Anda di halaman 1dari 15

BUSINESS PLAN

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Tugas Kelompok


Mata Kuliah Kewirausahaan
Dosen Pengampu : Indah Rizki Anugrah,M.Pd.

Disusun Oleh Kelompok 4:

Annisa Aulia Ruhimat (1608106091)


Firda Rizka Amalia (1608106088)
Hilda Putri Sari (1608106095)
Ummu Maghfiroh (1608106118)
 

KEMENTERIAN AGAMA (RI)


INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) SYEKH NURJATI CIREBON
FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN
JURUSAN TADRIS IPA BIOLOGI
2019 M/1441
LATAR BELAKANG

Usaha yang akan kelompok kami rintis yakni dalam


bidang makanan sedang beruapa bakso tahu. Pembuatan
produk ini tidak begitu sulit karena bahan mudah untuk
didapatkan dan tidak membutuhkan terlalu banyak
proses.
Alasan kelompok kami menawarkan produk ni adalah
di zaman modern ini, makanan seperti jajanan sangat
dimintai oleh masyarakat dari berbaga golongan dan juga
tingkatan. Bakso tahu yang kami buat terdiri dari
berbagai rasa mulai dari asin, balado sampai pedas.
USAHA

Bentuk usaha yang akan dirancang dalam bentuk


makanan, makanan yang akan diperjualbelikan yaitu
makanan berupa tahu baso. Tahu baso merupakan
salah satu makanan di daerah Cirebon Jawa Barat
wilayah sumber yang memiliki cita rasa enak dan
dicampur dengan adanya cabe yang berfungsi untuk
menambang cita rasa tahu baso tersebut. tahu baso ini
memiliki banyak peminatnya mulai dari anak sekolah,
orangtua dan anak kuliah. Makanan tahu baso akan
dikemas dengan menggunakan 2 media yaitu plastik
dan cup.
Penggunaan media plastik berfungsi untuk mempermudah
pembeli ketika tahu baso tersebut akan dikonsumsi, pembelian
dengan menggunakan plastik diberi harga Rp. 3.000 ribu rupiah.
Penggunaan media dengan menggunakan box diberi harga Rp.
10.000 dengan menggunakan gaya modern yang simple sehingga
dapat menarik pembeli.Usaha tahu baso akan dijalankan dengan
menaruhatau menitipkantahu baso tersebut ke toko-toko lain,
dijual diarea kampus, dan juga akan di perjualbelikan diarea
rumah, rencana tersebut berfungsi untuk membuka cabang
penjualan tahu baso ke daerah-daerah lain.
Lokasi Usaha

Usaha yang telah direncanakan dan akan segera dipasarkan di


lokasi sekitar kampus ketika hari aktif kuliah dan juga di lokasi
BIMA saat weekend. Dengan begitu kami akan open order setiap
harinya. Alasan mengapa kami memasarkan usaha kami di
sekitar kampus dan lapangan BIMA adalah karena lokasi kampus
lebih srategis untuk kami memasarkan usaha kami dan kami juga
memilih lapangan BIMA saat weekend karena lokasi tersebut
sangat ramai pengunjung. Dan harapan kami mengambil lokasi
tersebut tak ada lain agar produk kami selalu habis dan
penghasilannya selalu meningkat.
Langkah Persiapan

1. Riset pasar untuk menentukan selera pasar


2. Menyiapkan sumber suplai bahan baku
3. Menyiapkan perangkat produksi
4. Menyiapkan camilan (jajanan) bakso tahu yang
siap dipasarkan

Pemodalan

Modal awal sekitar Rp 200.000,-


Strategi Pemasaran
Pembuatan tahu basodigunakan bahan-bahan yang berkualitas. Kemasan
tahu baso yang digunakan dengan plastik dan box yang menarik. Harga
penjualan produk ini pun antara Rp 3.000-5.000. Promosi penjualan yang
dilakukan melalui media sosial seperti whatsapp, instagram dan sebagainya.
Selain itu dilakukan promosi dengan cara WOM atau Word ofMouth. Promosi
dengan WOM ini merupakan cara promosi dengan penyampaian suatu
informasi atau berita melalui dari satu mulut ke mulut. Dengan media WOM
ini akan mampu dapat menyebarkan informasi secara lebih cepat dan praktis.
Penjualan tahu baso dilakukan di daerah kampus dengan melakukan promosi
ke teman-teman maupun mahasiswa lainnya. Dan juga dipasarkan di pasar
pagi, serta di daerah rumahan.
Pembuatan Tahu Baso
Bahan:

1. Daging sapi
2. Daging ayam
3. Tepung terigu
4. Bawang merah
5. Bawang putih
6. 1 butir telur
7. Tepung tapioca
8. 1 bungkus lada
9. Garam
10. Air secukupnya
11. Tahu
12. Minyak goreng
Cara membuat:

1. Haluskan daging sapi, daging ayam, bawang merah, bawang putih,


tepung terigu, tepung tapioca, telur, lada, garam dan air secukupnya
sehingga menjadi adonan baso

2. Potong tahu secara diagonal sehingga membentuk segitiga

3. Masukkan adonan baso ke dalam tahu.

4. Rebus tahu baso ke dalam air yang mendidih

5. Angkat dan tiriskan

6. Goreng tahu baso ke dalam minyak yang telah dipanaskan

7. Tahu baso siap dihidangkan


Hasil Penjualan

Hasil penjualan Minggu Pertama

Tahu = Rp 26.000
Adonan baso = Rp 35.000 +
Jumlah = Rp 61.000
Hasil penjualan = Rp 100.000
Maka diperoleh Keuntungan = Rp 100.000 – Rp 61.000
= Rp 39.000
Hasil Penjualan Minggu Kedua

Tahu = Rp 18.000
Adonan baso = Rp 25.000
Jumlah = Rp 43.000
Hasil penjualan = Rp 65.000
diperoleh Keuntungan= Rp 65.000 – Rp 43.000
= Rp 22.000
Hasil Penjualan Minggu Ketiga

Tahu = Rp 30.000
Adonan baso = Rp 35.000
Jumlah = Rp 65.000
Hasil penjualan = Rp 103.000
diperoleh Keuntungan = Rp 103.000 – Rp 65.000
= Rp 38.000
Hasil Penjualan Minggu Keempat

Tahu = Rp 38.000
Adonan baso = Rp 50.000
Jumlah = Rp 88.000
Hasil penjualan = Rp 131.000
diperoleh Keuntungan = Rp 131.000 – Rp 88.000
= Rp 43.000
Hasil keuntungan total

Total keuntungan
= Rp 39.000 + Rp 22.000 + Rp
38.000 + Rp 43.000
= Rp 142.000 - 25.000 (gas, plastic,
cabe)
= Rp 117.000
TERIMAKASIH...

Anda mungkin juga menyukai