Sistem Busbar

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 31

SISTEM BUSBAR

Instalasi Tenaga Listrik


DEFINISI SISTEM BUSBAR

Busbar atau rel adalah titik pertemuan


atau hubungan trafo-trafo tenaga, SUTT,
SKTT dan peralatan listrik lainnya untuk
menerima dan menyalurkan tenaga listrik
atau daya listrik.
GARDU INDUK DENGAN
SISTEM BUSBAR
Gardu Induk merupakan sub sistem dari sistem penyaluran
(transmisi) tenaga listrik, atau merupakan satu kesatuan dari sistem
penyaluran (transmisi). Penyaluran (transmisi) merupakan sub
sistem dari sistem tenaga listrik. Berarti, gardu induk merupakan
sub-sub sistem dari sistem tenaga listrik. Sebagai sub sistem dari
sistem penyaluran (transmisi), gardu induk mempunyai peranan
penting, dalam pengoperasiannya tidak dapat dipisahkan dari
sistem penyaluran (transmisi) secara keseluruhan.
GARDU INDUK SISTEM RING
BUSBAR

Gardu induk sistem ring busbar adalah gardu induk


yang busbarnya berbentuk ring. Pada gardu induk
jenis ini semua rel atau busbar yang ada, tersambung
(terhubung) satu dengan yang lainnya dan
membentuk ring (Cincin).
GARDU INDUK SISTEM
SINGLE BUSBAR
Gardu induk sistem single busbar adalah gardu
induk yang mempunyai satu (single) busbar.
Pada umumnya gardu dengan sistem ini adalah
gardu induk yang berada pada ujung (akhir)
dari suatu sistem transimisi.
GARDU INDUK SISTEM
DOUBLE BUSBAR

Gardu induk sistem double busbar adalah gardu induk yang


mempunyai dua (double) busbar. Gardu induk double
busbar sangat efektif untuk mengurangi terjadinya
pemadaman beban, khususnya pada saat melakukan
perubahan sistem (manuver sistem). Jenis gardu induk ini
yang banyak digunakan.
GARDU INDUK SISTEM ON
HALF BUSBAR

Gardu induk sistem satu setengah (on half) busbar adalah gardu induk
yang mempunyai dua (double) busbar. Pada umumnya gardu induk jenis
ini dipasang pada gardu induk dipembangkit tenaga listrik atau gardu
induk yang berkapasitas besar. Dalam segi operasional, gardu induk ini
sangat efektif karena dapat mengurangi pemadaman beban pada saat
dilakukan perubahan sistem (manuver system). Sistem ini menggunakan
tiga buah PMT dalam satu diagonal yang terpasang secara deret atau
seri.
KO M P O N E N I N S TA L A S I L I S T R I K
D E N G A N I N S TA L A S I BU S BA R

1. Transformator Daya
Transformator daya atau tenaga merupakan
peralatan listrik yang berfungsi untuk menyalurkan
tenaga listrik dari tegangan tinggi (500 KV) ke
tegangan menengah (200 KV) atau sebaliknya
(mentransformasikan tegangan).
C U R R E N T T R A F O DA N
P OT E N S I A L TR A FO

1. Current transformer (CT) berfungsi untuk menurunkan arus besar


pada tegangan tinggi menjadi arus kecil pada tegangan rendah untuk
keperluan pengukuran dan pengaman.

2. Potensial Trafo (PT) berfungsi untuk merubah besaran tegangan


dari tegangan tinggi ke tegangan rendah atau memperkecil besaran
tegangan listrik pada sistem tenaga listrik,menjadi besaran tegangan
untuk pengukuran dan proteksi.
TRAFO BANTU
Transformator bantu adalah trafo yang digunakan untuk membantu
beroperasinya secara keseluruhan gardu induk tersebut. Jadi merupakan
pasokan utama untuk alat-alat bantu seperti motormotor 3 fasa yang
digunakan sebagai motor pompa sirkulasi minyak trafo beserta motor-
motor kipas pendingin. Yang paling penting adalah sebagai pasokan
sumber tenaga cadangan seperti sumber DC yang merupakan sumber
utama jika terjadi gangguan dan sebagai pasokan tenaga untukproteksi
sehingga proteksi tetap bekerja walaupun tidak ada pasokan arus AC.
PMS DAN PMT

1. Saklaar Pemisah (PMS)


Berfungsi untuk mengisolasikan peralatan listrik dari peralatan lain
atau instalasi lain yang bertegangan. PMS ini boleh dibuka atau
ditutup hanya pada rangkaian yang tidak berbeban. Oleh karena itu
pemisah tidak boleh dihubungkan atau dikeluarkan dari rangkaian
listrik dalam keadaan berbeban. Cara pemasangan PMS dibedakan
ataspasangan dalam dan pasangan luar. Tenaga penggerak dari PMS
adalah secara manual, motor, pneumatic atau angin dan hidrolis.
2. Pemutus tenaga (PMT) adalah peralatan atau saklar untuk
menghubungkan atau memutuskan suatu rangkaian/jaringan
listrik sesuai dengan ratingnya. PMT memutuskan hubungan
daya listrik bila terjadi gangguaan, baik dalam keadaan
berbeban maupun tidak berbeban dan proses ini di lakukan
dengan cepat. Pada waktu menghubungkan atau memutus
beban, akan terjadi tegangan recovery yaitu suatu fenomena
tegangan lebih dan busur api, oleh karena itu sakelar pemutus
dilengkapi dengan media peredam busur api tersebut, seperti
media udara dan gas SF6.
ARESSTER
Berfungsi sebagai alat untuk melindungi isolasi atau mengamankan
instalasi (peralatan listrik pada instalasi) dari gangguan tegangan
lebih yang diakibatkan oleh sambaran petir atau tegangan transient
yang tinggi dari suatu penyambungan atau pemutusan rangkaian,
alat ini bersifat sebagai by-pass disekitar isolasi yang membentuk
jalan yang mudah dilalui oleh arus kilat sistem pentanahan sehingga
akan menimbulkan tegangan lebih yang tinggi dan tidakmerusak
isolasi peralatan listrik.
SAKLAR PENTANAHAN

Sakelar ini untuk menghubungkan kawat konduktor dengan tanah /


bumi yang berfungsi untuk menghilangkan/ mentanahkan tegangan
induksi pada konduktor pada saat akan dilakukan perawatan atau
pengisolasian suatu sistem. Sakelar Pentanahan ini dibuka dan ditutup
hanya apabila sistem dalam keadaan tidak bertegangan (PMS dan PMT
sudah membuka).
NGR (NEUTRAL GROUNDING
RESISTANCE)

NGR adalah sebuah tahanan yang dipasang serial dengan neutral


sekunder pada transformator sebelum terhubung ke ground/tanah.
Tujuan dipasangnya NGR adalah untuk mengontrol besarnya arus
gangguan yang mengalir dari sisi neutral ke tanah. Hal ini terkait
dengan Pola pengamanan Trafo Tenaga disisi Sekunder (Sistem
Distribusi).
AIR CIRCUIT BREAKER

ACB (Air Circuit Breaker) merupakan jenis circuit breaker


dengan sarana pemadam busur api berupa udara. ACB dapat
digunakan pada tegangan rendah dan tegangan menengah.
Udara pada tekanan ruang atmosfer digunakan sebagai peredam
busur api yang timbul akibat proses switching maupun
gangguan.
MOULDED CASE CIRCUIT
BREAKER
Fungsi MCCB adalah sebagai pemutus sirkit pada tegangan
menengah. MCCB memiliki kemampuan memutus secara otomatis
saat dibebani dengan arus yang nelebihi kapasitas maksimal
Sekian dan Terimakasih

Anda mungkin juga menyukai