Anda di halaman 1dari 7

Toleransi,Kerukunan, dan

Menghindarkan Diri Dari Tindak


Kekerasan
Oleh Edy Mahmud S.Ag.
A. Pentingnya Prilaku Toleransi
Qs. Yunus /10: 40 - 41
Kandungan Ayat
 Setelah di utusnya Rasulullah saw. manusia terbagi dalam dua golongan. Yaitu golongn
yang beriman terhadap kerasulan nabi Muhammad saw. dan kitab suci Al Qur’an. Yang
kedua golongan yang mendustakan kerasulan nabi Muhammad saw. dan kitab suci Al
Qur’an.
 Allah swt. mengetahui sikap dan prilaku orang – orang yang beriman yang senantiasa
bertaqwa kepada-Nya begitu pula mereka yang kafir.
 Orang beriman harus tegas dan berpendirian teguh atas keyakinannya.
Ayat diatas juga menjelaskan perlunya menghargai perbedaan dan sikap toleransi. Caranya
adalah tidak mengganggu aktivitas keagamaan orang lain.
Rasulullah bersabda:...

Artinya:  “Sebaik-baik sahabat di sisi Allah adalah yang terbaik di antara mereka terhadap
sahabatnya. Dan sebaik-baik tetangga di sisi Allah adalah yang terbaik di antara mereka
terhadap tetangganya.” (HR. At Tirmidzi)
B. Menghindari Diri dari Prilaku Tindak Kekerasan

Islam melarang tindak prilaku kekerasan terhadap siapapun..


Qs. Al Maidah/5: 32

Oleh karena itu Kami tetapkan (suatu hukum) bagi Bani Israil, bahwa: barangsiapa yang membunuh seorang
manusia, bukan karena orang itu (membunuh) orang lain, atau bukan karena membuat kerusakan dimuka bumi,
maka seakan-akan dia telah membunuh manusia seluruhnya. Dan barangsiapa yang memelihara kehidupan seorang
manusia, maka seolah-olah dia telah memelihara kehidupan manusia semuanya. Dan sesungguhnya telah datang
kepada mereka rasul-rasul Kami dengan (membawa) keterangan-keterangan yang jelas, kemudian banyak diantara
mereka sesudah itu sungguh-sungguh melampaui batas dalam berbuat kerusakan dimuka bumi. (QS. Al-Maidah :
32)
Dari Qs. Al maidah/5: 32 ada tiga pelajaran yang dapat dipetik...

 Nasib kehidupan manusia sepanjang sejarah memiliki keterkaitan dengan orang lain.
 Nilai suatu pekerjaan berkaitan dengan tujuan mereka. Pembunuhan seseorang dengan
maksud jahat merupakan pemusnahan suatu masyarakat, tetapi keputusan pengadilan
melakukan hukunan mati karena qisas merupakan sumber kehidupan masyarakat.
 Mereka yang memiliki pekerjaan berkaitan dengan penyelamatan jiwa seperti dokter,
perawat, polisi harus faham nilai pekerjaan mereka.
Tugas kita adalah menjega ketentraman hidup dengan cara mencintai orang – orang yang
berada disekitar kita. Dilarang berbuat yang mengakibatkan musibah bagi orang lain. Seperti
tindak kekerasan.
MENERAPKAN PRILAKU MULIA

Prilaku Toleransi yang harus dibina sesuai dengan ajaran Islam;…………...


 Saling menghargai adanya perbedaan keyakinan. Tidak boleh memaksakan kehendak agar
orang lain mengikuti keyakinan kita, dan sebaliknya.
 Saling menghargai adanya perbedaan pendapat.
 Belajar empati, yaitu merasakan apa yang dirasakan orang lain.

Anda mungkin juga menyukai