Anda di halaman 1dari 26

Analisa Kebutuhan Ruang Parkir di

parkiran Off Street Lampineung

Oleh:
MUHAMMAD FARIZI (1604101010005)
FAUZAN YUSRA SIREGAR(1604101010008)
MUSTAKIM ADITIYA PRATAMA (1604101010019)
MUHAMMAD RIFKI (1604101010111)
HARISUDDIN (1604101010119)
Lampineung merupakan daerah yang sangat padat dengan sektor
bisnis kuliner yang besar. Kawasan e parkir Lampineung merupakan
kawasan uji coba yang di buat oleh dinas perhubungan. Setiap
tahunnya kebutuhan parkir di kawasan Lampineung terus bertambah.
Dengan di lakukannya uji coba ini di harapkan bisa mengatasi
masalah parkir untuk kawasan Lampineung.
Seiring dengan bertambahnya bisnis-bisnisn kuliner, penginapan,
serta jasa yang ada di daerah Lampineung maka bertambah pula
Latar jumlah pengunjung ke daerah tersebut. Kendaraan roda dua dan roda
empat yang datang ke kawasan ini juga terus bertambah. Pelayanan
Belakang parkir yang nyaman dan efisien harus dipenuhi demi menunjang
proses bisnis yang baik. Pelayanan parkir di e parkir Lampineung ini
sudah di susun dengan baik dan sedemikian rupa.
Untuk menyatakan kelayak e parkir di daerah Lampineung ini perlu di
lakukan survei pengamatan terhadap jumlah kendaraan baik roda 2
maupun roda 4 yang masuk dan keluar. Sehingga bisa di dapatkan
hasil apakah parkiran tersebut sudah layak atau perlu di lakukan
penambahan slot parkir.
Tujuan Survei

a. Untuk mengetahui kebutuhan


parkir kendaraan roda empat
dan roda dua di kawasan parkir
off-street Lampineung.
b. Menganalisis kapasitas dan
satuan ruang parkir di kawasan
parkir off-street Lampineung.
Definisi

Parkir Berhenti

Parkir adalah keadaan Berhenti adalah keadaan


Kendaraan berhenti atau Kendaraan tidak bergerak
tidak bergerak untuk untuk sementara dan tidak
beberapa saat dan ditinggalkan pengemudinya.
ditinggalkan pengemudinya.
Fasilitas parkir

Jenis Fasilitas Parkir :


1. Parkir di badan jalan (on street parking )
2. Parkir di luar badan jalan (off street parking )

Menentukan Kebutuhan Parkir


• Metode berdasarkan kepemilikan kendaraan
• Metode berdasarkan luas lantai bangunan
• Metode berdasarkan selisih terbesar antara kedatangan dan keberangkatan
kendaraan
Penentuan SRP

Satuan ruang parkir (SRP) adalah ukuran luas efektif untuk


meletakkan kendaraan (mobil penumpang, bus/truk, atau sepeda
motor), termasuk ruang bebas dan lebar buka pintu.

No Jenis Kendaraan SRP (m2 )

1. Mobil 2,50 x 5,00


2. Sepeda Motor 0,75 x 2,00
Satuan Ruang Parkir untuk Mobil Penumpang

Keterangan : L = panjang total kendaraan


B = lebar total kendaraan a1, a2 = jarak bebas arah
O = lebar bukaan pintu longitudinal
R = jarak bebas arah lateral
Satuan Ruang Parkir untuk Sepeda Motor

Satuan Ruang Parkir untuk Sepeda Motor


Pola parkir menyudut

Adapun mobil penumpang di Parkiran Lampineung menggunakan


Pola parkir menyudut yaitu pola parkir dengan sudut 45 Derajat.

A = lebar ruang parkir (2,5 M)


B = lebar kaki ruang parkir (3,7 M)
C = selisih panjang ruang parkir (2,6 M)
D = ruang parkir efektif ( 5,65 M)
E = ruang parkir efektif ditambah ruang manuver (9,35 M)
Karakteristik Parkir

 Karakteristik parkir adalah sifat-sifat dasar yang


memberikan penilaian terhadap pelayanan parkir dan
permasalahan parkir yang terjadi pada lokasi parkir.

 Berdasarkan karakteristik parkir, akan dapat diketahui


kondisi perparkiran yang terjadi pada lokasi parkir.


Karakteristik Parkir Meliputi:
• Durasi Parkir
• Akumulasi Parkir
• Tingkat Pergantian (Parking Turn Over)
• Volume Parkir
• Kapasitas Parkir
• Indeks Parkir
• Rata-rata Durasi Parkir
• Jumlah Ruang Parkir
Lama (Durasi) Parkir
• Waktu yang diperlukan atau lama parkir yang disebut juga
sebagai durasi parkir (Parking duration), merupakan rentang
waktu sebuah kendaraan parkir di suatu tempat (dalam satuan
menit atau jam).

dimana :
LP = Lama parkir
Wm= Waktu saat kendaraan masuk
Wk= Waktu saat kendaraan keluar
Akumulasi Parkir
 Akumulasi parkir merupakan jumlah kendaraan yang
parkir pada suatu saat tertentu, di suatu tempat parkir.
 Informasi mengenai akumulasi parkir ini digunakan untuk
merencanakan ruang parkir yang dibutuhkan pada suatu
tempat ataupun untuk menerapkan pengendalian parkir di
suatu kawasan.

Di mana:
AP adalah akumulasi parkir
Ei adalah jumlah kendaraan yang masuk ketempat parkir
Ex adalah jumlah kendaraan yang keluar tempat parkir
(Jika sebelumnya sudah ada kendaraan yang diparkir di lokasi parkir, maka jumlah
akumulasi yang ada tersebut dijumlahkan dalam jumlah akumulasi parkir. )
Pergantian Parkir (Parking Turn Over)
• Pergantian parking atau Parking Turn Over
menunjukkan tingkat penggunaan ruang parkir
yang di peroleh dengan membagi volume parkir
dengan jumlah ruang parkir untuk periode waktu
tertentu, dapat di hitung dengan rumus sebagai
berikut :
• Parking Turn Over = Volume Parkir/Petak
Parkir yang Tersedia
Volume Parkir

 Volume parkir adalah jumlah kendaraan yang parkir di


suatu tempat atau kawasan parkir tertentu selama
waktu tertentu. (biasanya dlm satu hari).
 Karakteristik volume parkir tergantung kepada tempat
di mana pelataran parkir/gedung parkir tersebut berada.
Kapasitas Parkir
• Kapasitas ruang parkir merupakan
kemampuan maksimum ruang tersebut dalam
menampung kendaraan.
• Rumus yang digunakan untuk menghitung kapasitas
parkir adalah:

Dimana :
KP = kapasitas parkir (kend/jam)
S = jml total stall/petak resmi (petak)
D = rata2 lamanya parkir (jam/kend)
Indeks Parkir

Indeks parkir adalah perbandingan antara akumulasi


parkir dengan kapasitas parkir. Nilai indeks parkir ini
dapat menunjukkan seberapa kapasitas parkir yang
terisi.

Rumus yang digunakan untuk menghitung nilai indeks


adalah:
Lokasi survei kawasan off-street parking Lampineung
Layout kawasan off-street parking Lampineung

Area Pertokoan
Perhitungan akumulasi dan volume parkir
Masuk Keluar Akumulasi Parkir Volume Parkir
NO Waktu (1)
(2) (3) (4)=(2)-(3)+(4) (5)=(5)+(2)
1 08:30-09:00 8 1 7 8
2 09:01-09:30 8 5 10 16
3 09:31-10:00 10 3 17 26
4 10:01-10:30 10 7 20 36 Kendaraan Roda 2
5 10:31-11:00 9 3 26 45
6 11:01-11:30 15 8 33 60
7 11:31-12:00 13 20 26 73
8 12:01-12:30 21 8 39 94
9 12:31-13:00 16 14 41 110
10 13:01-13:30 10 24 27 120
11 13:31-14:00 7 12 22 127
12 14:01-14:30 12 29 5 139
total 139 134

Perhitungan akumulasi dan volume parkir


Masuk Keluar Akumulasi Parkir Volume Parkir
NO Waktu (1)
(2) (3) (4)=(2)-(3)+(4) (5)=(5)+(2)
1 08:30-09:00 2 0 2 2
2 09:01-09:30 4 0 6 6
3 09:31-10:00 4 3 7 10
4 10:01-10:30 8 3 12 18
Kendaraan Roda 4 5 10:31-11:00 7 3 16 25
6 11:01-11:30 11 3 24 36
7 11:31-12:00 7 17 14 43
8 12:01-12:30 12 13 13 55
9 12:31-13:00 13 11 15 68
10 13:01-13:30 14 16 13 82
11 13:31-14:00 8 7 14 90
12 14:01-14:30 8 16 6 98
total 98 92
Contoh tabel rekap durasi kendaraan roda dua
Contoh tabel rekap durasi kendaraan roda empat
Hasil Perhitungan Survey
Kapasitas Parkir (Petak) Kendaraan yang ada di Kawasan E-ParkingI Lampineung
Kapasitas Parkir Luas Areal Parkir
Jenis Areal SRP Meter (PxL)
NO (Petak) Sudut Parkir (M²) Jenis Kendaraan
Parkir
a b c=axb
Off-Street Parking
1 Areal Parkir 1 33 2,5x5 45° 412.5 Roda 4
2 Areal Parkir 2 155 0,75x2 90° 232.5 Roda 2
Jumlah 188 645 Roda 2 dan Roda 4

Kapasitas Parkir Kendaraan/Jam yang ada di Kawasan E-Parking Lampineung


Jumlah Petak Rata-Rata Lama Rata-Rata Lama Parkir
Kapasitas Parkir KP=S/D1
Jenis Kendaraan Parkir (S) Parkir (D) Tertinggi (D1)
(SRP) Menit/Kend Jam/Kend Kend/Jam
Roda 2 155 61 1.0215 151.738
Roda 4 33 46 0.771166667 42.792

Rekapitulasi volume parkir kendaraan pengunjung per hari di Kawasan E-Parking Lampineung
Off-Street Parking
Roda 4 Roda 2
Rata-rata Durasi Parking Turn Over Rata-Rata Volume Rata-rata Durasi Parking Turn Over
Rata-Rata Volume Parkir
Parkir (PTO) Parkir Parkir (PTO)
(Kend/Jam) (Menit) (Kend/SRP) (Kend/Jam) (Menit) (Kend/SRP)
16 46 2.97 23 61 0.88
Hasil dan Perhitungan Survey

Indeks Parkir (IP) Kendaraan yang ada di Kawasan E-Parking Lampineung


Akumulasi Parkir Kapasitas Parkir (Petak Parkir) IP= (Akumulasix100%)/Kapasitas
Roda 2 Roda 4 Roda 2 Roda 4 Roda 2 Roda 4
41 24 155 33 26.45% 72.73%

Rekapitulasi Kebutuhan SRP Kendaraan Pengunjung di Kawasan E-Parking Lampineung


Jumlah SRP/Petak Jumlah SRP/Petak
Indeks Parkir Tertinggi Luas Kebutuhan
Jenis Parkir yang Ukuran SRP (m2) Parkir yang
Lokasi Parkir (m2) SRP (m2)
Kendaraan Tersedia dibutuhkan
a b c d = a xb xc e= d/b
off street
Roda 2 155 1.5 26.45% 61.5 41
parking
off street
Roda 4 33 12.5 72.73% 300 24
parking

Luas yang tersedia Jumlah SRP yang tersedia


645 m2 roda 4 = 33
roda 2 = 155
KESIMPULAN
• Ruang parkir yang tersedia untuk kendaraan roda 2 berjumlah 155 ruang parkir,
sendangkan untuk kendaraan roda 4 berjumlah 33 ruang parkir
• Ruang parkir yang dibutuhkan pengunjung berdasarkan hasil survey sebanyak :
Roda 2 : 41 kend/jam
Roda 4 : 24 kend/jam
• Rata-rata lama parkir kendaraan :
Roda 2 : 61 menit/kend
Roda 4 : 46 menit/kend
• Kapasitas parkir :
Roda 2 : 152 kend/jam
Roda 4 : 43 kend/jam
• Akumulasi parkir tertinggi sebanyak 41 kendaraan roda 2 dan 24 kendaraan roda
4
• Indeks Parkir :
Roda 2 : 26,45%
Roda 4 : 72,72%
• Luas parkir yang tersedia sebanyak 645 m2 untuk kendaraan roda 4 dan roda 2,
sedangkan ruang parkir yang terpakai sebanyak 361,5 m2 dengan pembagian
roda 4 sebanyak 300,0 m2 dan roda 2 sebanyak 61,5 m2.

Anda mungkin juga menyukai