Anda di halaman 1dari 19

HIPOTESIS

Esther Liana R.A (2018105002)


Adelia Dyah N. (2018105004)
Dwi Nuraeni (2018105007)
Tri Septiana (2018105016)
PENGERTIAN HIPOTESIS DALAM PENELITIAN
Hipotesis berasal dari kata “hypo” artinya “dibawah” dan “thesa” artinya “kebenaran”.
Hipotesis : suatu dugaan yang akan diuji kebenenarannya ; dugaan itu mungkin ditolak,
mungkin dierima. Atau
Hipotesis merupakan jawaban sementara yang hendak diuji kebenarannya. tapi
Tidak semua penelitian memerlukan hipotesis, penelitian yang bersifat eksploratif dan
deskriptif tidak memerlukan hipotesis.
UJI HIPOTESIS

• Uji Hipotesis : metode pengambilan keputusan yang didasarkandari analisis data, baik
dari percobaan yang terkontrol, maupun dari observasi (tidak terkontrol).

• Uji hipotesis kadang disebut juga "konfirmasi analisis data". Keputusan dari uji
hipotesis biasanya berdasarkan uji hipotesis nol.

• Hal ini merupakan uji untuk menjawab pertanyaan yang mengasumsikan hipotesis nol
adalah benar.
MANFAAT HIPOTESIS
1. Menjelaskan masalah penelitian
2. Menjelaskan variabel-variabel yang akan diuji
3. Pedoman untuk memilih metode analisis data
4. Dasar untuk membuat kesimpulan penelitian
DASAR MERUMUSKAN HIPOTESIS
1. Berdasarkan pada teori
2. Berdasarkan penelitian terdahulu
3. Berdasarkan penelitian pendahuluan
4. Berdasarkan penalaran akal-sehat peneliti
MACAM HIPOTESIS
• Hipotesis Deskriptif adalah nilai suatu variabel mandiri, bukan perbandingan dan bukan
hubungan.
Rumusan masalah : Berapa lama daya segar buah Apel Manalagi pada kondisi ruangan?
Rumusan hipotesisnya : Daya tahan segar buah Appel Manalagi pada suhu ruangan adalah 20 hari.
• Hipotesis Komparatif merupakan pernyataan yang menunjukkan dugaan nilai satu variabel atau
lebih pada sampel yang berbeda.
Rumusan masalah : Apakah ada perbedaan kadar gula pada buah Apel Manalagi dan Buah buah Apel
Anna dari Kota Batu
Rumusan hipotesisnya : Kadar gula buah appel Manalagi tidak berbeda dibandingkan buah appel Anna.
Ho: 1 = 2 Ha: 1  2.
• Hipotesis Asosiatif merupakan pernyataan yang menunjukkan dugaan hubungan antara dua
variabel atau lebih.
Rumusan masalah : Apakah ada pengaruh pemupukan tanaman Apel Manalagi terhadap kadar gula
buah Apel Manalagi ?
Rumusan hipotesisnya : Tidak ada pengaruh pemupukan tanaman terhadap kadar gula buah Appel. Ho:
 = 0 Ha:   0.
DALAM SEBUAH PENELITIAN HIPOTESIS DAPAT DINYATAKAN DALAM BEBERAPA
BENTUK

1. Hipotesis Nol
Merupakan hipotesis yang menyatakan hubungan atau pengaruh antar variabel, sama dengan nol. Atau
dengan kata lain tidak ada perbedaan, tidak ada hubungan atau tidak ada pengaruh antar variabel.
2. Hipotesis Alternatif
Merupakan hipotesis yang menyatakan adanya perbedaan, hubungan atau pengaruh antar variabel tidak
sama dengan nol. Atau dengan kata lain ada perbedaan, ada hubungan atau ada pengaruh antar variabel
(merupakan kebalikan dari Hipotesis Nol)
CIRI-CIRI HIPOTESIS YANG BAIK
1. Dinyatakan dalam kalimat yang tegas
– Upah memiliki pengaruh yang berarti terhadap produktifitas karyawan (jelas)
– Upah memiliki pengaruh yang kurang berarti terhadap produktifitas karyawan (tidak jelas)
2. Dapat diuji secara alamiah
– Upah memiliki pengaruh yang berarti terhadap produktifitas karyawan (dapat diuji)
– Batu yang belum pernah terlihat oleh mata manusia dapat berkembang biak (Pada hipotesis ini tidak dapat dibuktikan karena kita
tidak dapat mengumpulkan data tentang batu yang belum terlihat manusia)
3. Landasan dalam merumuskan hipotesis sangat kuat
– Harga barang berpengaruh negatif terhadap permintaan (memiliki dasar kuat yaitu teori permintaan dan penawaran)
– Uang saku memiliki pengaruh yang signifikant terhadap jam belajar mahasiswa. (tidak memiliki dasar kuat)
MENURUT BENTUKNYA HIPOTESIS DIBAGI
1. Hipotesis penelitian ialah Hipotesis yang dibuat dan dinyatakan dalam bentuk
kalimat.
Misalnya :
• Ada hubungan antara hasil panen padi dengan harga jual gabah di pasaran

2. Hipotesis statistik ialah Hipotesis operasional yang diterjemahkan menjadi bentuk


angka-angka statistik sesuai dengan alat ukur yang dipilih oleh peneliti.
Misalnya:
Diduga ada kenaikan hasil panen padi sebesar 30%, maka Hipotesisnya dirumuskan
sebagai berikut:
• H0: P = 0,3
• H1: P 0,3
MENURUT BENTUKNYA HIPOTESIS DIBAGI
3. Hipotesis operasional ialah hipotesis yang mendefinisikan secara operasional variable-
variabel yang ada didalamnya agar dapat dioperasionalisasikan.

Misalnya :
• “Hasil Panen padi” dioperasionalisasikan sebagai banyaknya hasil gabah (ton) yang
dihasilkan di suatu daerah pada musim panen tertentu.

Hipotesis operasional dirumuskan menjadi dua, yaitu Hipotesis 0 yang bersifat netral dan
Hipotesis 1 yang bersifat tidak netral.

Rumusan Hipotesisnya:
• H0: Tidak ada hubungan antara hasil panen padi dengan harga beras di pasaran
• H1: Ada hubungan antara hasil panen padi dnegan harga beras di pasaran.
UJI HIPOTESIS
• Hipotesis yang sudah dirumuskan kemudian harus diuji.
• Pengujian ini akan membuktikan H0 atau H1 yang akan
diterima.

• Jika H1 diterima maka H0 ditolak, artinya ada hubungan


antara kedua pernyataan yang diajukan
Tahapan pengujian hipotesis
1. Tentukan hipotesis nol dan hipotesis alternatif
2. Tentukan tingkat signifikansi
3. Tentukan kriteria pengujian
4. Temukan nilai uji statistik
5. Kesimpulan
CONTOH
• Jika Rumusan masalah penelitian: “Adakah hubungan antara jam produksi
dengan volume produksi?”
• Maka Hipotesis penelitian seharusnya: “Ada hubungan antara jam produksi
dengan volume produksi”
• Hipotesis Operasionalnya:
– H0: “Tidak ada hubungan jam produksi terhadap volume produksi”
– H1: “Ada hubungan jam produksi terhadap volume produksi”
• Jika setelah dilakukan pengujian, ternyata
– H0 ditolak, artinya penelitian terbukti secara signifikan (empiris)
– H0 diterima, artinya penelitian tidak signifikan secara empiris
Contoh soal Statistik
Apakah asumsi usia ideal menikah di 25 tahun masih bisa diterima? Gunakan taraf nyata 5 %!
Penyelesaian!!

5. Kesimpulan : Z > 1.65, artinya Ho ditolak.


Bisa disimpulkan, berdasarkan hasil pengujian, ditemukan bahwa
anggapan usia ideal menikah pada usia 25 tahun tidaklah benar.
Usia ideal menikah lebih baik lebih dari 25 tahun.
Uji hipotesis dengan SPSS

Masukkan seluruh data yang digunakan dalam


SPSS
Pilih analyze >> compare means >> one
sample t-tes
Pindahkan variabel di kiri ke table test variable
Hasil uji analisis adalah sebagai berikut
Berdasarkan hasil pengujian, bisa kita interepretasikan sebagai berikut :

jumlah sampel = 40
rata-rata sampel = 27.43
standar deviasi = 2.71
standar error = 0.43
p-value = 0.00

Kesimpulan, nilai p-value lebih kecil daripada nilai alpha, artinya kita berhasil menolak H0.
Suwun!!!!

Anda mungkin juga menyukai