Anda di halaman 1dari 18

SISTEM RUJUKAN AMERICAN

PSYCHOLOGYCAL
ASSOCIATION (APA)

DISUSUN OLEH:
I GEDE PUTU DARMA SUYASA, SKp, MNg,
PhD
PENDAHULUAN

Sistem rujukan kepustakaan APA pada dasarnya


terdiri dari dua komponen:
• Rujukan dalam artikel (in-text citation)
Contoh:
Supervisi bertujuan untuk mengevaluasi kekurangan agar
dapat diperbaiki (Swanburg, 1994)
• Rujukan daftar pustaka yang dicantumkan pada
akhir sebuah artikel
Contoh:
Swanburg, R.C. (1994). Pengembangan staf keperawatan:
suatu komponen pengembangan SDM. Jakarta: EGC
RUJUKAN DALAM ARTIKEL (IN-
TEXT CITATION)
Format dasar kutipan langsung
Contoh:
• Gillies (1994) beranggapan bahwa ‘mutu pelayanan
akan sangat dipengaruhi oleh motivasi dan kinerja
perawat apabila perawat memperoleh suatu kepuasan
kerja sesuai yang diharapkannya’ (hal. 110).
Atau
• ‘Mutu pelayanan akan sangat dipengaruhi oleh motivasi
dan kinerja perawat apabila perawat memperoleh suatu
kepuasan kerja sesuai yang diharapkannya’ (Gillies,
1994, hal. 110).
Jika kutipan langsung lebih dari 40 kata, maka
tanda kutip dihilangkan, sebagai gantinya, tulisan
di ketik ke dalam.

Contoh:
Menurut Swarjana (2007)
• Makin kuat motivasi seseorang, makin kuat pula
usahanya untuk mencapai tujuan. Demikian pula
makin jelas orang mengetahui tujuan yang akan
dicapai, makin kuat pula usaha dan motivasi
untuk mencapainya. Pengertian ini berarti
bahwa motivasi dapat berubah. Motivasi
berkembang sesuai dengan taraf kesadaran
seseorang akan tujuan yang hendak dicapainya.
(hal. 20)
Format dasar kutipan tidak
langsung
Contoh:
• Gillies (1994) menekankan bahwa motivasi dan
kinerja perawat yang terkait dengan kepuasan
kerja di suatu instansi menjadi dua faktor yang
sangat menentukan mutu pelayanan
keperawatan.
atau
• Motivasi dan kinerja perawat yang terkait
dengan kepuasan kerja di suatu instansi
menjadi dua faktor yang sangat menentukan
mutu pelayanan keperawatan (Gillies, 1994)
Mengutip karya tulis dari dua
pengarang

• Greenfield dan Rumbaugh (1990) berpendapat


bahwa pendidikan kesehatan harus terus
diberikan kepada masyarakat.

Atau

• Pendidikan kesehatan harus terus diberikan


kepada masyarakat (Greenfield & Rumbaugh,
1990).
Mengutip karya tulis dari tiga
sampai lima pengarang
• Terrace, Petitto, Sanders, dan Bever (1979)
menekankan bahwa……
Atau
• ….. (Terrace, Petitto, Sanders, & Bever, 1979).

Jika ingin mengutip sumber yang sama untuk kedua


kalinya atau seterusnya, maka cukup dituliskan nama
belakang pengarang pertama diikuti dengan ‘dkk’ dan
tahun terbit.
• Terrace dkk. (1979) menekankan bahwa…
Atau
• …(Terrace dkk., 1979)
Mengutip karya tulis dari enam
orang pengarang atau lebih

Savage dkk. (1993) menekankan….

Atau

…(Savage dkk., 1993).


Kutipan dari tulisan sebuah
lembaga atau organisasi
Pada kutipan pertama:
• Departemen Kesehatan Republik Indonesia (2007)
menyarankan agar……
Atau
• …(Departemen Kesehatan Republik Indonesia, 2007)

Untuk kutipan selanjutnya:


• Depkes RI (2007) menyarankan agar……
Atau
• …(Depkes RI, 2007)
Kutipan dari dua tulisan yang
berbeda atau lebih
Contoh:
• (Sebeok & Umiker-Sebeok, 2003; Terrace,
2000).
Salah jika terbalik, seperti (Terrace, 2000;
Sebeok & Umiker-Sebeok, 2003). Hal ini agar
urutannya sesuai dengan urutan dalam daftar
pustaka pada akhir artikel atau buku.
Tidak lazim jika penulis menulis seperti: Sebeok
dan Umiker-Sebeok (2003) dan Terrace (2000)
berpendapat bahwa….
Kutipan dari pengarang yang
memiliki nama belakang sama

• Tidak jarang ada pengarang yang memiliki


nama belakang sama seperti Daphne
Smith dan Andrew Smith. Jika hak ini
terjadi, maka penulis menuliskan initial
nama depan ditambahan nama belakang.
Contoh:
• D. Smith (1990) berpendapat bahwa…
• A. Smith (1990) menjelaskan…
Kutipan dari komunikasi pribadi

• Sumber kutipan yang berasal dari komunikasi


pribadi seperti surat, e-mail dan bentuk
komunikasi pribadi lain, ditulis dengan cara
sebagai berikut:
• Salah satu tim bakti sosial STIKES Bali
berpendapat bahwa kegiatan penanaman sejuta
pohon di wilayah Kelurahan Serangan sangat
berdampak baik untuk liengkungan sekitar (K.
Swarjana, komunikasi pribadi, 4 Januari 2007)
Kutipan dari dokumen elektronik

• Dokumen yang bersifat elektronik, kecuali


e-mail, dikutip serupa dengan kutipan dari
buku atau artikel.
• Akan tetapi, sumber-sumber elektronik
seringkali tidak dilengkapi dengan
pengarang atau tahun terbitan atau sulit
mengutip halaman jika ingin
menggunakan kutipan langsung.
Jika tidak ada pengarang:

• Demam berdarah sangat berbahaya bagi kesehatan


manusia sehingga upaya pencegahan dan
penanganannya sangatlah penting (“Demam”, 2007)
• Alternative lain dengan menuliskan Anonymous sebagai
pengganti pengarang.
Contoh:
• Demam berdarah sangat berbahaya bagi kesehatan
manusia sehingga upaya pencegahan dan
penanganannya sangatlah penting (Anonymous, 2007)
Kutipan dari artikel yang tidak
jelas tahun terbitnya
• Jika tahun terbitnya tidak jelas, APA
menyarankan menulis “n.d.” (singkatan
dari “no date”) untuk mengganti tahun.
Contoh:
Sangatlah sulit mencari jalan keluar untuk
menurunkan angka kejadian demam
berdarah. (Smith, n.d.).
Mengutip kutipan dari sebuah
artikel atau buku
• Booth (1990 dikutip di Suyasa, 2007)
berpendapat bahwa….

Atau

• …(Booth, 1990 dalam Suyasa, 2007)


berpendapat bahwa….
Dua kutipan atau lebih dari pengarang
yang sama pada tahun terbit yang sama

• Dalam kasus ini, penulis mencantumkan


abjad (“a,” “b,” dan seterusnya) di
belakang tahun.
Contoh:
• Kennedy (2000b) menekankan...
DAFTAR PUSTAKA APA

Anda mungkin juga menyukai