Anda di halaman 1dari 12

ETIKA KEWIRAUSAHAAN

A. Pengetian wirausaha adalah:


“Orang yang berjiwa berani
mengambil resiko untuk
membuka usaha dalam berbagai
kesempatan
B. Etika wirausaha
“ etika berasal dari bahasa perancis
etiquette yang berarti kartu undangan,
pada saat itu raja-raja perancis sering
mengundang para tamu dengan
menggunakan kartu undangan.
Dalam arti luas etika adalah tata cara
berhubungan dengan manusia lain. Etika sering
disebut berbagai tindakan mengatur tingkah
laku atau prilaku manusia dengan masyarakat.
Tingkah laku perlu diatur agar tidak melanggar
norma-norma atau kebiasaan yang berlaku di
masyarakat, karna norma-norma atau kebiasaan
masyarakat disetiap daerah negara berbeda-
beda.
Berwirausaha dapat dilakukan dengan :
1. Memiliki modal sekaligus menjadi pengelola
2. Menyetor modal dan pengelolaan ditangani
oleh pihak mitra
3. Hanya menyerahkan tenaga namun
dikonversikan kedalam bentuk saham sebagai
bukti kepemilikan usaha.
Etika berwirausaha perlu ada ketentuan-
ketentuan yang berlaku:
1. Sikap yang berlaku seorang pengusaha harus
mengikuti norma yang berlaku dalam suatu
negara atau masyarakat.
2. Penampilan yang ditunjukkan seorang
pengusaha harus selalu bagus, sopan, terutama
dalam menghadapi situasi atau cara-cara
tertentu.
3. Cara berpakaian pengusaha harus sopan dan
sesuai dengan tempat dan waktu yang berlaku
4. Cara berbicara seorang pengusaha
mencerminkan usahanya, sopan , penuh
tatap.
5. gerak-gerik seorang pengusaha dapat
menyenangkan orang lain, hindarkan gerak-
gerik yang mencurigakan
Etika atau norma yang harus ada dalam benak
dan jiwa setiap pengusaha adalah :
1. Kejujuran
seorang pengusaha harus selalu bersikap jujur
baik dalam berbicara maupun bertindak.
2. Bertanggung jawab
pengusaha harus bertanggung jawab terhadap
segala kegiatan yang dilakukan dalam bidang
usahanya. Tanggung jawab tidak hanya terbatas
kewajiban, tetapi kepada seluruh karyawan,
masyarakat dan pemerintah.
3. Menepati janji
pengusaha dituntut untuk selalu menepati janji,
misalnya dalam hal pembayaran, pengiriman
barang atau penggantian. Sekali saja seorang
pengusaha ingkar janji, hilangkan kepercayaan
pihak lain.
4. Disiplin
pengusaha dituntut untuk selalu disiplin dalam
berbagai kegiatan yang berkaitan dengan
usahanya, misalnya dalam hal waktu pembayaran
atau pelaporan kegiatan usahanya.
5. Tata hukum
pengusaha harus selalu patuh dan menaati
hukum yang berlaku, baik yang berkaitan dengan
masyarakat atau pun pemerintah.
6. Suka membantu
pengusaha secara moral harus sanggup
membantu berbagai pihap yang memerlukan
bantuan.
7. Komitmen dan menghormati
pengusaha harus komitmen dengan apa yang
mereka jalankan dan menghargai komitmen
dengan pihak lain.
8. Mengejar prestasi
pengusaha yang sukses harus selalu berusaha
mengejar prestasi setinggi mungkin.
Tujuannya agar perusahaan dapat terus
bertahan dari waktu kewaktu.
C. Tujuan dan manfaat etika wirausaha
tujuan etika harus sejalan dengan dewngan
tujuan perusahaan , ada beberapa tujuan
etika yang selalu ingin dicapai oleh
perusahaan yaitu :
1. untuk persahabatan dan pergaulan
2. menyenangkan orang lain
3. membujuk pelanggan
4. mempertahankan pelanggan
5. membina dan menjaga hubungan
D. Sikap dan prilaku wirausaha
1. jujur dalam bertindak dan bersikap
2. rajin, tepat waktu, dan tidak pemalas
3. selalu murah senyum
4. lemah lembut dan ramah tamah
5. sopan santun dan hormat
6. selalu ceria dan pandai bergaul
7. fleksibel dan suka menolong pelanggan
8. serius dan memiliki rasa tanggung jawab
9. rasa memiliki persahabatan yang tinggi
Ciri-ciri wirausahawan yang dikatakan berhasil
yaitu:
1. Memiliki visi dan tujuan yang jelas
2. Inisiatif dan selalu proaktif
3. Berorientasi pada prestasi
4. Berani mengambil resiko
5. Kerja keras
6. Bertanggung jawab terhadap segala aktifitas
yang dijalankannya, baik sekarang maupun
yang akan datang
7. Komitmen pada berbagai pihak merupakan
ciri yang harus dipegang teguh dan harus
ditepati
8. Mengembangkan dan memelihara dan
hubungan baik dengan berbagai pihak baik
yang berhubungan langsung dengan usaha
yang dijalankan atau tidak, seperti kepada
para pelanggan, pemerintah, pemasok serta
masyarakat luas

Anda mungkin juga menyukai