Anda di halaman 1dari 8

ETIKA KEPERAWATAN

DILEMA ETIK
KASUS 1

Disusun Oleh :

1. Alvendo Dika V (180614914401001)


2. Deva Novento P.N (180614914401009)
3. Evita Permatasari (180614914401011)
4. Pransiska Oktaviani (180614914401014)
5. Novita Rizki (180614914401023)
6. Siti Agustiningsih (180614914401028)
KASUS 1

 Ada seorang pasien (Ny. Z) dibawa ke RS dengan perdarahan, pasien tidak


sadar, lemas, pasien pada saat itu kondisinya sedang hamil14 minggu. Ny. Z
masuk IGD dalam meadaan tidak sadar, pasien post jatuh dari tangga ,keadaan
ini yang membuat kondisi janin tidak bisa diselamatkan dan harus diarbosi
karena kondisi janin sudah tidak bernyawa. Dokter dan perawat yang
menanganinya mengkomunikasikan dengan keluarga Ny. Z tentang kondisi
pasien dan janin pasien yang harus dilakukan abrosi. Keluarga terlihat kaget
dan bingung. Keluarga meminta kepada dokter terutama perawat untuk tidak
memberitahukan keadaannya ini kepada Ny. Z. keluarga takut Ny. Z akan syok,
tidak mau menerima kondisinya karena calon cucunya itu sangat dinantikan
oleh anaknya.
 Perawat tersebut mengalami dilema etik dimana satu sisi dia harus memenuhi
permintaan keluarga namun di sisi lain perawat tersebut harus memberitahukan
kondisi yang dialami oleh Ny. Z.
PENYELESAIAN KASUS

1. Pengembangan Data Dasar

a. Siapa yang terlibat dan bagaimana keterlibatannya


Dokter, Perawat, Keluarga

b. Apa tindakan yang diusulkan


1) Dokter dan Perawat.
Dokter menyarankan arborsi karena kondisi janin Ny. Z sudah tidak bernyawa.

2) Keluarga ke Dokter dan Perawat.


Keluarga meminta dokter dan perawat untuk tidak membertahukan penyakit
kepada Ny. Z .
c. Apa saja konsekuensi yang mungkin timbul dari tindakan yang diusulkan.

1) Ny. Z ke keluarga : Apabila diberitahukan kepada klien kondisi janin kemungkinan klien akan
depresi dan menarik diri. Apabila tidak diberitahukan akan melanggar hak pasien untuk
mendapatkan informasi yang sebenarnya.
2) Keluarga ke dokter dan perawat : Apabila perawat dan dokter mengikuti saran keluarga, ini
telah melanggar prinsip-prinsip etik keperawatan yaitu kejujuran dan tidak memenuhi hak
klien. Apabila saran keluarga tidak diikuti dokter dan perawat maka dikhawatirkan Ny. Z
mengalami syok

2. Mengidentifikasi Konflik
Lakukan analisis terkait situasi atau kasus yang terjadi
1) Ny. Z menggunakan haknya sebagai pasien untuk mengetahui apa yang terjadi pada
janinnya.
2) Rasa kasih sayang keluarga Ny. Z terhadap Ny. Z membuat keluarganya berniat untuk
menyembunyikan informasi tentang kondisi janin tersebut dan meminta perawat untuk tidak
memberitahukannya kepada Ny. Z dengan pertimbangan keluarga takut jika Ny. Z akan syok
tidak bisa menerima kondisinya sekarang.
3) Perawat merasa bingung dan dilema dihadapkan pada dua pilihan dimana dia harus
memenuhi permintaan keluarga, tapi disisi lain dia juga harus memenuhi haknya pasien
untuk memperoleh informasi tentang hasil pemeriksaan kondisinya.
Identifikasi berbagai masalah atau konflik yang terjadi dari kasus atau situasi tersebut.

 Berdasarkan kasus dan analisa situasi diatas maka timbulah permasalahan etik moral, jika perawat
tidak memberitahukan informasi kepada Ny. Z terkait dengan penyakitnya, maka hal ini melanggar
etika keperawatan karena mendapatkan informasi tentang kondisi pasien merupakan hak pasien.

3. Menetapkan Alternatif
 Identifikasi berbagai alternatif tindakan yang dapat dilakukan untuk menyelesaikan masalah
tersebut
1) Perawat akan melakukan kegiatan seperti biasa tanpa memberikan informasi kondisi janin Ny.
Z saat itu juga, tetapi memilih waktu yang tepat ketika kondisi pasien dan situasinya
mendukung dan sudah didiskusikan kepada tim medis lain. Tujuannya agar Ny. Z tidak panik
yang berlebihan ketika mendapatkan informasi kondisi janin karena sebelumnya telah
dilakukan pendekatan-pendekatan oleh perawat. Tetapi keluarga harus tetap menemani
pasien.
2) Perawat akan melakukan tanggungjawabnya sebagai perawat dalam memenuhi hak-hak
pasien terutama hak Ny. Z untuk mengetahui kondisi janin, sehingga ketika hasil pemeriksaan
sudah ada dan sudah didiskusikan dengan tim medis maka perawat akan langsung
menginformasikan kondisi Ny. Z tersebut atas seizin dokter. Tujuannya supaya Ny. Z merasa
dihargai dan dihormati haknya sebagai pasien serta perawat tetap tidak melanggar etika
keperawatan.
 Identifikasi berbagai konsekuensi atau dampak dari masing-masing alternatif tindakan tersebut
1) Dampak dari alternatif : Pasien akan sangat terkejut dan depresi sehingga dapat memperparah
kondisi kesehatan Ny. Z . Selain itu keluarga juga tidak akan menerima karena keluarga merasa
kasihan bila Ny. Z mengetahui apa yang sebenarnya terjadi pada diri Ny. Z.

4. Mengambil Keputusan
 Tim medis yang terlibat supaya tidak melanggar kode etik keperawatan yang disertai dengan
hadirnya keluarga dalam pengambilan keputusan tersebut.

5. Mengidentifikasi kewajiban perawat


 Memahami tugas dan tanggung jawab kita sebagai perawat profesional dalam menyelesaikan
masalah atau situasi tersebut. Sebagai perawat profesional, kita harus selalu menerapkan
prinsip-prinsip moral yaitu:
a. Otonomi

Sebagai perawat kita harus menghargai keputusan pasien dan keluarganya, tapi ketika Ny. Z
menuntut haknya dan keluarga menentangnya maka perawat harus mengutamakan Ny. Z untuk
mendapatkan informasi tentang kondisinya.
b. Benefesience
Sebagai perawat kita harus memberikan sesuatu yang baik dan tidak merugikan pasien.
Sehingga perawat melakukan alternatif yang paling baik dan tidak merugikan seperti tertera
diatas.
6. Membuat Keputusan
 Mempertimbangkan dan menganalisis berbagai alternatif tindakan dan
konsekuensinya masing-masing.
a) Alternatif pertama : perawat akan memberi tahu pasien tentang penyakitnya
dengan seizin dokter tapi menunggu pada saat kondisi pasien memungkinkan dan
akan ditemani oleh keluarga.
b) Alternatif kedua : perawat akan langsung memberitahu pasien tentang keadaan
janinnya setelah pasien sadar.
 Membuat keputusan yang akan diambil untuk menyelesaikan masalah atau situasi
tersebut dengan memperhatikan prinsip moral.
a) Berdasarkan prinsip-prinsip moral diatas alternatif yang dipilih adalah alternatif
pertama karena pasien tetap memperoleh haknya sebagai pasien untuk
memperoleh informasi tentang kondisi janin walaupun tidak dengan segera.
THANK YOU

Anda mungkin juga menyukai