Anda di halaman 1dari 6

PENEGAKAN

DIAGNOSA
DISLIPIDEMIA
KHOIRUNNISA M.J. HARAHAP
DEFENISI DISLIPIDEMIA
Dislipidemia didefinisikan sebagai kelainan metabolisme lipid yang ditandai
dengan peningkatan maupun penurunan fraksi lipid dalam plasma.
• Kelainan fraksi lipid yang utama adalah
1.kenaikan kadar kolesterol total (Ktotal),
2.kolesterol LDL (K-LDL),
3.trigliserida (TG),serta
4.penurunan kolesterol HDL (K-HDL).
. Lemak darah sendiri memiliki beberapa jenis,yaitu:
•High density lipoprotein (HDL). HDL disebut sebagai kolesterol baik. HDL
bertugas membawa LDL ke hati, di mana LDL akan dihancurkan sehingga dapat
dikeluarkan dari tubuh.
•Low density lipoprotein (LDL). LDL disebut sebagai kolesterol jahat.
Dikarenakan , LDL berperan dalam terbentuknya gumpalan darah yang dapat
menyumbat pembuluh darah.
•Trigliserida merupakan tipe lemak yang paling umum. Lemak ini berfungsi
menyimpan energi berlebih yang didapatkan dari makanan.
Penegakan Diagnosis
• Untuk penegakan diagnosis dislipidemia dilakukan dengan
melakukan anamnesis, pemeriksaan fisik dan laboratorium.
• Anamnesis dan pemeriksaan fisik terutama dilakukan pada :
1.Usia (laki-laki ≥ 45 tahun, wanita ≥ 55 tahun)
2.Riwayat keluarga dengan Penyakit Jantung Koroner
3.Hipertensi
4.Obesitas
5.Kadar kolesterol HDL yang rendah (< 40 mg/dl)
6.Gaya hidup seperti asupan makanan sehari-hari, kebiasaan
mengkonsumsi alkohol,perokok aktif serta aktivitas fisik
harian lainnya.
Sedangkan pemeriksaan laboratorium yang direkomendasikan
adalah
•Total kolesterol
•Kolesterol LDL
•Trigliserida
•Kolesterol HDL
Dengan adanya anamnesis dan pemeriksaan yang menyeluruh,
dapat membedakan penyebab dislipidemia yang terjadi berasal
dari kelompok primer atau sekunder.
Penegakan Diagnosis
Pada dislipidemia, kondisi yang terjadi bisa berupa level LDL
tinggi, level trigliserida tinggi, dan level HDL yang rendah.
Penegakan Diagnosis dislipidemia
Orang dewasa dianggap mengalami dislipidemia jika memiliki:
•Total kolesterol: Di atas 200 mg/dL.
•HDL: Di bawah 40 mg/dL untuk pria dan di bawah 50 mg/dL
untuk wanita.
•LDL: Di atas 100 mg/dL.
•Trigliserida: Di atas 150 mg/dL.
Kadar kolesterol yang dianggap tinggi pada anak-anak
•Total kolesterol : Di atas 170 mg/dL.
•LDL: Di atas 110 mg/dL.
Daftar Pustaka
1. Arsana PM, Rosandi R, Manaf A, Budhiarta A, Permana H,
Sucipta KW, et al. Panduan pengelolaan dislipidemia di
Indonesia. Pb Perkeni. 2015;4.
2. Dr. Ir. Sri Wahjuni, M.Kes. Dislipidemis Menyebabakan
Stress Oksidatif Ditandai Oleh Meningkatnya
Malondialdehid. Udayana University Press. 2015.Denpasar.

Anda mungkin juga menyukai