Anda di halaman 1dari 3

REGULASI BARU TENTANG MEKANISME PENDAFTARAN

PESERTA BARU OLEH BADAN USAHA DAN MUTASI PESERTA


PENDAFTARAN BARU OLEH BADAN USAHA
1.Pendaftaran Peserta BPJS Kesehatan oleh Badan Usaha dilakukan setiap hari kerja dengan
menyerahkan kelengkapan data atau mengisi data pada aplikasi E-dabu secara lengkap dan benar,
pada tanggal 1 sampai tanggal 25 bulan berjalan
2.Apabila proses entry data diselesaikan sampai dengan tanggal 25 bulan berjalan maka proses
pembentukan tagihan dibentuk untuk tanggal 1 (satu) bulan berikutnya.
3.Apabila pendaftaran dilakukan setelah tanggal 25, dan proses entry data peserta diselesaikan
sampai dengan akhir bulan berjalan maka proses pembentukan tagihan dibentuk untuk tanggal 1
(satu) pada 2 (dua) bulan berikutnya.
4.Peserta baru berhak mendapatkan pelayanan kesehatan apabila telah membayar iuran
PERUBAHAN DATA PESERTA BADAN USAHA
1.Perubahan Peserta BPJS Kesehatan oleh Badan Usaha dilakukan setiap hari kerja dengan
menyerahkan kelengkapan data mengisi data pada aplikasi E-Dabu secara lengkap dan benar
2.Proses entry data perubahan peserta dilakukan paling lambat tgl 25 bulan berjalan
3.Perubahan peserta sebagaimana dimaksud berlaku efektif pada tanggal 1 bulan berikutnya
4.Apabila proses entry data diselesaikan paling lambat tanggal 25 bulan berjalan maka
kepesertaannya akan berlaku efektif pada tanggal 1 (satu) pada 2 (dua) bulan berikutnya
5.Peserta baru berhak mendapatkan pelayanan kesehatan apabila telah membayar iuran
LANJUTAN…………

PERUBAHAN DATA PESERTA DAPAT DILAKUKAN DENGAN :


1.PENGURANGAN DATA PEKERJA
a.Pekerja memasuki masa pensiun
b.Waktu kontrak telah habis
c.Pekerja mengundurkan diri
d.Badan usaha tidak mampu membayar iuran
e.Perubahan jenis kepesertaan
f.Pemutusan Hubungan kerja
g.Meninggal dunia
2. PENAMBAHAN DATA PEKERJA
a.Penambahan pegawai baru
b.Penambahan anggota keluarga
LANJUTAN…………
PENDAFTARAN ANGGOTA KELUARGA TAMBAHAN
1.PPU swasta yang mendaftarkan anggota keluarga tambahan inti yaang iurannya
ditagihkan kepada badan usaha harus memenuhu persyaratan sbb:
a. Ada surat kuasa pekerja kepada HRD/PIC badan usaha untuk pemotongan gaji atas iuran
anggota keluarga tambahan sebesar 1% dari gaji (upah) + tunjangan per orang per bulan.
b.HRD/PIC badan usaha akan mendaftarkan anggota keluarga inti tersebut kepada BPJS
Kesehatan

2.Bagi badan usaha yang keberatan mengikutsertakan anggota keluarga tambahan inti
bagi pekerjanya , maka badan usaha tersebut harus membuat surat pernyataan yang
diserahkan kepada BPJS Kesehatan untuk kemudian pekerja badan usaha dapat langsung
mendaftarkan anggota keluarga tambahan kepada BPJS Kesehatan dengan Virtual Account
(VA) perorangan atau iuran nominal.
3.Anggota keluarga tambahan inti yang sudah diberlakukan sebagai VA perorangan di
dalam Masterfile, maka otomatis dinonaktifkan dan tagihan iuran menjadi satu dengan
tagihan iuran badan usaha. Kecuali bagi VA perorangan yang masih memiliki tunggakan
iuran, peserta wajib melunasi terlebih dahulu tunggakannya.

Anda mungkin juga menyukai