Anda di halaman 1dari 12

Carpal Tunnel Syndrome

Siti Maysarah
20060310156
Definisi
 Carpal tunnel syndrome (CTS), atau neuropati
median di pergelangan tangan, adalah kondisi
medis di mana saraf median dikompresi di
pergelangan tangan, menyebabkan parestesia,
mati rasa dan kelemahan otot di tangan.
Etilogi
 Genetik
 Pekerjaan
 Psikososial
 Trauma
 Terkait dengan penyakit lainnya
Epidemilogi
 CTS lebih banyak menyerang wanita daripada
laki-laki dengan rasio perbandingan 3-10:1.
Usia yang biasa diserang adalah usia
pertengahan yaitu antara 45-60 tahun, hanya
10% kasus CTS yang menyerang usia di
bawah 31 tahun. Ras yang mempunyai resiko
tinggi adalah ras kulit putih.
Patofisiologi
Peningkatan tekanan dalam terowongan karpal

Iskemi nervus median

Gangguan konduksi saraf disertai parestesia dan nyeri

Demielinasi segmental

Cedera axonal dan disfungsi saraf yang irreversibel


Gejala
 Kesemutan dan kekakuan
 Nyeri
 Gejala autonom : tangan terasa sesak, bengkak,
tangan terasa panas atau dingin setiap saat,
perubahan warna kulit, tangan menjadi sering
atau tidak pernah berkeringat.
 Gejala kelemahan atau kecerobohan tangan
Diagnosis
 Anamnesa
Gejala berupa parestesi seperti ditusuk-tusuk jarum, kumat-kumatan pada
jari I, II, dan III. Nyeri dirasakan memburuk pada malam hari hingga
membangunkan pasien akibat rasa terbakar dan kesemutan. Nyeri
berkurang bila pasien mengibaskan tangannya yang sakit. Nyeri dapat
menjalar ke bagian proksimal pergelangan tangan. Nyeri dirasakan bilateral
terutama pada tangan yang dominan, bersifat progresif, tiba-tiba terutama
bila melakukan pekerjaan yang menggunakan pergelangan tangan terus –
menerus.
 Pemeriksaan fisik
- Pemeriksaan sensoris
- Pemeriksaan motorik
- Pemeriksaan khusus : Tanda Hoffmann-Tinnel, Tanda Phalen, Tes
Kompesi Carpal, Tes Flick, Pemeriksaan palpasi,
Pemeriksaan ukuran pergelangan tangan.

 Pemeriksaan penunjang
- MRI
- elektrodiagnostik
Diagnosis Banding
 Sindroma pronator teres : nyeri menjalar dari daerah
siku yang menunjukkan nyeri tekan, tempat nyeri
terdapat pada kaput muskulus pronator teres atau
ligamentum struthers.
 Neuritis radialis : gangguan sensibilitas pada bagian
tengah dari kulit yang menutupi permukaan posterior
lengan bawah, kulit tangan yang menutupi ibu jari,
jari telunjuk, jari tengah dan separuh bagian radial jari
manis berikut kulit permukaan dorsal dan volar
tangan.
Penatalaksanaan
Menurut tahapan:

 Tahap ringan : modifikasi yang serasi melalui aktifitas


pada pergelangan tangan atau anti inflamasi.
 Tahap sedang : injeksi kortison kedalam terowongan
karpal.
 Tahap berat: intervensi pembedahan harus cepat
dilakukan.
Pengobatan secara umum:
 Pembalutan
 Medikasi : antiinflamasi nonsteroid, diuretik

dan piridoxine (vitamin B6)


 Suntikan Kortikosteroid Lokal
 Pembedahan
 Terapi Alternatif
Prognosis
 Hampir 90% pasien CTS ringan sampai sedang membaik
dengan terapi konservatif.
 Pasien CTS akibat sekunder dari penyakit seperti DM, fraktur
coles cenderung angka kesembuhannya lebih sedikit
dibandingkan pasien CTS tanpa penyakit penyerta.
 Adanya kerusakan akson merupakan tanda prognosis pasien
tersebut kurang baik.

Anda mungkin juga menyukai