Anda di halaman 1dari 12

MENU GIZI SEIMBANG

UNTUK ANAK PRA


SEKOLAH
BOBY PERMANA
DITO REZA SURYANA
MUHAMAD DAVA SAPUTRA
Pengertian Anak Pra Sekolah
• Anak Pra Sekolah adalah mereka yang berusia sekitar 3-6
tahun. Taman kanak-kanak adalah salah satu pendidikan pra
sekolah yang memberikan program pendidikan dini bagi anak
usia 4 tahun sampai memasuki pendidikan dasar.
• Pada usia ini anak perlu cakupan gizi yang cukup, sehingga
orang tua harus tahu menu gizi seimbang untuk sang anak.
Anak pada usia ini dalam menjalani tumbuh kembangnya
membutuhkan zat gizi yang esensial mencakup protein, lemak,
karbohidrat, mineral, vitamin, dan air yang harus dikonsumsi
secara seimbang.
Tujuan Pemberian Gizi Seimbang

1. Membangun dan memelihara bagian tubuh yang rusak

2. Memberi tenaga saat beraktivitas dan mengatur


pekerjaan tubuh

3. Tidak berlebihan gizi ataupun kekurangan gizi


Masalah Makan Pada Usia Pra
Sekolah
Ada beberapa pendapat mengenai penyebab kesulitan makan pada
anak. Menurut Palmer dan Horn yang dikemukakan Samsuddin antara
lain:
Kelainan neuro-motorik
Kelainan kongenital
Kelainan gigi-geligi
Penyakit infeksi akut dan menahun
Defisiensi nutrien atau gizi
Kelainan psikologik
Kebutuhan dan Kandungan Energi

1. Karbohidrat
• Masa pra sekolah adalah masa-masa dimana anak sibuk
beraktivitas fisik untuk lebih mengenal dunia sekitarnya.
Sebisa mungkin pastikan setidaknya anak mendapatkan
sekitar 220 gr karbohidrat perharinya.
2. Protein
• Kebutuhan gizi protein untuk anak pra sekolah adalah
sebanyak 35 gr perhari. Protein bisa berasal dari hewani dan
nabati.
Protein Hewani
Protein hewani yang berasal dari sumber hewani seperti
daging sapi, daging ayam, ikan, telur, susu dan lain
sebagainya.
Protein Nabati
Protein nabati yang bisa dengan mudah diperoleh dari
tumbuh-tumbuhan seperti buah-buahan, tempe, tahu,
kacang kedelai, kacang merah, dan berbagai jenis kacang-
kacangan lainnya.
3. Lemak
• Anak-anak usia pra sekolah membutuhkan asupan gizi
lemak sekitar 62 gr setiap harinya.

4. Serat
• Idealnya, anak pra sekolah membutuhkan asupan serat
sebanyak 22 gr sehari. Setidaknya anak pra sekolah
membutuhkan asupan gizi dari 2 porsi buah dan 3 porsi
sayuran setiap harinya.
5. Vitamin dan Mineral
• Disamping kebutuhan zat gizi makro seperti yang
disebutkan diatas, anak juga tidak boleh kekurangan zat
gizi mikronya. Pastikan anda memenuhu kebutuhan vitamin
dan mineral anak dalam sehari dengan memberikannya
sumber makanan bergizi.
Menu Seimbang
Makan Pagi (Sarapan)
 2 lembar roti gandum = 70 gr
 4 lembar daun selada = 10 gr
 3 iris tomat = 10 gr
 1 lembar daging asap rebus = 30 gram
 1 gelas susu putih = 200 ml
Selingan (Camilan)
 2 potong buah papaya ukuran besar = 200 gr

Makan Siang
 1 piring nasi putih = 100 gr
 1 mangkuk sedang sayur bayam bening = 40 gr
 1 potong dada ayam panggang tanpa kulit = 55 gr
 1 potong tahu = 50 gr
Selingan (Camilan)
 1 buah manga ukuran besar = 200 gr

Makan Malam
 1 piring nasi putih = 100 gr
 1 mangkuk sedang tumis sawi hijau = 40 gr
 1 potong sup ikan patin = 50 gr
 1 potong tempe = 50 gr
Kesimpulan
• Masa pra sekolah adalah masa peralihan antara masa bayi dan
masa anak sekolah. Anak usia ini dalam menjalani tumbuh
kembangnya membutuhkan zat gizi yang esensial mencakup
protein, lemak, karbohidrat, mineral, vitamin, dan air yang harus
dikonsumsi secara seimbang. Kebutuhan pada anak usia ini
memerlukan kalori sebesar 50 kkal per kg berat badan.halm ini
disebabkan pada setiap tahapan pertumbuhan karakter anak
berbeda-beda. Sehingga penyesuaian kebutuhan anak disetiap
tahapan usia sangat penting untuk mencapai pertumbuhan
optimal.

Anda mungkin juga menyukai