Anda di halaman 1dari 9

KOMUNIKASI BISNIS

PESAN POSITIF
• SABRINA OKTATIANA (B.111.17.0076)
• IHSAN KURNIA M (B.111.17.0165)
• NUR LAILANY (B.111.17.0248)
• RAFLY SURYA P (B.111.17.0290)
Pengertian Pesan Positif
Pesan positif adalah pesan-pesan bisnis yang
memberikan kesan menyenangkan kepada pihak
lain, yang meliputi goodnews dan goodwill
Pengorganisasian permintaan pesan rutin dan
positif menggunakan pendekatan langsung
(deduktif ).
Pengertian Good News dan Good Will
• Good news adalah pesan bisnis yang
memberikan kesan positif dan menyenangkan
kepada pihak lain.
• Good will adalah suatu perasaan positif yang
dapat mendorong orang untuk menjaga
hubungan bisnis.
Contoh Good News
• Good news tentang pekerjaan
 Finansial  Nonfinansial
1. Kenaikan gaji 1. Promosi jabatan
2. Bonus kerja lembur 2. Tanda penghargaan
3. Insentif 3. Fasilitas kendaraan
rumah
4. THR
5. Asuransi jiwa dan kesehatan

• Good news tentang produk


1. Pemberian diskon
2. Buy 3 get 1 free
3. Produk rusak uang kembali
4. Layanan garansi
Contoh Good Will
• Menuliskan memo kepada karyawan untuk
membangkitkan motivasi, kedisiplinan dan
prestasi karyawan.
• Memberi penghargaan pada karyawan atas
prestasi yang diraih
Strategi Penulisan Pesan Positif
Ketika sedang merespons secara positif penyampaian pesan-
pesan good news dan goodwill, seseorang dapat menggunakan
pendekatan langsung (direct approach). Hal itu dilakukan karena
pembaca pada umumnya tertarik atas apa yang ingin
disampaikan. Untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah penjelasan
tambahan yang berkaitan dengan komponen penting dalam
penulisan pesan-pesan positif:
a. Ide-ide pokok yang jelas
b. Penjelasan rinci
c. Penutup surat
• ide-Ide pokok yang jelas, Penulisan pesan-pesan positif yang menggunakan pendekatan langsung
pada umumnya diawali dengan (lagi-lagi) pernyataan ide pokok yang jelas yang berkaitan dengan
apa pesan-pesan positif yang akan disampaikan kepada pembaca. hampir semua komunikasi bisnis
mempunyai dua tujuan mendasar yaitu : (1) menyampaikan informasi dan (2) mendapatkan
tanggapan atau memunculkan sikap yang menyenangkan pembaca atau paling tidak membuat
mereka mau menerima pesan-pesan yang disampaikan.
• Penjelasan rinci, Bagian pertengahan dari suatu permintaan pesan-pesan rutin, good news dan
goodwill merupakan bagian yang penting dan memiliki porsi bahasan terbesar serta perlu
pernjelasan yang cukup rinci. Komunikasi yang dilakukan dapat diekspresikan dengan sebuah atau
dua buah kalimat, tetapi perlu dijelaskan point-point secara lengkap, sehingga pembaca tidak
merasa bingung atau ragu-ragu terhadap isi atau substansi pesan. Disamping memberikan
penjelasan yang rinci pada bagian pertengahan, Anda juga harus dapat menjada pokok bahasa yang
telah ditetapkan pada bagian-bagian awal.
• Penutup surat, Pesan-pesan yang telah disampaikan kemungkinan akan berhasil jika membaca
memperoleh kesan-kesan yang menyenangkan atau paling tidak mereka dapat menerima pesan-
pesan yang disampaikan dengan baik. Yakinkan kepada pembaca bahwa tindakan tersebut memberi
manfaat bagi mereka. Lagi pula yang takboleh dilupakan adalah bagian penutup surat dengan satu
pernyataan sikap keramahan dan kesopanan sebagai sebuah bentuk apresiasi (penghargaan,
penghormatan) yang diberikan kepada orang lain. Kalau anda merasa senang ketika orang lain
menghargai ide atau gagasan anda, maka berlatihlah untuk menghargai orang lain.
Contoh Pesan Positif
Selamat bergabung di PT Abadi. Sejumlah kandidat telah diwawancara,
tetapi latar belakang pendidikan dan pengalaman membuat anda
menjadi yang terbaik untuk mendapatkan posisi sebagai
Sales Sebagaimana telah kita diskusikan, gaji anda sebesar Rp.
4.000.000 per bulan. Kami ingin anda mulai bekerja pada hari Senin,
tanggal 4 November 2019. Silahkan datang ke kantor saya pukul 09.00
pagi. Saya akan memberikan orientasi mendalam tentang PT Abadi dan
membicarakan berbagai tunjangan perusahaan yang tersedia bagi
anda. Setelah makan siang Natasia akan membawa anda ke bagian
pemasaran dan membantu anda mengetahui tugas dan tanggung
jawab anda sebagai Sales Manager. Saya menunggu untuk bertemu
dengan anda tanggal 4 Nopember 2013 Menyampaikan pesan positif
dengan nada bersahabat dan menyambut Menjelaskan semua detail
yang diperlukan.

Anda mungkin juga menyukai