Anda di halaman 1dari 3

Pemahaman Tentang

Ekonomi Kreatif
Substansi Ekonomi Kreatif
Ekonomi Kreatif adalah penciptaan nilai tambah yang berbasis kreativitas. Maka
dapat dikatakan, usaha ekonomi kreatif adalah jenis usaha yang dalam menghasilkan
barang atau jasa memanfaatkkan kreativitas.
Pentingnya ekonomi kreatif ini adalah sebagai pendorong pertumbuhan ekonomi
berkelanjutan, mengangkat citra dan identitas Bangsa melalui karya, produk, dan orang
kreatif yang diakui secara internasional dan sebagai media diplomasi budaya lintas
Negara. Juga menjadi sarana pelestarian Sumber Daya Alam dan Budaya Indonesia
karena prinsip Ekraf menciptakan nilai tambah tinggi dengan sumber daya yang
terbatas.
Terdapat 16 jenis subsektor dalam Ekonomi Kreatif yaitu (1)Arsitektur, (2) Desain
Interior, (3)Desain Komunikasi Visual,(4) Desain Produk,(5) Film, Animasi, dan Video,
(6) Fotografi, (7) Kriya, (8) Kuliner, (9) Musik, (10) Fashion, (11) Aplikasi dan Game
Developer, (12) Penerbitan, (13) Periklanan, (14) Telrevisi dan Radio, (15) Seni
Pertunjukan, (16) Seni Rupa. Karena Subsektor nomor 2 sampai 4 memiliki jumlah
tenaga kerja sedikit, maka ketiganya digabung menjadi subsektor Desain Interior,
Komunikasi visual, dan Produk.
Tata cara Penghitungan Upah Tenaga Kerja Ekonomi Kreatif Tahun
2011-2016
Penghitungan Upah Tenaga Kerja Ekraf dapat dilakukan dari hasil Sakernas. Dimana
pada tahun 2011-2016 telah terjadi beberapa perubahan pada Sakernas, yaitu yang pertama
pada KBLI yang digunakan sebagai pengelompokan Subsektor Ekraf dimana terjadi
peralihan KBLI 2009 ke KBLI 2015, sehingga dilakukan penyesuaian/bridging KBLI. Yang
kedua adalah dari hal metodologi Sakernas 2011-2014 dan Sakernas 2015-2016. Dan yang
ketiga, pada penimbangnya dimana Sakernas 20111-2014 menggunakan ratio estimate dlm
menentukan penimbang awal sedangkan Sakernas 2015-2016 menggunakan direct-
estimate sehingga dilakukan backcasting yang dilakukan sampai tahun 2011menggunakan
penimbang hasil proyeksi penduduk 2010-2035. Perbedaan ini dapat memberikan efek
tidak langsung terhadap besaran angka tenaga sector ekonomi kreatif 2011-2016.
Metode Penghitungan Upah Tenaga Kerja
Upah Tenaga Kerja yang dimaksud dalam publikasi ini adalah harga rata-rata upah/gaji
tenaga kerja dengan status pekerjaan utama sebagai buruh/karyawan/pegawai di sector
ekonomi kreatif dengan referensi waktu untuk menghitung upah/ gaji yaitu sebulan yang
lalu.

Anda mungkin juga menyukai