Anda di halaman 1dari 12

FAKTOR YANG MEMPENGARUHI

PERKEMBANGAN
Kelompok 5
Zulva Rosari Usman (321420040)

Ade Amalia (321420043)


01 Aliran Nativisme

02 Aliran Empirisme

03 Aliran Konvergensi

04 Aliran Kontemporer
01
Aliran Nativisme
Menurut aliran ini bahwa perkembangan individu itu semata-mata ditentukan oleh faktor-

faktor yang dibawa sejak lahir (natus = lahir). Anak sejak lahir membawa sifat-sifat dan dasar-

dasar tertentu yang dinamakan sifat pembawaan. faktor- faktor yang mempengaruhi dalam

Aliran ini adalah ;

 Faktor Genetik ( berupa faktor gen dari kedua orang tua )

 Faktor Kemampuan Anak

 Faktor Pertumbuhan Anak


02
Aliran Empirisme
Menurut aliran ini bahwa perkembangan individu itu semata-mata ditentukan oleh faktor dari

luar/lingkungan. Sedangkan pembawaan tidak memiliki peranan sama sekali. Tokoh aliran ini

ialah John Locke (1632 – 1704) yang terkenal dengan teori “Tabularasa”. Ia mengatakan bahwa

anak lahir seperti kertas putih yang belum mendapat coretan sedikitpun, akan dijadikan apa

kertas itu terserah kepada yang menulisnya.

Aliran empirisme menimbulkan optimisme dalam bidang pendidikan. Segala sesuatu yang

terdapat pada jiwa manusia dapat diubah oleh pendidikan. Watak, sikap dan tingkah laku

manusia dapat diubah oleh  pendidikan. Pendidikan dipandang mempunyai pengaruh yang

tidak terbatas.
03
Aliran Konvergensi
Menurut aliran ini bahwa manusia dalam perkembangan hidupnya dipengaruhi oleh

bakat/pembawaan dan lingkungan atau dasar dan ajar. Manusia lahir telah membawa benih-

benih tertentu dan bisa berkembang karena pengaruh lingkungan. Aliran ini dipelopori oleh W.

Stern.

Pada umumnya paham inilah yang sekarang banyak diikuti oleh para ahli pendidikan dan

psikologi, walaupun banyak juga kritik yang dilancarkan terhadap paham ini. Salah satu kritik

ialah Stern tidak dapat dengan pasti menunjukkan perbandingan kekuatan dua pengaruh itu.

Dengan demikian pendidikan harus mengusahakan agar benih-benih yang baik dapat

berkembang secara optimal dan benih-benih yang jelek  ditekan sekuat mungkin sehingga tidak

dapat berkembang.
04
Aliran Kontemporer
Aliran yang terbaru yaitu kontemporer, yakni teori pembelajaran yang dilakukan guru dan

siswa hendaknya menarik, merangsang siswa untuk berpikir dan guru dapat menciptakan

pembelajaran yang bermakna. Teori kontemporer yang bermunculan saat ini banyak sekali di

antaranya teori belajar sibernetik. Teori belajar sibernetik merupakan teori belajar yang relatif

baru, jika dibandingkan dengan teori-teori belajar yang sudah dibahas sebelumnya. Teori ini

berkembang sejalan dengan perkembangan teknologi dan ilmu informasi.


Thanks !
Any Question ?

Present By Group 5
Class B

Anda mungkin juga menyukai