Anda di halaman 1dari 20

Metode Ilmiah

(Scientific Method)
MATERI KIMIA UNTUK IKOR
2019
Ilmu Kimia (Chemistry)
• Ilmu kimia (Chemistry)  ilmu yang mempelajari tentang materi/zat kimia
• Dalam ilmu kimia, kita tidak hanya mempelajari tentang materi/zat kimia
saja, tetapi ilmu kimia dapat pula memuaskan keingintahuan kita untuk
memahami fenomena alam atau untuk mencari jawaban atas permasalahan
yang kita temui dalam kehidupan kita sehari-hari.
Ilmu Kimia (Chemistry)
• Ilmu kimia menjawab banyak permasalahan berlandaskan
eksperimen/percobaan dan penalaran akal sehat.
• Eksperimen yang dilakukan harus sistematis dan logis.
• Oleh karena itu, diperlukan suatu metode standar dalam pelaksanaannya
yang disebut metode ilmiah (scientific method).
Apa itu Metode Ilmiah (Scientific Method)?
• Metode ilmiah  metode sains yang menggunakan langkah-langkah ilmiah
dan rasional untuk mengungkapkan suatu permasalahan yang muncul dalam
pemikiran kita.
Langkah-langkah Metode Ilmiah
• OBSERVATION  Melakukan observasi/pengamatan
• QUESTION  Mengidentifikasi masalah atau merumuskan masalah dalam bentuk pertanyaan
• RESEARCH  Mencari jawaban atau solusi yang ada
• HYPOTHESIS  Merumuskan hipotesis (jawaban/dugaan sementara atas pertanyaan)
• EXPERIMENT  Merancangkan dan melakukan eksperimen/percobaan untuk membuktikan hipotesis
• COLLECT DATA  Mengumpulkan data hasil eksperimen/pengamatan
• ANALYZE DATA  Mengolah dan menganalisis data hasil eksperimen/pengamatan
• CONCLUSION  Membuat kesimpulan
• REPORT  Mempublikasikan hasil
Langkah-langkah Metode Ilmiah
• Observation  Melakukan observasi/pengamatan
• Dari pengamatan yang kita lakukan, kita dapat memperoleh suatu
permasalahan atau keingintahuan akan sesuatu.
• Observasi/pengamatan yang dilakukan mencakup semua yang dapat diamati
dengan kelima panca indera kita.
Langkah-langkah Metode Ilmiah
• QUESTION  Mengidentifikasi masalah atau merumuskan masalah dalam
bentuk pertanyaan ilmiah yang bersifat terbuka (memungkinkan adanya
jawaban yang lebih dari satu).
• RESEARCH  Mencari jawaban atau solusi yang ada
• Mengumpulkan informasi dari berbagai sumber informasi yang ada
(buku, internet, dll)
Langkah-langkah Metode Ilmiah
• HYPOTHESIS  Merumuskan hipotesis (jawaban/dugaan sementara atas
pertanyaan yang ada).
• Hipotesis harus dapat diuji kebenarannya melalui suatu
eksperimen/percobaan.
Langkah-langkah Metode Ilmiah
• EXPERIMENT  Merancangkan dan melakukan eksperimen/percobaan
untuk membuktikan hipotesis
• Menetapkan variabel eksperimen/percobaan.
• Variabel eksperimen  faktor yang dapat mempengaruhi hasil
eksperimen/percobaan.
• Variabel eksperimen dapat dibagi menjadi variabel bebas (independent
variable) dan variabel terikat (dependent variable)
Langkah-langkah Metode Ilmiah
• Variabel eksperimen dapat dibagi menjadi variabel bebas (independent
variable) dan variabel terikat (dependent variable)
• Variabel bebas  variabel yang sengaja diubah-ubah untuk dilihat
pengaruhnya terhadap hasil eksperimen/percobaan
• Variabel terikat  variabel yang diukur dan diamati sebagai hasil
eksperimen/percobaan
Langkah-langkah Metode Ilmiah
• EXPERIMENT  Merancangkan dan melakukan eksperimen/percobaan
untuk membuktikan hipotesis
• Menetapkan kelas/kelompok kontrol dan kelas/kelompok eksperimen
• Kelas kontrol  kelas yang tidak diberi perlakuan (dibiarkan dalam
keadaan normalnya)
• Kelas eksperimen  kelas yang diberi perlakuan
Langkah-langkah Metode Ilmiah
• EXPERIMENT  Merancangkan dan melakukan eksperimen/percobaan
untuk membuktikan hipotesis
• Menetapkan prosedur kerja  langkah-langkah kerja yang terperinci dan
runtut (biasanya dibuat dalam bentuk diagram alir)
Langkah-langkah Metode Ilmiah
• COLLECT DATA  Mengumpulkan data hasil eksperimen/pengamatan
• Setelah melakukan eksperimen/percobaan berdasarkan prosedur kerja, maka
akan didapatkan hasil percobaan/hasil pengamatan dalam bentuk data
(informasi yang diperoleh dari eksperimen/percobaan) (biasanya
dibuat dalam bentuk tabel data pengamatan).
• Data dapat dibagi menjadi data kualitatif dan data kuantitatif.
Langkah-langkah Metode Ilmiah
• Data dapat dibagi menjadi data kualitatif dan data kuantitatif.
• Data kualitatif  data yang dinyatakan dalam bentuk kata-kata bukan dalam
bentuk angka. Data ini biasanya menjelaskan karakteristik atau sifat.
• Contoh : kondisi barang (jelek, sedang, bagus), pekerjaan (petani, pedagang,
pengusaha), tingkat kepuasan (tidak puas, puas, sangat puas), dll
• Data kuantitatif  data yang dinyatakan dalam bentuk angka uang merupakan
hasil dari perhitungan dan pengukuran.
• Contoh : tinggi badan (170 cm), umur (12 tahun), penghasilan seseorang (Rp.
3.000.000,-/bln), dll.
Langkah-langkah Metode Ilmiah
• ANALYZE DATA  Mengolah dan menganalisis data hasil
eksperimen/pengamatan
• Data ditampilkan dalam bentuk tabel atau grafik yang sangat bermanfaat
dalam menyusun dan menganalisis data.
• Tabel dan grafik menampilkan bagaimana variabel terikat berubah sebagai
respon terhadap perubahan variabel bebas.
• Analisis data dapat juga dilakukan dengan menggunakan bantun computer
untuk pengolahan data.
Langkah-langkah Metode Ilmiah
• CONCLUSION  Membuat kesimpulan
• Hasil analisis data menghasilkan suatu pola atau kecenderungan. Pola ini
dapat dijadikan landasan untuk menarik sebuah kesimpulan.
• Kesimpulan adalah suatu pernyataan yang merangkum apa yang sudah
dilakukan dalam suatu eksperimen/penelitian.
• Dalam kesimpulan kita harus memutuskan apakah data yang dikumpulkan
mendukung hipotesis atau tidak.
Langkah-langkah Metode Ilmiah
• REPORT  Mempublikasikan hasil
• Publikasi perlu dilakukan agar hasil percobaan/penelitian yang kita lakukan
dapat diketahui oleh pihak lain yang mungkin dapat bermanfaat bagi mereka.
• Publikasi dapat dilakukan melalui tulisan maupun secara lisan.
• 3 – 4 tahun dari sekarang anda akan menyelesaikan tugas akhir/skripsi
dengan melakukan penelitian, penelitian yang anda lakukan harus didasarkan
atas metode ilmiah agar hasil penelitian anda dapat dipercaya (reliabel) dan
valid (benar dan dapat diterima).
Penerapan Metode Ilmiah dalam Kehidupan
Sehari-hari
• Metode ilmiah tidak hanya digunakan dalam ilmu kimia saja, tetapi semua
bidang ilmu pasti dan wajib menerapkan metode ilmiah. Kenapa harus
metode ilmiah?
• Guna mendapatkan ilmu pengetahuan yang rasional dan sudah teruji, valid
(benar dan dapat diterima) serta reliabel (dapat dipercaya).
• Tanpa anda sadari, anda telah dan sering menerapkan metode ilmiah dalam
memecahkan permasalahan di kehidupan anda sehari-hari.
Penerapan Metode Ilmiah dalam Kehidupan
Sehari-hari
• Contoh :
• Ponsel (Hp) anda hilang
• Faktor yang mempengaruhi pertumbuhan tanaman  sinar matahari

Anda mungkin juga menyukai