Anda di halaman 1dari 9

Negara Liechtenstein

Oleh: Syahla Alfanirahman


NIM 6111161042
Keharyapatihan Liechtenstein (bahasa Jerman:
Fürstentum Liechtenstein) (nama alternatif:
Listenstaina) beribu kota Vaduz adalah sebuah
negara kepangeranan seluas kurang lebih 160
kilometer persegi yang terkurung daratan ganda.
Terletak di tepi timur Sungai Rhein di antara
negara Austria dan Swiss, segala urusan luar
negeri negara berbahasa Jerman ini diurus oleh
Swiss.
Liechtenstein adalah sebuah pemerintahan
kepangeranan yang berada di bawah monarki
konstitusional. Ini membentuk konstitusi
campuran dimana kekuasaan politik dibagi oleh
penguasa monarki dan parlemen yang dipilih
secara demokratis.
Liechtenstein adalah negara terkecil
keempat di Eropa, setelah Kota Vatikan,
Monako, dan San Marino. Penduduk aslinya
adalah etnis Alemannik, walaupun demikian,
penduduk negara ini kira-kira sepertiganya
merupakan pendatang, terutama dari Jerman,
Austria, Swiss, Italia, dan Turki.
Kekuasaan eksekutif dipegang oleh Kabinet
Liechtenstein (pemerintah). Kekuasaan legislatif
dipegang dalam pemerintahan dan Landtag
(Parlemen). Sistem partai didominasi oleh Partai
Rakyat Progresif dan Uni Patriotik yang liberal-
konservatif. Yudisier bersifat independen dari
eksekutif dan legislatif.
11 Kota Madya (gemeinde)
1. Vaduz
2. Schaan
Dewan Kota (dimotiko
3. Balzers
simvoulio) terdiri dari anggota
4. Triesen
yang dipilih oleh pemilihan
5. Eschen
umum langsung untuk masa
6. Mauren
jabatan lima tahun. Majelis
7. Triesenberg
musyawarah, yang dipimpin oleh
8. Ruggell
walikota, adalah badan pengambil
9. Gamprin
10. Schellenberg keputusan di ranah Kota Madya.

11. Planken
Anggota Eksekutif (ektelestiki epitropi
dimou) adalah badan eksekutif Kotamadya ini
terdiri dari walikota dan wakil walikota dan
memantau pelaksanaan kebijakan kota, seperti
yang diadopsi oleh Dewan Eksekutif Desa.
Walikota (dimarchos) dipilih oleh pemilihan
umum langsung untuk periode lima tahun. Ia
membela kepentingan lokal, mengawasi semua
tindakan pembangunan lokal dan mewakili
kotamadya. Walikota juga memimpin jajaran
eksekutif dan mengoordinasikan pelaksanaan
kebijakannya.
Perekonomian Liechtenstein hampir seluruhnya
berlandaskan pada jasa (terutama jasa keuangan)
dan industri, dengan sebagian kecil berasal dari
sektor pertanian. Liechtenstein berpartisipasi dalam
sebuah serikat pabean dengan Swiss dan
menggunakan franc Swiss sebagai mata uang
nasional. Liechtenstein mengimpor lebih dari 85%
dari kebutuhan energi.

Anda mungkin juga menyukai