinik (pelayanan dan pemeriksaan pasien serta penyimpanan
data pasien dan data riwayat kesehatan pasien)

 Dengan sistem ini akan diketahui berapa banyak jumlah pengujung, sehingga
memudahkan dalam pembuatan laporan

Anda mungkin juga menyukai