Anda di halaman 1dari 35

PROPOSAL

Pengertian
• Proposal adalah Suatu usulan kegiatan atau
rencana yang diterangkan dalam bentuk
rancangan kerja secara terperinci dan
sistematis yang akan dilaksanakan atau
dikerjakan
FUNGSI PROPOSAL

1. Untuk melakukan penelitian


2. Untuk mendirikan usaha
3. Untuk mengajukan tender dari lembaga
pemerintah atau swasta
4. Untuk mengajukan kredit Bank
5. Untuk mengadakan acara kegiatan
TUJUAN PROPOSAL
• Agar mendapatan bantuan dana,
• Agar mendapatkan perizinan suatu acara
• Agar mendapatkan dukungan
• Agar mendapatkan sponsor
CIRI-CIRI PROPOSAL
• Proposal dibuat seringkas-ringkasnya.
• Proposal digunakan sebagai media informasi
kepada pembaca.
• Proposal biasanya dijilid.
• Proposal tidak harus tebal namun harus
berkualitas.
MANFAAT PROPOSAL
• Menjadi rencana yang mengarahkan panitia
dalam melaksanakan.
• Sebagai alat pengontrol jalannya kegiatan.
• Sebagai gambaran awal sebuah kegiatan.
• Sebagai alat evaluasi kegiatan.
SYARAT PEMBUATAN PROPOSAL
• Memiliki struktur dan logika yang jelas.
• Hasil kegiatan itu terstruktur.
• Rumuskan jenis kegiatan secara jelas, inofatif,
terperinci, dan benar-benar dapat dikuasai
dan dikerjakan.
• Hubungan kegiatan dengan dana yang
diperlukan harus rasional dan tidak mengada-
ada.
METODE PENGUMPULAN DATA
• Metode kualitatif adalah teknik pengumpulan
data dengan meneliti dan mengamati situasi
sosial. Cara yang digunakan adalah dengan
wawancara, observasi, review.
• Metode Kuantitatif adalah teknik
pengumpulan data yang banyak menuntut
penggunaan angka, biasanya berbentuk
diagram, grafik. Cara yang digunakan adalah
dengan survei, eksperimen.
HAMBATAN DALAM PENYUSUNAN
PROPOSAL
• Waktu yang singkat dalam membuat proposal.
• Data pendukung proposal yang terbatas. Jika
data terbatas maka kebenaran proposal akan
diragukan.
• Kesulitan menampilkan tema yang menarik.
KELEBIHAN PROPOSAL
• Dapat menjadi bukti legalitas.
• Sebagai rancangan biaya.
• Mempermudah dan memperlancar
pelaksanaan kegiatan.
• Transparan, efektif, dan efisien.
KELEMAHAN PROPOSAL
• Memiliki tingkat kepercayaan yang rendah bila
tidak mempunyai banyak data pendukung.
• Tidak memiliki kekuatan tanpa adanya juru
bicara.
Perbedaan Proposal dengan laporan

• Proposal
a) Dibuat sebelum kegiatan dilakukan.
b) Dibuat untuk permohonan izin
dilaksanakannya kegiatan.
c) Berisi rumusan masalah dan hipotesis yang
akan diuji.
BENTUK PROPOSAL
• Proposal formal yaitu proposal yang ditujukan
untuk kegiatan resmi, proposal ini dibuat oleh
lembaga atau instansi tertentu..
• Proposal semi formal yaitu proposal yang
ditujukan untuk kegiatan yang tidak terlalu
formal dan bisa dilaksanakan oleh orang-orang
diluar lembaga.
• Proposal non formal yaitu proposal yang
ditujukan untuk kegiatan yang tidak formal.
• Laporan
a) Dibuat setelah kegiatan dilakukan.
b) Dibuat agar hasil kegiatan dapat diterima.
c) Berisi hal-hal yang dilakukan saat kegiatan.
JENIS JENIS PROPOSAL
1. Proposal Bisnis
Proposal bisnis yaitu berkaitan dengan dunia usaha, baik berupa
perseorangan ataupun kelompok.
2. Proposal Proyek
Yaitu proposal yang mengacu pada dunia kerja yang terdapat
serangkaian rencana bisnis atau komersil.
3. Proposal Penelitian
Proposal yang digunakan pada dunia akademikk dan organisasi
keilmuan.
4. Proposal Kegiatan
Yaitu proposal pengajuan untuk melakukan sebuah kegiatan, baik
sifatnya individu atau kelompok.
Hal Yang Perlu Diperhatikan Dalam Menulis
Proposal
• Menggunakan bahasa yang jelas, tepat,
formal, dan lugas.
• Kejelasan dan ketepatan isi menggunakan kata
atau istilah yang tepat.
• Paragraf yang kohesif, koheren, dan padu.
• Kalimatnya efektif dan tidak ambigu.
• Mengungkapkan alasan dan tujuan yang logis.
Penyebab Proposal Ditolak
• Permasalahan dalam judul yang ditampilkan
sudah umum atau sudah dibahas oleh orang
lain.
• Tema yang diajukan tidak menarik.
• Judulnya kurang spesifik terhadap suatu
permasalahan.
• Penggunaann kata yang berulang-ulang 
Sistematika Penulisan Proposal
1. Latar Belakang
berisi hal-hal yang melatar belakangi
dilaksanakannya kegiatan tersebut.
2. Masalah dan Tujuan
berisi tentang ide pokok dari pembuatan
proposal tersebut
3. Ruang Lingkup Kegiatan
berisi batas-batas dari pelaksanaan suatu
kegiatan.
4. Kerangka Teoretis dan Hipotesis
telaah terhadap teori atau hasil-hasil penelitian
sebelumnya yang berkaitan dengan masalah yang
dirumuskan.
Cara membuat rumusan hipotesis
a) Dituangkan dalam bentuk kalimat pernyataan
( mempunyai nilai benar/salah)
b) Dirumuskan secara singkat, padat, dan jelas
c) Dapat diuji secara empiris.
d) Merupakan pertautan antara 2 variabel atau lebih.
5. Metode
berisi metode kegiatan yang dilaksanakan
seperti : metode historis, deskriptif, atau
eksperimental.
6. Pelaksanaan Kegiatan
berisi susunan panitia untuk suatu kegiatan
disertai dengan pihak-pihak yang
bertanggung jawab terhadap kegiatan tersebut.
7. Fasilitas
berisi daftar perlengkapan yang diperlukan
untuk kegiatan tersebut.
8. Keuntungan dan Kerugian
berisi data rincian penggunaan dana saat
kegiatan dilakukan, bagian ini juga berisi daftar
pemasukan dana.
9. Waktu
Berisi tentang lama waktu kegiatan yang
akan dilaksanakan
10.Anggaran Biaya
berisi perincian biaya seperti : Belanja
barang, alat perlengkapan, dll.
CIRI KEBAHASAAN PROPOSAL
• Pernyataan argumentatif = adanya konjungsi penyebaban : sebab,
karena, oleh karena itu
• Terdapat pernyataan yang bersifat persuasif
• Menggunakan kata kerja tindakan yang menyatakan langkah-
langkah kegiatan (melakukan, mengamati).
• Menggunakan kata-kata yang bermakna pendefinisian (merupakan,
yaitu, adalah).
• Menggunakan kata yang menyatakan perincian (selain itu, pertama,
kedua)
• Mengandung kata yang bermakna keakanan (diharapkan, akan,
direncanakan)
• Menggunakan kata yang bermakna lugas/denotatif.
TUGAS
• Buatlah proposal penelitian dengan tema
“FARMASI”
• Kerjakan secara berkelompok masing-masing
2 orang
PROPOSAL KEGIATAN SEKOLAH
I. Judul Proposal
• “Kegiatan Pentas Seni dan Budaya SMK
KESEHATAN ADITAPA dalam Rangka
Merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia”
II. Pendahuluan
• A. Latar Belakang
• Salah satu kreativitas dan kekayaan bangsa yang harus
dilestarikan adalah kesenian. Sudah seharusnya, masyarakat
terutama anak-anak remaja zaman sekarang mengetahui
beragam jenis kesenian yang ada di Indonesia. Selain untuk
memberikan informasi mengenai kesenian di Indonesia
kepada mereka, acara ini juga berfungsi melestarikannya
agar tidak punah. Salah satu cara yang dapat dilakukan
untuk mengembangkan seni dan budaya adalah dengan
melakukan kegiatan pentas seni dan budaya.
B. Tujuan Kegiatan
• Kami mengadakan acara ini dengan beragam
tujuan, seperti berikut ini :
• Mempererat Hubungan dan Silaturahmi Sesama
Siswa dan Sisiwi
• Meningkatkan Kreativitas Siswa dalam Hal Seni
dan Budaya
• Menghibur Anggota Sekolah Seperti Guru, Murid,
dan Penjaga Sekolah.
III. Isi Proposal
A. Tema
• Kegiatan ini mengambil tema “Pentas Seni dan Budaya Kekinian”
supaya minat siswa/siswi meningkat dalam bidang seni.
1. Macam-macam Kegiatan
• Pentas Seni Musik Tradisional
• Pentas Tari Tradisional
• Pentas Pewayangan
• Pameran Komik Indonesia
• Pameran Batik
• Fashion Show Mix and Match Motif Tradisional dengan Busana
Kekinian.
2. Peserta
• Peserta dalam pentas ini adalah para siswa
dan siswi SMK Kesehatan Aditapa yang akan
dibagi perkelas.
B. Perlengkapan yang Dibutuhkan
• Demi kelancaran acara, kami membutuhkan
beberapa perlengkapan seperti berikut :
• Panggung
• Penataan Panggung
• Kostum
• Spanduk
• Atribut
• Konsumsi
C. Waktu dan Tempat Pelaksanaan
• Kegiatan ini akan dilaksanakan pada hari Senin
tanggal 19 pukul 10:00 – 16:00 WIB.
• Tempat : Gedung.......
IV. Susunan Acara
A. Susunan Kegiatan Pentas Seni dan Budaya
• 10:00 – 10:35 : Sambutan Kepala Sekolah
• 10:35 – 11:45 : Pentas Seni Musik Tradisional
• 11:45 – 12:25 : Istirahat, Sholat, Makan (ISHOMA)
• 12:25 – 13:45 : Pentas Tari Tardisional
• 13:45 – 15:00 : Pentas Pewayangan, Pameran
Batik dan Komik Indonesia
• 15:00 – 16:00 : Penutupan dan Fashion Show
Susunan Panitia
Agar acara dapat terlaksana dengan baik, harus
memiliki panitia acara. Berikut ini para panitia :
• Penanggung jawab :
• Ketua panitia :
• Sekretaris :
• Bendahara :
• Sek. Acara :
• Sek. Perlengkapan :
• Sek. Konsumsi :
1. Anggaran Dana
Acara ini membutuhkan dana sebesar Rp 8.000.000, dan
dana saat ini terkumpul sebanyak Rp 10.500.000.
Rincian Pengeluaran
• Pembawa Acara                : Rp 500.000
• Penyewaan Panggung       : Rp 2.000.000
• Penyewaan Alat Musik       : Rp 2.000.000
• Dana Penataan Panggung : Rp 500.000
• Biaya Konsumsi                : Rp 800.000
• Spanduk                          : Rp 300.000
• Lain-lain                         : Rp 200.000
• Total biaya pengeluaran untuk acara ini sebanyak Rp………….
PENUTUP
• Demikian proposal kegiatan pentas seni dan
budaya yang kami ajukan. Besar harapan kami
untuk bapak ibu guru yang dengan senang hati
mendukung dan ikut berpartisipasi demi
kelancaran acara kami. Atas perhatian dan
kerjasamanya, kami ucapkan terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai