Anda di halaman 1dari 11

TATA KELOLA UKS

USAHA KESEHATAN SEKOLAH (UKS)


Usaha Kesehatan Sekolah
(UKS)merupakan bagian dari program
kesehatan anak usia sekolah dengan
rentang usia 6-21 tahun yang sesuai
dengan tumbuh kembangnya dibagi
menjadi 2 subkelompok yakni pra remaja
(6-9 tahun) dan remaja (10-19 tahun)
(Kementrian Kesehatan RI, 2011:1).
TUJUAN UMUM

Untuk meningkatkan kemampuan hidup


sehat dan derajat kesehatan peserta didik
serta menciptakan lingkungan yang sehat,
sehingga tercapai pertumbuhan dan
perkembangan yang optimal dalam upaya
membentuk manusia Indonesia yang
berkualitas.
TUJUAN KHUSUS
1. Meningkatkan pengetahuan, sikap dan
keterampilan hiudp sehat peserta didik.
2. Memandirikan peserta didik untuk berperilaku
bersih dan sehat seperti tidak merokok,
melakukan aktivitas fisik dan makanan gizi
seimbang.
3. Meningkatkan peran serta peserta didik dalam
usaha peningkatan kesehatan
disekolah/madrasah, dirumah tangga dan di
lingkungan masyarakat.
SASARAN UKS
Dalam pelaksanaanya UKS mempunyai sasaran
dilingkungan sekolah atau madrasah. Kementrian
Kesehatan RI (2011:4-5) menyatakan mengenai
sasaran UKS adalah peserta didik, masyarakat
sekolah/madrasah (Guru/Pamong Belajar, Staff
Sekolah/Madrasah dan Pengelola pendidikan
lainnya), Orang Tua Murid, Komite Sekolah dan
Masyarakat.
RUANG LINGKUP UKS
Ruang lingkup UKS tercakup dalam TRIAS UKS
yang meliputi; Pendidikan Kesehatan, Pelayanan
Kesehatan dan Pembinaan Lingkungan Kehidupan
Sekolah Sehat (Kementrian Kesehatan RI, 2011:5).
TRIAS UKS
1. Pendidikan kesehatan sendiri menjadi yang pertama dalam
trias UKS, hal ini dikarenakan fungsi UKS yang utama adalah
sebagai media atau sarana pendidikan tentang kesehatan.
Banyak dari kita yang kurang faham akan hal ini. Banyak
pandangan yang berfikir UKS merupakan tempatnya siswa
sakit, hal ini merupakan paradigm yang salah selama ini. UKS
merupakan sarana belajar siswa tentang kesehatan. Jadi bisa
diambil kesimpulan “UKS yang berhasil bukan UKS yang setiap
hari penuh dengan anak sakit, melainkan UKS yang setiap hari
penuh dengan siswa yang belajar tentang pendidikan
kesehatan.
TRIAS UKS
2. Pelayanan kesehatan
Trias UKS yang kedua ini mungkin sudah kental disetiap
sekolahan, yaitu pelayanan kesehatan. Dalam hal ini UKS
memiliki fungsi sebagai pemberi pelayanan kesehatan.
Program yang biasanya dilakukan untuk menunjang program
pelayanan kesehatan sebagai contoh adalah melakukan
perawatan siswa yang sakit, melakukan rujukan kesehatan
bagi siswa yang memerlukan penanganan kesehatan lebih
lanjut, melakukan skrening kesehatan, menganalisa status gizi
siswa, pemberian nutrisi kepada siswa, dll.
TRIAS UKS
3. Lingkungan sekolah sehat
Trias UKS yang ketiga ini adalah lingkungan sekolah
yang bersih dan sehat. Dalam hal ini UKS berperan
aktif dalam mengkondisikan lingkungan sekolah
agar tetap bersih dan sehat. Dalam melaksanakan
trias UKS yang ketiga ini UKS tidak bisa bekerja
sendiri, melainkan harus bekerjasama lintas
program dan lintas sektoral.
DOKTER KECIL
Selain adanya program UKS didalam lingkungan sekolah terdapat
program dokter kecil yang dilaksanakan dilingkungan tingkat
sekolah dasar.

Dokter kecil adalah peserta didik yang memenuhi kriteria dan telah
dilatih untuk ikut melaksanakan sebagian usaha pemeliharaan dan
peningkatan kesehatan terhadap dirinya sendiri, teman keluarga
dan lingkungannya (Kementrian Kesehatan RI,2011:04). Tujuan
adanya dokter kecil dilingkungan sekolah dasar bertujuan agar
siswa terpilih mampu memberikan saran terhadap temannya untuk
berperilaku hidup sehat serta membantu menjalankan program
UKS.
Terimakasih..... 

Anda mungkin juga menyukai