Anda di halaman 1dari 12

Pembelajaran IPA di SD

Modul 5. Media dan Alat Peraga Pembelajaran IPA


Tutor:
Indra Kusuma Wardani, S.Si

Departemen Pendidikan dan Kebudayaan


Universitas Terbuka
2010
Media dan Alat Peraga Pembelajaran IPA

Kegiatan Belajar:

1. Media dalam Pembelajaran IPA


2. Alat peraga dalam Pembelajaran IPA
Media dan Alat Peraga Pembelajaran IPA

Apakah definisi media?

Media adalah saluran komunikasi, yaitu segala sesuatu yang


membawa informasi dari sumber informasi untuk disampaikan
kepada penerima informasi (Heinich dkk, 1996).

Menurut Clark, 1996, media dapat dipandang sebagai:


1. Teknologi (elektronik)
2. Tutor
3. Program
4. Alat mental
Media dan Alat Peraga Pembelajaran IPA

Mengapa diperlukan media?

Secara umum, media digunakan untuk memfasilitasi


komunikasi.
Secara khusus, tujuan media adalah:
1. Meningkatkan kualitas dan efektivitas pembelajaran.
2. Memudahkan guru dalam melaksanakan pembelajaran.
3. memberikan arahan tentang tujuan yang akan dicapai.
4. Menyediakan evaluasi mandiri.
5. Memberikan rangsangan kepada guru untuk kreatif.
6. Menyampaikan materi pembelajaran.
7. Membantu anak didik yang mempunyai kekhususan
tertentu.
Media dan Alat Peraga Pembelajaran IPA

Apa saja hal yang perlu dipersiapkan guru dalam


menyediakan media?
1. Memilih dari bahan media yang sesuai dan benar
dengan tujuan pembelajaran yang akan dilakukan.

2. Memilih dari bahan media yang kurang sesuai dengan


tujuan pembelajaran sehingga perlu dimodifikasi.

3. Merancang media baru.


Media dan Alat Peraga Pembelajaran IPA

Apa saja yang perlu diperhatikan?


1. Media harus sesuai dengan kurikulum.
2. Akurat dan sesuai perkembangan teknologi.
3. Bahasanya ringkas dan jelas.
4. Dapat memotivasi siswa untuk belajar.
5. Memberi kesempatan siswa berpartisipasi.
6. Memiliki kualitas teknis yang baik.
7. Telah teruji/terbukti keefektifannya.
8. Bebas dari bias dan iklan/perdagangan.
9. Disertakan pedoman penggunaan.
Media dan Alat Peraga Pembelajaran IPA

Apa sajakah jenis media?


1. Media yang tidak terproyeksikan.
Contoh: buku, gambar dan foto, barang nyata.
2. Media diproyeksikan.
Contoh: transparansi (OHP), slide.
3. Audio
Contoh: kaset, rekaman fonograf, compact disk.
4. Media gerak
Contoh: film, video.
5. Komputer
6. Radio dan televisi
Media dan Alat Peraga Pembelajaran IPA

Apakah definisi alat peraga?

Alat peraga adalah komponen sumber belajar di lingkungan


siswa yang dapat merangsang siswa untuk belajar (Gagne).

Alat peraga adalah wahana fisik yang mengandung meteri


pembelajaran (Briggs).

Alat peraga adalah suatu teknik untuk menyamppaikan pesan


atau teknologi pembawa informasi (Schramm).

Alat peraga adalah segala sesuatu yang dapat merangssang


terjadinya proses belajar (Miarso).
Media dan Alat Peraga Pembelajaran IPA

Tujuan alat peraga?

1. Memperjelas informasi atau pesan pembelajaran.


2. Memberi tekanan pada hal-hal penting.
3. Memberi variasi dalam pembelajaran.
4. Memperjelas struktur pengajaran.
5. Memotivasi siswa belajar.
Media dan Alat Peraga Pembelajaran IPA

Apa saja yang perlu diperhatikan dalam mendesain alat


peraga?

1. Metode dan pendekatan yang sesuai?


2. Apakah diperlukan alat peraga?
3. Bagaimana pengelolaan kelas?
4. Bagaimana cara mendesain alat peraga?
* Kelayakan praktis
* Kelayakan pedagogis
* Kelayakan biaya
Terima Kasih
Media dan Alat Peraga Pembelajaran IPA

Pertanyaan

Tentukan sebuah tema dan susunlah media dan alat peraga


dari tema yang telah Anda tentukan tersebut!

Tema yang dapat dipilih:


1. Iritabilita tumbuhan
2. Makanan sebagai zat pembangun dan penyusun tubuh
3. Gelombang merambat menurut garis lurus

Anda mungkin juga menyukai