Anda di halaman 1dari 7

• Disusun Oleh:

• Fauzi Darmawan Kampai (12119347)


• Febriyan Fadillah (17119435)
• Muhammad Arisandi Pratama (14119036)
• Narendradhipa (14119687)
• Ravi Harits Fahrezi (15119348)
• Teguh Iriyanto Ibrahim (16119314)
PERANGKAT LUNAK

• Peranan Perangkat Lunak


Perangkat lunak adalah istilah umum untuk data yang diformat dan
disimpan secara digital, termasuk program komputer, dokumentasinya,
dan berbagai informasi yang bisa dibaca dan ditulis oleh komputer.
Dengan kata lain, bagian sistem komputer yang tidak berwujud. Istilah ini
menonjolkan perbedaan dengan perangkat keras komputer (Kamus Besar
Bahasa Indonesia).

• Program Sistem ( System Program)


Program Sistem ( sering disebut perangkat lunak pendukung atau support
software) adalah program yang digunakan untuk mengontrol sumber daya
komputer, seperti CPU dan peranti masukan/keluaran.
1. Program Pengendali Sistem
2. Program Aplikasi Spesifik
BERBAGAI PERANGKAT LUNAK
• Spreadsheet
Spreadsheet ( Lembar kerja ) adalah program serbaguna untuk mengelola
data dalam bentuk tabel dan dapat melakukan perhitungan-perhitungan
secara dinamis terhadap data.

Macam-macam spreadsheet diantaranya ialah :


1. Microsoft Excel
2. Open office Calc
3. GNOME Office

Word Processor
Word Processor adalah program pengolah dokumen yang berisi teks dan
gambar. Program ini adalah program lanjutan yang di perbaharui atau di
upgrade oleh suatu vendor yang memiliki banyak keistimewaan dan juga lebih
profesional di banding program terdahulunya.
Macam-macam Word Processor, ialah :
1. Microsoft Word
2. Word star
3. Note Pad; Dan lain-lain
• Program Presentasi
Program presentasi adalah program yan digunakan untuk membuat
bahan presentasi dan sekaligus untuk berpresentasi. Dalam hal ini, bahan
presentasi dapat melibatkan teks, suara, gambar, video, dan animasi. Macam-
macam program presentasi, yaitu :
1. Microsoft Office Power Point
2. OpenOffice Impress
3. Corel Presentation
Fungsinya :
- Menampilkan hasil kerja
- Memaparkan sebuah penemuan
• Image Processing
Image processing adalah suatu bentuk pengolahan atau pemrosesan
sinyal dengan input berupa gambar (image) dan ditransformasikan menjadi
gambar lain sebagai keluarannya dengan teknik tertentu.

• Surat Elektronis
surat elektronis adalah suatu sarana untuk mengirim dan menerima surat
atau pesan dengan format digital melalui jalur jaringan komputer dan
internet.

• Groupware
Groupware adalah perangkat lunak yang dipakai untuk melakukan
kolaborasi, yakni membantu sejumlah orang untuk menangani pekerjaan
kelompok.
• DBMS (Database Management System)
Sistem penorganisasian dan sistem pengolahan Database pada
komputer. DBMS atau database management system ini merupakan
perangkat lunak (software) yang dipakai untuk membangun basis data yang
berbasis komputerisasi.
adapun bahasa yang digunakan dibagi kedalam 2 (dua) macam, yaitu :
1. DDL (Data Definition Language)
2. DML (Data Manipulation Language)

• Personal Information Manager


Personal Information Manager merupakan program yang berfungsi
mengelola informasi pribadi. Perangkat lunak ini menyediakan fasilitas seperti
untuk menyimpan dan mengorganisasikan informasi pelanggan atau klien
maupun untuk mencatat jadwal pertemuan. Contohnya, Lotus Organizer,
Microsoft Outlook.
• Web Browser
web merupakan singkatan dari website yaitu halaman situs yang ada di
jaringan internet, sedangkan browser dapat diartikan sebagai media
penjelajah.
• Software Suite dan Paket Terintegrasi
Software suite adalah sekumpulan dua atau lebih perangkat lunak yang
berada dalam satu paket yang memliki keterkaitan antar sesamanya dan
fungsi yang berbeda. Beberapa contoh yang terkenal adalah Microsoft office,
Lotus SmartSuites, serta StarOffice.
• Perangkat Lunak Multimedia
Perangkat lunak multimedia adalah perangkat lunak yang digunakan
untuk mengolah beberapa media informasi, seperti teks, image/gambar, audio,
grafik, video, dan interaktif.
Macam-macam perangkat lunak multimedia :
1.Media player
2. Image editor
3. Audio/Video editor
4. Graphic/Image Viewer

Anda mungkin juga menyukai