Anda di halaman 1dari 5

INSTRUMENTASI

ELEKTROFORESIS
Instrumentasi CE terdiri dari :
1. Pipa kapiler
Pipa kapiler bertindak sebagai kolom tempat
proses pemisahan pengganti kertas atau agar-
agar pada elektroforesis konvensional. Pipa
kapiler terbuat dari gelas dengan diameter dalam
berkisar antara 25-100 µm dan panjang antara
50-100 cm. semakin kecil ukuran diameter pipa
kapiler maka semakin besar harga N. Oleh karena
itu, semakin besar diameter (>100) maka
pemisahan semakin tidak efisien.
2. Larutan buffer
Pipa kapiler diisi dengan larutan buffer dan kedua
ujung pipa kapiler tersebut tercelup dalam larutan
buffer. Larutan buffer berfungsi sebagai larutan
elektrolit untuk menghantarkan arus listrik dan untuk
pengontrol muatan molekul. Karena molekul dapat
bermuatan positif, negative, atau netral bergantung
pada pH larutan dan sebagaimana fungsi buffer dalam
menahan pH. Dengan kata lain, pH buffer dapat
mengontrok selektifitas pemisahan elektroforesis,
3. Sumber arus searah
Dalam elektoforesi konvesional dialirkan arus
searah sekitar 100 volt tetapi dalam
elektroforesis kapiler dialirkan arus searah
bertegangan sangat tinggi 10.000-30.000 volt.
Oleh karena itu, ekperimen elektroforesis
kapiler dapat dilakukan dalam beberapa menit
sedangkan eksperimen elektroforesis
konvensional dilakukan dalam waktu sehari.
4. Detector
Detector dapat diletakkan disalah satu
ujung pipa kapiler yaitu dekat katoda.
Berbagai detector telah digunakan untuk
mendeteksi komponen-komponen hasil
pemisahan, antara lain : spektrometri (seperti
UV dan fluoresen) dan detector elektrokimia
(seperti konduktometri dan amperometri).

Anda mungkin juga menyukai