Anda di halaman 1dari 8

DAMPAK GLOBALISASI DALAM

KEHIDUPAN BERMASYARAKAT
Kelompok 5
Anggota kelompok :
1. Dea Syafina
2. Femmy septia putri
3. Muhamad Rafika Safrio
4. Riftah Auliya
5. Renaldy Wirasyahdu
6. Zulfikar Hendry
a. Semakin Tumbuhnya Pola Hidup Individualistis dan Pragmatis
Individualistis adalah pola hidup seseorang yang mementingkan hak pribadinya dan cenderung
kurang peduli terhadap orang lain, yang merupakan bentuk keegoisan seseorang dalam melakukan
segala hal. Contoh : dalam sebuah rapat seseorang lebih mementingkan pendapatnya tanpa
mendengarkan pendapat orang lain

Sedangkan pragmatis adalah pola hidup yang praktis dan tidak bertele tele. bisa dibilang,
pragmatis menghalalkan segala cara untuk mencapai tujuan. Contoh : masyarakat sekarang lebih
suka memesan taksi online karena proses pembayaran murah dan cepat.
b. Tingkat kepedulian dan ketidaksetiakawanan sosial dirasakan
semakin luntur

Akibat semakin tumbuhnya pola hidup individualistis dan pragmatis tersebut


menjadikan tingkat kepedulian dan kesetiakawanan sosial dalam masyarakat terasa
semakin luntur orang sudah merasa cukup, jika sudah merasa merugikan orang lain.
Perasaan peduli, suka menolong, dan suka memberi seperti yang dilakukan masyarakat
indonesia, kini terasa semakin pudar.
c. Interaksi dan kebersamaan sosial secara fisik cenderung
berkurang dinamika komunikasi & jangkauan masyarakat semakin
luas

Globalisasi juga berdampak pada kecenderungan berkurangnya pola interaksi dan


kebersamaan sosial secara fisik, karena telah banyak alat-alat komunikasi yang praktis
untuk berkomunikasi dengan orang lain, tanpa harus bertemu langsung
d. Semakin Tingginya Persaingan Hidup Masyarakat

Masyarakat memerlukan keterampilan dan keahlian bidang untuk pemenuhan kebutuhan


hidup yang sesuai dengan jenis pekerjaannya. Semangat liberalisasi yang dihembuskan
dalam era globalisasi, menderung tingkat persaingan hidup yang cukup tinggi. Apabila,
setiap orang menghadapi persaingan global, yakni persaingan dengan masyarakat negara
lain
e. Nilai-nilai moral etika dalam pergaulan masyarakat cenderung
semakin terabaikan

Akibat pengaruh teknologi dan budaya asing nilai nilai norma yang berlaku mulai
luntur. Nilai –nilai kehidupan dalam bermasyarakat seperti nilai kerukunan, gotong
royong sekarang ini sudah mulai luntur. Apalagi di kota-kota besar nilai-nilai semacam
itu sudah jarang ditemui. Mereka hidup dengan sendiri-sendiri.
f. Meningkatkan ilmu pengetahuan dan teknologi

Dengan adanya globalisasi maka negara yang sudah maju dapat terlihat oleh negara lain.
Negara berkembang seperti indonesia yang belum maju dapat terpacu untuk lebih
meningkatkan bidang ilmu pengetahuan & teknologi. Hal mi dapat dilihat dengan
banyaknya anak-anak suatu negara untuk belajar ke negara yang sudah maju dan banyak
mendatangkan tenaga-tenaga ahli dalam pembangunan suatu negara.
g. Memperkaya unsur-unsur kebudayaan

Sebagai dampak dari derasnya arus informasi dan komunikasi telah membuat makin
globalnya nilai-nilai kebudayaan. KFC, Dunkin Donut yang semula jenis makanan lokal
sekarang menjadi makanan internasional. Selain itu berjuta juta orang di dunia bersama
sama menyaksikan pertandingan sepak bola melalui media yang sama yaitu TV. Nilai
nilai budaya yang ada di tiap-tiap negara dapat dinikmati oleh negara negara lain di
dunia sehingga dapat memperkaya unsur unsur kebudayaan kita

Anda mungkin juga menyukai