Anda di halaman 1dari 8

Pertemuan 4

Pertemuan 3
c. Jembatan permanen, yaitu jembatan yang penggunanya dalam jangka waktu yang lama, jembatan
ini bersifat permanen dan penggunaannya direncanakan sesuai dengan umur rencana dari jembatan
tersebut. Pada umumnya jembatan permanen dibuat dari material-material yang mempunyai
kekuatan dan keawetan yang baik. Jembatan baja, beton bertulang, beton prategang, baja, dan
komposit merupakan jenis-jenis dari jembatan permanen.
DEFINISI DRAINASE
 Drainase merupakan sebuah metode yang dipergunakan untuk mengalirkan/ menguras kelebihan air
yang tidak sesuai dengan keinginan. Hal ini bertujuan untuk mencegah dampak yang buruk yang
diakibatkan air yang berlebih tersebut. Selain itu, drainase juga berguna untuk mengontrol kualitas
air tanah yang berkaitan dengan salinitas. Drainase terbentuk dari kata todrain yang berarti
mengeringkan atau mengalirkan air drainase, merupakan suatu sistem pembuangan air bersih dan air
limbah pada wilayah permukiman, industri, pertanian, badan jalan dan permukaan perkerasan
lainnya, serta berupa penyaluran kelebihan air pada umumnya, bisa berbentuk air hujan, air limbah
ataupun air kotor lainnya, air ini dikeluarkan dari kawasan yang bersangkutan baik di atas maupun di
bawah permukaan tanah ke badan air atau ke resapan buatan.
 Macam-macam drainase
Drainase alamiah
 Merupakan drainase yang terjadi secara natural tanpa campur tangan manusia. Drainase ini terbentuk
oleh aliran air yang menggerus permukaan tanah dan mengalir secara alami dengan adanya bantuan
gaya gravitasi sehingga lama kelamaan terbentuklah jalan air yang menyerupai sungai. Pada drainase
alamiah tidak terdapat bangunan seperti gorong–gorong, beton dan bangunan lainnya.
Drainase buatan
 Tujuan dari drainase buatan adalah untuk kegiatan pembangunan khusus misalnya pembatan selokan
dari batu kali atau batu gunung, gorong–gorong beton, pemipaan dan masih banyak lagi lainnya.
Macam drainase berdasarkan peletakannya:
 Drainase permukaan tanah
Drainase ini digunakan untuk membuang kelebihan air pada permukaan tanah. Letak dari saluran ini
adalah di atas permukaan tanah.
 Drainase di bawah permukaan tanah
Kegunaan dari drainase di bawah permukaaan tanah adalah untuk mengalirkan luapan air permukaan
melalui saluran pemipaan yang terletak di bawah permukaan tanah. Tujuan pemasangannya adalah
untuk nilai keindahan dan kerapian. Contoh drainase di bawah permukaan antara lain pada ruang
terbuka publik seperti taman, lapangan sepak bola maupun landasan pesawat terbang dan juga tempat–
tempat lainnya yang membutuhkan estetika dan kerapian agar tidak mengganggu penggunanya.
Macam–macam fungsi dari drainase
1) Single purpose
ungsi dari saluran ini adalah untuk mengalirkan satu macam aliran air pada bangunan. Contoh dari single
purpose diantaranya drainase untuk air hujan, limbah rumah tangga, limbah pabrik atau tempat usaha
dan lain sebagainya.
2) Multi purpose
Funsi dari saluran ini adalah untuk membuang beragam air limbah dialirkan secara bersama–sama atau
secara bergilir.
Macam drainase berdasar kontruksinya adalah:
 1) Saluran terbuka.
 Pada saluran ini sangat baik digunakan pada pembuatan drainase air hujan yang memiliki cukup luas
permukaannya. Untuk pembuatan saluran yang berasal bukan dari air hujan pada saluran terbuka ini
diharapkan tidak mengganggu lingkungan dan membahayakan kesehatan.
 2) Saluran tertutup
 Pada penerapannya sistem ini digunakan untuk aliran buangan air kotor berasal dari limbah dan
mengganggu lingkungan maupun kesehatan yang berada di tengah–tengah kota.
Tujuan dari pembuatan drainase
 Tujuan pembuatan drainase pada bangunan adalah:
a. Upaya yang dilakukam guna meningkatkan kesehatan lingkungan pada daerah pemukiman.
b. Cara untuk mengendalikan kelebihan luapan air agar tercipta keamanan dan kelestarian lingkungan.
c. Mengurangi daerah–daerah genangan air yang berakibat pada munculnya beberapa penyakit yang
membahayakan manusia seperti DBD, penyakit malaria, diare, disentri dan sebagainya. Upaya ini
dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang sehatb dan bersih.
d. Merupakan usaha untuk memperpanjang umur bangunan sehingga dapat menghemat anggaran. Akibat
dari kurangnya drainase pada daerah permukiman, jalan, daerah perdagangan akan berdampak pada
kerusakan dan terganggunya kegiatan yang berdampak pada ekonomi.
Fungsi Drainase
 Dalam pembuatannya drainase memiliki fungsi sebagai berikut:
a. Menjadikan wilayah yang tergenang air menjadi kering sehingga tidak menimbulkan kerusakan infrastruktur daerah perkotaan
dan juga tidak merugikan manusia.
b. Genangan air pada tampungan air cepat dikeringkan supaya tidak menimbulkan genangan daerah perkotaan. Hal ini
dimaksudkan untuk melindungi infrastruktur yang ada dan kelancaran aktifitas.
c. Pengendalian sebagian air permukaan yang berasal dari air hujan untuk digunakan sebagai cadangan air tanah dan daerah
perairan.
Pola–pola dalam pembuatan drainase
a. Pola siku
Penerapan pola siku pada daerah yang memiliki letak yang lebih tinggi dibandingkan dengan permukaan sungai atau badan air
untuk mempermudah mengalirkan air pada pembuangan akhir.
b. Pola parallel
Memiliki saluran utama dan cabang yang posisinya rata atau sejajar. Maksud dari saluran cabang yang dibuat pendek dan banyak
adalah untuk pengembangan selanjutnya apabila kota tersebut mengalami perkembangan sehingga dalam peluasan kota tersebut
saluran–saluran ini dapat diperluas.
c. Grid iron
Apabila pada suatu kota memiliki sungai di pinggir kota, maka sebelum air dibuang pada saluran utama disalurkan pada saluran
cabang dan dikumpulkan terlebih dahulu selanjutnya baru dibuang pada sungai.
d. Alamiah
Sebelum masuk pada saluran utama, maka air masuk melalui cabang– cabang baru masuk ke badan sungai. Saluran utama berada
dibagian paling bawah atau lebih rendah dibandingkan saluran cabang. Sungai yang ada pada pola ini lebih besar. Saluran yang ada
terbentuk secara alami tanpa rekayasa manusia.
e. Radial
Letak dari pola ini berada pada daerah perbukitan, dengan saluran yang menyebar ke segala arah. Pada daerah yang tergenang
pengeringannya dilakukan melalui saluran cabang yang menyesuaikan dengan topografi wilayah itu.

Anda mungkin juga menyukai