Anda di halaman 1dari 18

*

ANALISA KELAYAKAN PABRIK

IFAH HANIFAH (41615320067)


VICKY ISYANTO (41615320006)
*
Pasar adalah tempat bertemunya calon penjual
dan calon pembeli barang dan jasa.

Di pasar antara penjual dan pembeli akan melakukan transaksi. Transaksi adalah
kesepakatan dalam kegiatan jual-beli. Syarat terjadinya transaksi adalah ada
barang yang diperjual belikan, ada pedagang, ada pembeli, ada kesepakatan
harga barang, dan tidak ada paksaan dari pihak manapun.
*

* Pasar menurut struktur dibedakan menjadi empat macam yaitu


* 1.pasar persaingan sempurna,
2.Pasar monopoli,
3. Pasar persaingan monopolistik,
4. Pasar oligopoli.
*
* Menurut Philip Kotler (2003, 12)
pemasaran adalah fungsi bisnis
yang mengidentifikasikan Kebutuhan
kebutuhan-kebutuhan dan Pasar Keinginan
keinginan-keinginan yang belum
terpenuhi, menentukan dan
mengukur besarnya dan potensi
keuntungannya, menentukan mana Hubungan Permintaan
sajakah pasar target yang dapat
dilayani oleh organisasi,
memutuskan berbagai produk, jasa
dan program apa saja yang paling
tepat untuk melayani semua pasar Transaksi Produk
yang sudah dipilih sebelumnya dan
mengajak setiap orang dalam
Nilai dan
organisasi untuk selalu berpikir Pertukaran
Kepuasan
dan melayani para pelanggan.
*
Pengertian Dasar
Penelitian aspek pasar ini bertujuan untuk mengidentifikasi
hasil produk yang dibutuhkan konsumen dan mengukur besarnya
kebutuhan tersebut. Kemudian dilakukan pengukuran besarnya
demand terhadap produk tersebut dengan melakukan
peramalan (forecasting).

Menurut Kotler (1995) definisi permintaan pasar untuk suatu


produk adalah jumlah volume total yang akan di beli oleh
kelompok pelanggan tertentu dalam wilayah geografis tertentu
dalam jangka waktu tertentu dan dalam lingkungan pemasaran
tertentu di bawah program pemasaran tertentu.
*
* Ukuran permintaan pasar :
• Pasar Potensial; sekumpulan konsumen yang menyatakan minat
memadai terhadap suatu tawaran pasar.
• Pasar Tersedia; sekumpulan konsumen yang mempunyai minat,
pendapatan, dan akses terhadap tawaran pasar tertentu.
• PasarTerlayani; bagian dari pasar tersedia dan telah
diputuskan perusahaan untuk dimasuki
• Pasar Tertembus; sekumpulan konsumen yang telah membeli
produk.
* Peluang pasar atau market potential adalah peluang penjualan
maksimum yang dapat dicapai oleh seluruh penjualan baik saat ini
maupun yang akan datang atau jumlah permintaan yang belum
dapat dipenuhi oleh perusahaan pesaing yang sudah ada.

* Dengankata lain potensi pasar adalah seluruh permintaan atau


kebutuhan konsumen yang didasarkan atas dua faktor :
1. jumlah konsumen potensial
Konsumen potensial adalah konsumen yang memiliki keinginan atau
hasrat untuk membeli.
2. daya beli.
Daya beli adalah kemampuan konsumen dalam rangka membeli
barang.
MP = Demand - Supply

Jika demand lebih besar dari pada supply, maka masih ada peluang
bagi perusahaan untuk membuka usaha di bidang yang sama, namun
jika demand lebih kecil dari pada supply, maka tidak ada peluang
bagi perusahaan.
market share adalah peluang pasar yang dapat dipenuhi oleh
perusahaan.
Secara umum teknik pengukuran permintaan dapat dilakukan
dengan
(1)penggunaan data impor
(2)penggunaan data impor, ekspor, produksi dalam negeri, dan
perubahan persediaan selama masa yang bersangkutan,
(3)metode rasio rantai.
*
* Digunakan untuk menentukan permintaan efektif dengan cara membagi dalam unsur yang lebih
kecil dari suatu mata rantai urutan atas faktor yang berpengaruh terhadap produk yang
bersangkutan. Sebagai ilustrasi, faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan produk :
makanan kecil, misalnya :

* Jp = Jumlah penduduk suatu wilayah.


* X1 = Penghasilan per kapita untuk konsumsi.
* X2 = Rata-rata konsumsi produk makanan kecil.
* X3 = Rata-rata konsumsi untuk kacang-kacangan.
* Ip = Income per kapita.
*
* Misalnya :
* Jml penduduk satu wilayah tertentu = 1.000.000 orang
* Income per kapita = Rp. 20.000,-
* Konsumsi = 50%
* Konsumsi untuk makanan kecil = 10% dari konsumsi
* Kacang-kacangan = 5% dari konsumsi makanan kecil.
* Maka permintaan untuk kacang-kacangan dapat ditentukan dengan formulasi sebagai berikut :
* =1.000.000xRp.20.000,-x50%x10%x5%
* = Rp.50.000.000,-
*
Forecasting merupakan alat yang sangat penting dalam membuat
estimasi berapa besarnya permintaan (demand). Metode
peramalan dibagi dalam dua kelompok utama, yaitu :
1. Metoda Kuantitatif
Meliputi : dekomposisi, averaging, smoothing, simple regresi,
advanced time series, multiple regresi, ekonometri, marima. Lima
pendekatan pertama di atas termasuk dalam model analisis yang
bersifat time series, sedangkan yang lainnya disebut pendekatan
causal (sebab akibat).
Metode time series adalah suatu pendekatan dengan menggunakan
asumsi perhitungan peramalan masa yang akan datang yang dibuat
berdasarkan kejadian-kejadian atau kondisi yang telah terjadi di
masa lalu. sedangkan pendekatan sebab akibat, berusaha mencari
variabel-variabel apa saja yang paling berpengaruh terhadap
peramalan yang akan dibuat.
2. Metode Kualitatif
Secara umum ada empat pendekatan yang biasa dipakai di dalam
metode kualitatif, yaitu :
a. Pendapat para eksekutif
b. Gabungan beberapa tenaga penjual
c. Metode Delphi
d. Riset pasar
*
Tujuan utama analisa pemasaran adalah untuk mengetahui
dukungan apa saja yang diperlukan agar pelanggan potensial mau
membeli produk yang ditawarkan. Strategi pemasaran yang dibuat
harus mempertimbangkan besarnya permintaan serta kondisi
persaingan yang ada pada masing-masing segmen pasar yang akan
ditargetkan. Pengambilan keputusan untuk suatu investasi tidak
lepas dari pengaruh persaingan yang ada.
Cakupan dalam analisa pelanggan, adalah sebagai berikut :
 Segmentation
Merupakan faktor yang sangat penting untuk mengembangan
faktor keunggulan bersaing berdasarkan diferensiasi, biaya murah,
fokus. Segmentasi juga dapat diartikan sebagai identifikasi
kelompok pelanggan yang memberikan respon yang berbeda
dibandingkan dengan pelanggan lain.
 Targetting
Adalah menentukan segmen pasar mana yang ingin dituju. Strategi
untuk menentukan target adalah :
a. Undifferentiated Marketing
pada pasar yang tidak dibedakan, perusahaan melakukan strategi yang
sama untuk seluruh pasar, produk yang dihasilkan cenderung masal,
promosi besar-besaran, keuntungan didapat dari memproduksi dengan
sekala ekonomis,
b. Differentiated Marketing
dilakukan pada pasar yang berbeda-beda adalah sangat spesifik,
tergantung pada segmen pasar yang dilayani.
c. Concentrated Marketing
perusahaan berfokus pada pasar yang relatif sempit, tetapi memiliki
potensi pasar yang sangat luas.
d. Positioning
adalah suatu cara menempatkan produk sehingga tertanam dalam
benak pelanggan.
*
Secara umum bauran pasar adalah menacakup sejumlah variabel
pemasaran yang dapat dikendalikan oleh perusahaan yang digunakan
untuk mencapai market share yang telah ditetapkan dan digunakan
untuk memuaskan konsumen.

Komponen utama dalam bauran pasar terdiri atas empat jenis yang
biasanya disebut dengan istilah “4-P”, yaitu : Product, Place,
Promotion, dan Price. Kombinasi bauran pasar yang dilakukan oleh
perusahaan untuk meningkatkan penjualan biasanya diasumsikan
mempunyai hubungan linier yang dinotasikan sebagai berikut :

Y = f (4P)
Y = Penjualan
4P = Bauran pasar
*

Dalam perjalanan hidup sebuah produk, terdapat lima tingkatan sebagai berikut:

1.Pembentukan Produk.
Sebuah produk mulai direncanakan mulai dari sebuah ide. Kemudian produk mulai dibuat
dan diciptakan dalam bentuk nyata. Stategi yang digunakan adalah Segmentasi Pasar
(Market Segmentation), Penetapan Target Pasar (Market Targeting), dan Diferensiasi dan
Posisi Pasar (Differentiation & Positioning).

2.Perkenalan Produk.
Tahap kedua adalah perkenalan produk dengan cara mulai melakukan pemasaran ke
target pasar yang dituju.
1. Strategi peluncuran cepat (rapid-skimming strategy), Strategi peluncuran lambat
(slow-skimming strategy),
2. Strategi penetrasi cepat (rapid-penetration strategy), dan
3. Strategi penetrasi lambat (slow-penetration strategy).
3.Pertumbuhan Produk.
Dalam tahap ini, terjadi peningkatan penjualan. Umumnya dalam tahap ini terdapat
kompetitor yang mulai memasuki pasar.

4.Pematangan Produk.
Produk yang berhasil sukses diterima oleh pasaran, akan bertahan dalam fase ini. Namun,
seorang manajer produk harus selalu melakukan inovasi untuk mempertahankan penjualan
dan eksistensi produk. Strategi yang digukan bias modifikasi pasar, modifikasi produk dan
modifikasi bauran pemasaran 7P.

5.Penurunan Produk.
Dalam tahap ini, terjadi penurunan angka penjualan. Hal ini dapat disebabkan oleh produk
yang kalah bersaing dengan kompetitor.
DAFTAR PURTAKA

* http://arieunie.blogspot.com/2015/07/ruang-
lingkup-analisa-kelayakan-pabrik.html

Anda mungkin juga menyukai