Anda di halaman 1dari 8

Kelompok Sosial


Dibuat oleh :

Irgi Fahriawan
A 501 17 054
Pengertian Kelompok Sosial


Kelompok sosial adalah kumpulan individu yang saling berinteraksi dan memiliki hubungan timbal

balik.

Berikut ini adalah pengertian kelompok sosial dari beberapa ahli :

 Soerjono Soekanto

Kelompok adalah himpunan atau kesatuan-kesatuan manusia yang hidup bersama karena saling

berhubungan di antara mereka secara timbal balik dan saling mempengaruhi.

   George Homans

Kelompok adalah kumpulan individu yang melakukan kegiatan, interaksi dan memiliki perasaan

untuk suatu keseluruhan yang terorganisasi dan berhubungan secara timbal balik.

 Hendro Puspito

Kelompok sosial adalah suatu kumpulan nyata, teratur dan tetap dari individu-individu yang

melaksanakan peran-perannya secara berkaitan guna mencapai tujuan bersama.


Syarat Syarat Kelompok Sosial


Menurut Soerjono soekanto  himpunan manusia baru bisa dikatakan Sebagai
kelompok sosial apabila memiliki beberapa persyaratan sebagai berikut :

 Adanya kesadaran sebagai bagian dari kelompok yang bersangkutan


 Adanya hubungan timbal balik antar anggota yang satu dengan yang
lainnya dalam kelompok itu.
 Ada suatu faktor pengikat yang dimiliki bersama oleh anggota-anggota
kelompok sehingga hubungan diantara mereka bertambah erat .
 Memiliki struktur , kaidah, dan pola perilaku yang sama
 Bersistem dan berproses
Ciri Ciri Kelompok Sosial

Ciri-ciri kelompok sosial tersebut adalah sebagai berikut :

 Merupakan kesatuan yang nyata dan dapat dibedakan dari kelompok atau
kesatuan manusia yang lain.
 Memiliki struktur sosial
 Memiliki norma-norma yang mengatur hubungan diantara para anggotanya.
 Memiliki faktor pengikat.
 Adanya interaksi dan komunikasi diantara para anggotanya.
Tipe Tipe Kelompok Sosial


Dhurkeim Membagi kelompok sosial menjadi dua yakni
kelompok sosial yang didasarkan pada solidaritas mekanik dan
yang didasarkan kepada solidaritas organik.
 Solidaritas mekanik adalah ciri dari masyarakat yang masih
sederhana dan belum mengenal pembagian kerja.
 Solidaritas organik merupakan bentuk solidaritas yang telah
mengenal pembagian kerja.
   Pendorong Timbulnya Kelompok Sosial

 Dorongan untuk mempertahankan hidup
 Dorongan untuk meneruskan keturunan
 Dorongan untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas kerja
Hubungan Antar Kelompok Dalam Masyarakat


Menurut kinloch, hubungan antar kelompok memiliki
beberapa kriteria yaitu :
a.    Kriteria fisiologis

b.    Kriteri kebudayaan


c.    Kriteria ekonomi
d.   Kriteria perilaku
Faktor pembentuk Kelompok Sosial


 Kedekatan

1. Kedekatan geografis tempat tinggal


2. Kedekatan geografis daerah asal

 Kesamaan

1. Kesamaan kepentingan
2. Kesamaan keturunan
3. Kesamaan nasib

Anda mungkin juga menyukai