Anda di halaman 1dari 16

LAPORAN KASUS

Hemopteu pada TB
Pembimbing: dr. Mario, Sp. PD

Oleh:
Efraim Ferdinandos J. / 2015-061-
Jessica Filbertine/ 2015-061-205
Jessica Wulansari/ 2016-061-

Kepaniteraan Klinik Ilmu Penyakit Dalam


Fakultas Kedokteran Unika Atma Jaya
Periode 18 September 2017 – 25 November 2017
Identitas Pasien
• Nama : Tn. SF
• Jenis kelamin : Laki-laki
• Usia : 51 tahun
• Agama : Islam
• Suku bangsa : Betawi
• Status Perkawinan : Sudah menikah
• Pendidikan terakhir: SMP
• Pekerjaan : Petugas Keamanan
• Alamat : Kampung Pulo, Jakarta
Utara
• Tanggal masuk : 21 September 2017
• Tanggal pemeriksaan: 22 September 2017
Anamnesis
Riwayat Penyakit Sekarang
8 bulan SMRS

Pasien mengaku mengalami keringat dingin setiap malam.


Keringat dirasakan keluar meskipun pasien sedang tidak
melakukan aktivitas berat maupun sedang beristirahat.
Pasien menyangkal adanya demam, batuk dan sesak nafas
sejak berkeringat setiap malam
Riwayat Penyakit Sekarang
4 bulan SMRS

Pasien mengaku pertama kali mengalami batuk. Batuk dirasakan


berdahak, berwarna putih dengan bercak darah berwarna merah
gelap. Pasien mengaku batuk dirasakan terus menerus sepanjang hari.
Keluhan batuk gatal, demam, gangguan BAB disangkal oleh pasien.

Pasien mengaku hanya minum larutan cap kaki tiga/cap badak selama
± 2 hari. Setelah 2 hari, pasien mengaku sudah tidak ada bercak darah
yang keluar setiap pasien batuk. Pasien mengaku setelah itu batuknya
menjadi berdahak, berwarna kehijauan.

Keluhan lain seperti penurunan berat badan, penurunan nafsu makan,


sesak disangkal oleh pasien.
Riwayat Penyakit Sekarang
2 bulan SMRS
Pasien mengaku batuk berkurang selama ± 1 minggu, kemudian pasien
mengalami batuk kembali. Batuk dirasakan berdahak, berwarna putih
dengan bercak darah berwarna merah gelap. Pasien mengaku batuk
dirasakan terus menerus sepanjang hari. Keluhan batuk gatal, demam,
gangguan BAB disangkal oleh pasien.

Pasien mengaku hanya minum larutan cap kaki tiga/cap badak selama ± 2
hari. Setelah 2 hari, pasien mengaku sudah tidak ada bercak darah yang
keluar setiap pasien batuk. Pasien mengaku setelah itu batuknya menjadi
berdahak, berwarna kehijauan.

Keluhan lain seperti sesak dan penurunan nafsu makan disangkal oleh
pasien.
Riwayat Penyakit Sekarang

MRS

Pasien datang ke IGD RSAJ pada tanggal 21 September 2017 dengan keluhan batuk
darah.
Pasien mengaku masih mengalami batuk-batuk yang dirasakan pasien terjadi setiap
harinya, dan berlangsung dari pagi sampai malam. Namun, pada hari MRS pasien
tiba-tiba terbatuk-batuk hebat dan mengeluarkan banyak darah. Pasien mengaku
batuk hingga mengeluarkan darah pertama kali pk. 16.00, dan terjadi sebanyak ±3
kali dengan jumlah dahak dan darah yang dikeluarkan ±1 botol aqua 600 ml.

Pasien juga mengeluhkan sesak yang terjadi setelah pasien mengalami batuk
dengan darah tersebut.

Keluhan mual, pusing, demam, gangguan BAB, penurunan nafsu makan disangkal
oleh pasien. Pasien mengaku berat badannya turun dari 90 kg pada Januari 2017,
saat ini 55 kg.
Riwayat Penyakit Dahulu

• Pasien menderita Diabetes Melitus tipe II sejak


Januari 2017. Pasien mengaku kontrol rutin
penyakitnya setiap bulan di RSAJ dan mendapat
pengobatan .....................

• Riwayat alergi disangkal


• Riwayat operasi disangkal

• Riwayat penyakit keluarga:


▫ Ayah dan ibu menderita hipertensi
▫ Kakak pasien menderita penyakit Diabetes Mellitus
tipe II
Riwayat Kebiasaan
• Pasien mengaku merokok 2 bungkus/ hari sejak
SMP, berkurang menjadi 3 batang/ hari sejak 3
hari SMRS

• Pasien mengaku bekerja sebagai petugas


keamanan di sebuah pabrik di Pluit selama 12
tahun. Pasien mengaku sering berjaga malam
sebanyak 1x/ minggu, pada waktu-waktu
tertentu dapat berjaga malam setiap hari selama
seminggu.
Pemeriksaan Fisis
Pemeriksaan Fisis
(Dilakukan tanggal 22 September 2017 Pk. 14.00, Bangsal Melati)

• Keadaan umum : Tampak sakit sedang


• Kesadaran : Compos mentis, GCS
E4M6V5

• TTV:
▫ TD : 90/60 mmHg
▫ HR :
▫ RR : 31 kali/ menit
▫ Suhu : 37,3⁰ C
• Kepala : normosefali, deformitas (-)
• Mata : konjungtiva anemis -/-, sklera ikterik -/-
• Telinga : sekret -/-
• Hidung : deviasi septum (-), sekret -/-
• Mulut : mukosa oral kering, faring hiperemis (-)
• Leher : Pembesaran KGB pada KGB submaxilla
dan KGB supraclavicula
• Paru :
▫ Inspeksi : gerak nafas tampak simetris
▫ Palpasi : gerak nafas teraba simetris
▫ Perkusi : sonor, BPH ICS VI, peranjakan...........
▫ Auskultasi: vesikular +/+, rhonki -/+, wheezing -/-
• Jantung:
▫ Inspeksi : ictus cordis terlihat pada ICS V sinistra
▫ Palpasi : ictur cordids teraba pada ICS V
sinistra
▫ Perkusi :
 Batas atas jantung
 Batas kanan
 Batas kiri
▫ Auskultasi : S1-S2 reguler, murmur (-), gallop (-)
• Abdomen:
▫ Inspeksi : tampak datar
▫ Auskultasi : Bising usus (+) 6x/ menit
▫ Palpasi : supel, nyeri tekan (-), hepatomegali (-
)
▫ Perkusi :
• Punggung:
▫ Inspeksi : gerak nafas tampak simetris
▫ Palpasi : gerak nafas teraba simetris
▫ Perkusi : sonor/............, nyeri ketok CVA -/-
▫ Auskultasi : vesikuler +/+, rhonki -/+,
wheezing -/-

• Genitalia: dbn
• Ekstremitas : akral hangat, CRT < 2s, edema -
/-/-/-

Anda mungkin juga menyukai