Anda di halaman 1dari 9

EKONOMI MANAJERIAL

TEORI PENAWARAN

Dosen : Ana Susi Mulyani, SE., MM

FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA
2021
TEORI PENAWARAN
 DEFINISI PENAWARAN.
Adalah kesediaan para penjual untuk
menjual sejumlah baarang tertentu, pada
harga tertentu, pada tempat dan waktu
tertentu pula.

Penawaran dibedakan menjadi dua :


* Penawaran Individu / Perorangan.
* Penawaran Kolektif / Pasar.
FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI.
 Faktor Harga, yaitu harga barang itu
sendiri.
 Faktor Non Harga, meliputi :
- Harga Barang lain.
- Ongkos Produksi.
- Tujuan Perusahaan.
- Tingkat Teknologi.
 HUKUM PENAWARAN.
- Apabila harga barang naik, maka
jumlaah barang yang ditawarkan akan
naik juga.
- Apabila harga barang turun, maka
jumlah barang yang ditawarkan akan
turun juga.
 TABEL PENAWARAN.
Adalah suatu daftar yang
menggambarkan /menunjukkan jumlah
barang yang ditawarkan pada berbagai
tingkat harga.

Contoh :
Harga ( P ) Jumlah ( Q )
1.500 250
2.500 500
3.500 750
 KURVA PENAWARAN.
Adalah suatu kurva yang menunjukkan
hubungan diantara harga suatu barang
dengan jumlah barang yang ditawarkan.

 FUNGSI PENAWARAN.
QSx = a.Px + b
CONTOH
Harga ( P ) Jumlah ( Q )
1.500 250
2.500 500
3.500 750

QSx = a.Px + b
250 = a. 1.500 + b
500 = a. 2.500 + b -
-250 = -1.000 a
a = -250 / -1.000
= 0,25
QSx = a.Px + b
250 = 0,25 ( 1.500 ) + b
250 = 375 + b
b = -125
 
Jadi, fungsi penawarannya adalah :
QSx = 0,25Px - 125
 PERGERAKAN DAN PERGESERAN KURVA
PENAWARAN.
“Terjadinya perubahan harga barang
tersebut akan menimbulkan gerakan
sepanjang kurva penawaran, sedangkan
perubahan factor lain diluar harga barang
itu sendiri akan menimbulkan pergeseran
terhadap kurva penawaran tersebut”

Anda mungkin juga menyukai