Anda di halaman 1dari 18

TEKNIK MEMBACA CEPAT

Skimming dan
Scanning
Apa itu Membaca Cepat?
• Nurhadi (2005: 39) menyatakan bahwa membaca
cepat adalah membaca yang mengutamakan
kecepatan dengan tidak mengabaikan
pemahamannya. Biasanya kecepatan itu dikaitkan
dengan tujuan membaca, keperluan, dan bahan
bacaan. Artinya, seorang pembaca cepat yang
baik, tidak menerapkan kecepatan membacanya
secara konstan di berbagai cuaca dan keadaan
membaca. Dengan demikian, penerapan
kemampuan membaca cepat itu disesuaikan
dengan tujuan membacanya, aspek bacaan yang
digali (keperluan) dan berat ringannya bahan
bacaan.
Perbedaan Teknik Membaca
Cepat Skimming dan Scanning
Ada dua macam teknik membaca cepat,
yaitu teknik skimming dan scanning.
Skimming dan scanning merupakan teknik
membaca cepat yang sangat bermanfaat
bagi orang-orang yang dihadapkan pada
banyak literatur, sementara hanya ada
sedikit waktu untuk mencari informasi yang
dibutuhkan. Sering terjadi kesalahan ketika
membedakan antara membaca skimming
dan scanning. Keduanya merupakan teknik
membaca cepat, hanya saja berbeda tujuan
penggunaan.
Apa itu Membaca-Layap
(Skimming)?
• Skimming adalah tindakan untuk
mengambil intisari atau saripati dari
suatu hal (Soedarso, 1999: 88). Banyak
yang mengartikan skimming sebagai
sekadar menyapu halaman, sedangkan
pengertian yang sebenarnya adalah suatu
keterampilan membaca yang diatur secara
sistematis untuk mendapatkan hasil yang
efisien, untuk berbagai tujuan.
Apa itu Membaca-Layap
(Skimming)?
• Membaca-layap (skimming) adalah membaca
dengan cepat untuk mengetahui isi umum atau
bagian suatu bacaan. (Farida Rahim, 2005).

• Membaca layap dibutuhkan untuk mengetahui


sudut pandang penulis tentang sesuatu,
menemukan pola organisasi paragraf, dan
menemukan gagasan umum dengan cepat
(Mikulecky & Jeffries dalam Farida Rahim, 2005).

• Kecepatan membaca secara skimming biasanya


sekitar 3-4 kali lebih cepat dari membaca biasa.

.
Apa itu Membaca Skimming?
• Tujuan Membaca Skimming itu biasanya
untuk mengetahui hal berikut.
a.       mengenali topik bacaan
b.      mengetahui pendapat orang (opini)
c.       mendapatkan bagian penting yang kita
perlukan tanpa membaca seluruhnya
d.      mengetahui organisasi penulisan,
urutan ide pokok dan cara semua itu disusun
dalam kesatuan pikiran dan mencari
hubungan antarbagian bacaan itu
e.       penyegaran yang pernah dibaca
Apa itu Membaca Skimming?
• Skimming dilakukan dengan cara
membaca judul bab, subbab, dan
beberapa alinea pertama dalam setiap
bab-nya.
• Fungsi membaca skimming yaitu
mendapatkan ide utama tentang topik
bacaan, bukan detailnya.
• Jadi, skimming dapat dikatakan berhasil
jika pembaca bisa mendapatkan ide pokok
dan bisa membayangkan apa yang
dibahas dalam keseluruhan isi buku
secara umum.
Tujuan Membaca Skimming
• Tujuan dari membaca skimming bukan
untuk mengetahui organisasi karangan
sehingga memudahkan membacanya
kemudian, melainkan untuk
mengumpulkan dan mempelajari lebih
banyak isi yang penting-penting dari
sebuah tulisan, pikiran pokok, dan tujuan
penulis.
Langkah-langkah Membaca
Skimming
• Wiryodijoyo (1989: 92-93) menyatakan bahwa ada
lima langkah dalam membaca skimming.
a.       Baca judul
b.      Catat nama penulis dan sumber tulisan.
c.       Baca seluruhnya paragraf pertama.
d.      Baca subjudul dan kalimat pertama dari
paragraf sisanya.
e.       Baca dan pilihlah: (1)      pikiran pokok dan
pikiran penunjang; (2) kata-kata petunjuk seperti
nama, tanggal, sifat-sifat jadi persyaratan; (3)     
kata-kata petunjuk dari penulis; (4)      urutan nomor,
huruf tebal, tanda panah, asterisk dan sebagainya.
Gerakan Mata dalam
Skimming
• Gerakan mata dalam membaca skimming
dilakukan dengan menggerakkan mata di
baris-baris pertama yang mengandung ide
pokok dari paragraf, kemudian melompat
dan berhenti di beberapa fakta, detail
tertentu yang penting yang menunjang ide
pokok. Apabila kita membaca suatu topik
yang menjadi perhatian kita, detail dan
ide pokok itu seperti dengan sendirinya
menjadi perhatian kita, mudah kita kenali
Apa Itu Membaca Tatap
(Scanning)?
• Scanning adalah suatu teknik membaca
untuk mendapatkan suatu informasi tanpa
membaca yang lain-lain jadi langsung ke
masalah yang dicari, yaitu fakta khusus
dan informasi tertentu (Soedarso, 1999:
89). Dalam kehidupan sehari-hari,
membaca scanning ini dilakukan untuk
mencari nomor telepon, mencari kata
dalam kamus, mencari entri pada indeks,
mencari angka statistik, melihat jadwal
siaran televisi atau acara siaran televisi,
dan melihat jadwal perjalanan.
Apa Itu Membaca Tatap
(Scanning)?
• Membaca tatap (scanning) atau disebut
juga membaca memindai adalah membaca
sangat cepat. Ketika seseorang membaca
memindai, dia akan melampaui banyak
kata.
• Menurut Mikulecky & Jeffries (dalam
Farida Rahim, 2005), membaca memindai
penting untuk meningkatkan kemampuan
membaca. Teknik membaca ini berguna
untuk mencari beberapa informasi secepat
mungkin. Biasanya kita membaca kata per
kata dari setiap kalimat yang dibacanya.
Apa Itu Membaca Tatap
(Scanning)?
• Dengan berlatih teknik membaca
memindai, seseorang bisa belajar
membaca untuk memahami teks bacaan
dengan cara yang lebih cepat. Tapi,
membaca dengan cara memindai ini tidak
asal digunakan. Jika untuk keperluan
untuk membaca buku teks, puisi, surat
penting dari ahli hukum, dan sebagainya,
perlu lebih detil membacanya.
Langkah-Langkah Membac
Scanning
• Langkah-langkah membaca scanning
adalah sebagai berikut.
a. Pertanyakan dulu, “Apa yang akan kita
cari atau kita perlukan dari buku ini?”.
b.Dengan bantuan daftar isi atau kata
pengantar, carilah kemungkinan bahwa
informasi yang Anda butuhkan itu ada dalam
buku tersebut.
Langkah-Langkah Membac
Scanning
c. Dengan penuh perhatian, coba telusuri
dengan kecepatan tinggi setiap baris bacaan.

d. Berhentilah ketika Anda merasa


menemukan kalimat atau judul yang
menunjuk pada apa yang Anda cari.

e. Bacalah dengan kecepatan normal, dan


pahami dengan baik apa yang Anda cari itu.
Hal yang perlu diingat adalah:
• Pada waktu melakukan latihan scanning,
guru harus menegaskan bahwa kegiatan
membaca harus berjalan dengan cepat
sambil mempertimbangkan bahwa yang
dibaca itu merupakan bagian penting atau
bukan, mencari kata-kata kunci atau
kalimat-kalimat kunci yang menyatakan
informasi yang ingin diketahui, bagian-
bagian yang dianggap tidak berhubungan
tidak perlu dibaca secara cermat.
Hal yang perlu diingat adalah:
• Scanning atau membaca memindai berarti
mencari informasi spesifik secara cepat
dan akurat. Memindai artinya terbang di
atas halaman-halaman buku. Membaca
dengan teknik memindai artinya menyapu
halaman buku untuk menemukan sesuatu
yang diperlukan. Scanning berkaitan
dengan menggerakan mata secara cepat
keseluruh bagian halaman tertentu untuk
mencari kata dan frasa tertentu.
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai