Anda di halaman 1dari 12

CARA MEMAKAI

MASKER
oleh: dr.Astimarningsih
Panitia Penyelenggara
Ibadah Haji (PPIH) Arab
Saudi meluncurkan
Gerakan Memakai
Masker (Gemmas) yang
merupakan program
kreasi daerah kerja
bandara Jeddah-
Madinah merespon
tebalnya debu yang
sering melanda kota
Makkah.
• Keadaan udara panas, kering, berdebu bisa
menjadi faktor resiko morbiditas jamaah
terutama penyakit Infeksi Saluran Pernapasan
Atas.
• Gejalanya dapat berupa : batuk, pilek, keluhan
mengi, serangan asma akut.
• Oleh karena itu disarankan menggunakan
masker, terutama bila berada di luar ruangan
• Tindakan pencegahan yang dapat dilakukan
adalah memakai masker
• Penggunaan masker sangatlah penting untuk
membantu menghindari penularan penyakit
pernapasan melalui udara yang relatif cepat.
Cara memakai masker yang benar

Cuci tangan. Sebelum menyentuh masker


bersih, cuci tangan secara menyeluruh dengan
sabun dan air
Carilah cacat pada masker. Ketika mengambil
masker baru (belum digunakan) dari kotaknya,
cek untuk memastikan tidak ada cacat, lubang,
atau sobekan. Jika ada cacat, lubang, atau
sobekan, buang dan ambil masker baru dan
belum digunakan.
Orientasikan bagian atas masker dengan
benar. Agar masker pas dipakai, bagian atasnya
memiliki sisi keras yang dapat ditekuk untuk
menyesuaikan bentuk hidung. Pastikan sisi
tersebut menghadap ke atas
Pastikan sisi yang benar menghadap ke luar.
Bagian dalam masker medis biasanya
berwarna putih, dan bagian luarnya berwarna
lain. Sebelum dipakai, pastikan sisi berwarna
putih menghadap wajah.
Pasang masker. Beberapa masker memiliki dua
lubang telinga di setiap sisi masker. Lubang
tersebut normalnya terbuat dari bahan elastis
sehingga bisa meregang. Ambil bagian
lubangnya, dan pasang satu per satu di telinga.
Sesuaikan posisi penahan hidung. Setelah
masker terpasang, gunakan telunjuk dan ibu
jari untuk menekan sisi atas masker yang dapat
ditekuk agar pas di batang hidung.
Kencangkan masker ke wajah dan di bawah
dagu. Setelah terpasang, pastikan masker
menutupi wajah dan mulut, dan bagian
bawahnya menutup sampai bawah dagu.
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai