Anda di halaman 1dari 14

PEMBUKAAN UUD NRI

TAHUN 1945

PPKN
SMPN MODEL TERPADU MADANI
Proses Pembentukan Pemb UUD
• Tahap perumusan oleh Panitia Sembilan tgl 22 Juni
1945 berupa Piagam Jakarta (perjanjian luhur Bangsa –
hasil konsensus Nasional)
• Tahap pengkajian oleh Panitia Delapan (PK Penyelidik
Usul) dan diusulkan dlm sidang paripurna BPUPKI
• Tahap pembahaan oleh BPUPKI tanggal 14 Juli 1945
dihasilkan revisi & pemilahan PUUD 1945:
1. Pernyataan Indonesia merdeka
2. Pembukaan Undang Undang Dasar
• Tahap pengesahan dan penetapan oleh PPKI tgl 18
Agustus 1945 dari Piagam Jakarta dengan revisi
seperlunya bukan revisi BPUPKI
UNDANG-UNDANG DASAR NEGARA REPUBLIK INDONESIA
TAHUN 1945
PEMBUKAAN
(Preambule)

Bahwa sesungguhnya Kemerdekaan itu ialah hak segala bangsa dan oleh sebab itu, maka penjajahan
di atas dunia harus dihapuskan, karena tidak sesuai dengan peri-kemanusiaan dan peri-keadilan.
(Tekat) 1, pernyataan bahwa kemerdekaan sebagai hak asasi bagi semua bangsa. 2, aspirasi bangsa
Indonesia untuk melepaskan diri dari penjajahan. 3, landasan hubungan dan kerjasama dgn negara lain.
Dan perjuangan pergerakan kemerdekaan Indonesia telah sampailah kepada saat yang berbahagia
dengan selamat sentausa mengantarkan rakyat Indonesia ke depan pintu gerbang kemerdekaan
Negara Indonesia, yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur. (Cita-cita). 1, Indonesia
menegakkan keadilan bagi warga negara, 2. mencapai keadilan dlm berbagai aspek kehidupan secara
politik, ekonomi, sosial budaya dan keamanan. 3. menghendaki negara makmur dan sejahtera bagi
seluruh warga negara secara materil maupun spiritual.

Atas berkat rakhmat Allah Yang Maha Kuasa dan dengan didorongkan oleh keinginan luhur, supaya
berkehidupan kebangsaan yang bebas, maka rakyat Indonesia menyatakan dengan ini kemerdekaannya.
(Motivasi Spiritual) rasa syukur bangsa Indonesia atas karunia Tuhan dan keyakinan akan kekuasaan
Yang Maha Esa dalam memperoleh kemerdekaan.
Kemudian daripada itu untuk membentuk suatu Pemerintah Negara Indonesia yang melindungi
segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dan untuk memajukan kesejahteraan
umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan
kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial, maka disusunlah Kemerdekaan Kebangsaan
Indonesia itu dalam suatu Undang-Undang Dasar Negara Indonesia, yang terbentuk dalam suatu susunan
Negara Republik Indonesia yang berkedaulatan rakyat dengan berdasar kepada Ketuhanan Yang
Maha Esa, Kemanusiaan yang adil dan beradab, Persatuan Indonesia dan Kerakyatan yang dipimpin
oleh hikmat kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan, serta dengan mewujudkan suatu
Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. (Prinsip Negara) 1.Tujuan negara yang akan diwujudkan
oleh pemerintah, 2. ketentuan diadakannya UUD, 3. bentuk negara republik yg berkedaulatan rakyat, 4.
dasar negara Pancasila.
Kedudukan Pembukaan UUD Negara
Kesatuan RI Tahun 1945.
1. Kedudukan Pembukaan UUD 1945
Di dalam alinea keempat Pembukaan UUD 1945, termuat unsur-unsur (menurut
kaidah Ilmu Pengetahuan Hukum) seperti disyaratkan bagi adanya suatu tertib
hukum (rechtsorde, legal order) yaitu berupa ”kebulatan dari kesuluruhan
peraturan-peraturan hukum”. Adapun syarat-syarat yang dimaksudkan mencakup
hal-hal berikut :
a. Adanya kesatuan subyek (penguasa) yang mengadakan peraturan-peraturan hukum.
Hal ini terpenuhi dengan adanya suatu Pemerintah Republik Indonesia.
b. Adanya kesatuan asas kerohanian yang menjadi dasar daripada keseluruhan
peraturan-peraturan hukum. Hal ini terpenuhi oleh adanya Dasar Filsafat Negara
Pancasila.
c. Adanya kesatuan daerah di mana keseluruhan peraturan peraturan hukum itu
berlaku, terpenuhi oleh penyebutan “seluruh tumpah darah Indonesia”.
d. Adanya kesatuan waktu di mana keseluruhan peraturan-peraturan hukum itu
berlaku. Hal ini terpenuhi oleh penyebutan “disusunlah kemerdekaan kebangsaan
Indonesia itu dalam suatu UUD Negara Indonesia” yang menyangkut saat sejak
timbulnya Negara Indonesia sampai seterusnya selama kelangsungan Negara
Indonesia.
Pokok-Pokok Pikiran
Dalam Pembukaan UUD NRI 1945

Pembukaan UUD NRI1945, selain


mempunyai makna yang sangat mendalam,
juga mengandung pokok-pokok pikiran yang
meliputi suasana kebatinan dari UUD NRI
1945. Pokok-pokok pikiran tersebut
mewujudkan cita hukum (rechtsidee) yang
menguasai hukum dasar negara, baik hukum
yang tertulis (UUD NRI) maupun hukum
yang tidak tertulis.
Pokok-pokok pikiran yang terkandung di dalam
Pembukaan UUD NRI 1945 :
a. Pokok pikiran pertama : ”Negara melindungi
segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah
darah Indonesia dengan berdasar atas persatuan
dengan mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh
rakyat Indonesia”.
b. Pokok pikiran kedua : ”Negara hendak
mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat”.
c. Pokok pikiran ketiga : ”Negara yang
berkedaulatan rakyat berdasar atas kerakayatan
dan permusyawaratan/ perwakilan”.
d. Pokok pikiran keempat : ”Negara berdasar atas
Ketuhanan Yang Maha Esa menurut dasar
kemanusiaan yang adil dan beradab”.
Hakekat Pokok-pokok pikiran
Pembukaan UUD NRI 1945
Dengan demikian, apabila kita perhatikan dari
keempat pokok pikiran tersebut tampak bahwa
pokok-pokok pikiran itu tidak lain adalah
pancaran dari dasar falsafah negara Pancasila.
Pokok-pokok pikiran dijelmakan ke dalam pasal
demi pasal Batang Tubuh Undang-Undang Dasar
Negara Republik Indonesia tahun 1945.
merupakan pancaran dari nilai-nilai Pancasila
Arti Penting Pokok Pikiran Pembukaan
Undang-Undang Dasar
Negara Republik Indonesia Tahun 1945
• Pokok pikiran yang terkandung
dalam Pembukaan Undang-Undang
Dasar Negara Republik Indonesia
Tahun 1945 adalah sumber hukum
tertinggi di Indonesia.
Hubungan PUUD 45 dengan
UUD 45
• Alinea I, II, III PUUD 45 tidak mempunyai
hubungan kausal organis dengan UUD 45
• Alinea IV PUUD 45 mempunyai hubungan
kausal organis dengan UUD 45
• PUUD 45 merupakan dasar dan sumber
hukum bagi Isi UUD 45
• Pasal-pasal UUD 45 merupakan penjelmaan
pokok pikiran PUUD 45
Hubungan PUUD 45 dengan
Proklamasi
• PUUD 45 sebagai pernyataan kemerdekaan
yang terinci
• PUUD 45 mengandung cita-cita luhur
Proklamasi
• PUUD 45 merupakan satu rangkaian
dengan Proklamasi
Hubungan PUUD 45 dengan
Pancasila
• PUUD 45 memuat Pancasila sbg dasar
negara
• Eksistensi Pancasila secara formal
ditentukan oleh PUUD 45
• Inti PUUD 45 adalah Pancasila
Hubungan PUUD45 dengan
Negara Indonesia
• Alinea I, II, III PUUD 45 merupakan sejumlah
pernyataan yg mendahului terbentuknya negara
Indonesia
• Pernyataan kemerdekaan secara terinci terdapat
dlm PUUD 45
• PUUD 45 mrpk pokok kaedah fundamental negara
(PKFN) yg tertulis dgn unsur-unsur mutlaknya:
a. dari segi terjadinya : pembentuk negara
b. dari segi isinya : dasar kerohanian, politik,
tujuan, cita-cita, dan bentuk negara, serta ketentuan
diadakannya UUD
TUGAS
Sikap Positif terhadap Pokok Pikiran
Pembukaan Undang-Undang Dasar
Negara Republik Indonesia Tahun 1945
• 1) Persatuan
• 2) Keadilan sosial
• 3) Kedaulatan rakyat
• 4) Ketuhanan
• Sikap positif dlm lingkungan Keluarga,
Sekolah, Masyarakat, Negara
Sikap Positif
• Lingkungan keluarga ( rukun dengan
saudara)
• Lingkungan sekolah (bekerja kelompok)
• Lingkungan masyarakat (Kerja bakti)
• Lingkungan berbangsa dan bernegara
(menggunakan bahasa Indonesia dengan
baik dan benar)

Anda mungkin juga menyukai