Anda di halaman 1dari 4

FUNGSI DAN BAGIAN HEWAN

Setiap jenis hewan memiliki bentuk tubuh yang disesuaikan


dengan tempat tinggalnya.
Hewan memiliki tiga pengelompokan berdasarkan makanan.

1. Herbivora (pemakan tumbuhan).


2. Karnivora (pemakan daging).
3. Omnivora (pemakan segala).
HERBIVORA
1. Gigi yang kecil dan rapih tanpa ada gigi taring,
hanya bisa memakan makanan yang lunak
seperti dedaunan dan rumput
2. Mulut untuk aktivitas makan, minum, dan
berkomunikasi sesama jenisnya.
3. Mata untuk melihat keadaa sekitarnya,
termasuk memantau pemangsa yang
bersembunyi
4. Telinga untuk mendengar keadaan
disekitarnya, daya pendengaran mereka jauh
lebih kuat daripada manusia.
5. Hidung untuk bernapas, sebagai indra
penciuman dan sebagai pengatur suhu tubuh
ketika dikejar pemangsa.
6. Kaki untuk berjalan, berlari, melompat, dan
aktivitas yang berkaitan dengan pelolosan diri
dari predator.
7. Ekor untuk pengatur keseimbangan saat
berlari, melompat dan berjalan.
8. Rambut atau bulu untuk melindungi kulit dari
berbagai serangan cuaca.
KARNIVORA
1. Gigi yang besar dan bertaring tajam, bisa
mengoyak, menarik, dan merobek.
2. Mulut untuk aktivitas makan, minum, dan
berkomunikasi sesama jenisnya.
3. Mata untuk melihat dan memantau
keberadaan mangsa.
4. Telinga untuk mendengar keadaan di
sekitarnya.
5. Hidung untuk bernapas, indra penciuman,
dan sebagai pengatur suhu tubuh ketika
sedang berlari.
6. Kaki untuk berjalan, berlari, melompat,
mencabik, mencakar, merobek, serta untuk
melakukan aktivitas yang membutuhkan
gerakan.
7. Ekor untuk keseimbangan tubuh ketika
berjalan dan berlari.
8. Rambut atau bulu untuk melindungi dari
serangan cuaca.
OMNIVORA
1. Gigi untuk mengunyah, mengoyak,
dan menghancurkan segala jenis
makanan.
2. Mulut untuk aktivitas makan, minum,
dan berkomunikasi sesama jenisnya.
3. Mata untuk melihat keadaan
sekitarnya.
4. Telinga untuk mendengar keadaan
sekitarnya.
5. Hidung untuk bernapas, sebagai indra
penciuman dan sebagai pengatur
suhu tubuh ketika sedang beraktivitas.
6. Kaki untuk berjalan, berlari,
melompat, dan melakukan aktivitas
yang membutuhkan gerakan.

Anda mungkin juga menyukai