Anda di halaman 1dari 13

ALAT KONTRASEPSI

PENGERTIAN KONTRASEPSI

Kontrasepsi adalah suatu cara untuk mencegah


terjadinya kehamilan yang
bertujuan untuk menjarangkan kehamilan, merencanakan
jumlah anak dan
meningkatkan kesejahteraan keluarga agar keluarga
dapat memberikan perhatian
dan pendidikan yang maksimal pada anak.
Macam macam
kontrasepsi
KONDOM
 terbuat dari karet tipis elastis, serta berbentuk kantong.
 Fungsinya menampung sperma agar tidak masuk ke
dalam kelamin wanita.
 Kondom harganya murah, mudah didapat, tidak perlu
resep dokter, tidak perlu pengawasan dan juga bisa
mencegah penularan penyakit kelamin.
 Tapi tidak selalu cocok terutama jika
pemakai alergi terhadap bahan karet. Dan mungkin saja
terjadi kebocoran, karena
bahannya yang sangat tipis.
DIAFRAGMA
 alat ini seperti kondom, tapi dipakai oleh perempuan.
 Bentuknya seperti topi yang menutupi mulut rahim.
Terbuat dari bahan karet dan agak tebal.
 Fungsinya sama dengan kondom laki-laki, tapi ukurannya
lebih besar.
 Bentuknya elastis dan fleksibel sehingga dapat mengikuti
bentuk alat kelamin wanita, selain itu juga bisa dipakai
beberapa jam sebelum melakukan hubungan seksual.
 Diafragma digunakan jika akan berhubungan seksual.
Setelah itu bisa dilepas lagi atau tetap pada tempatnya.
Karena bahannya lebih tebal dari kondom, kontrasepsi ini
tidak mungkin bocor
ALAT KONTRASEPSI DALAM RAHIM

 Keuntungannya, alat ini bisa dipakai untuk jangka


panjang
 Alat Kontrasepsi dalam Rahim/AKDR/IUD lebih dikenal
dengan nama spiral
 Alat ini bisa bertahan dalam rahim selama 2-5 tahun,
tergantung jenisnya dan dapat dibuka sebelum waktunya
jika Anda ingin hamil lagi.
 kekurangannya kehamilan bisa tetap terjadi, perdarahan,
atau infeksi.
SPERMISIDA

 Agen yang menghancurkan membran sel sperma dan

menurunkan motilitas (pergerakan) sperma

 Penggunaan spermisida kurang efektif apabila tidak

dikombinasi dengan kontrasepsi lain seperti kondom

atau diafragma
PIL ATAU TABLET
 Cara menggunakannya, diminum setiap hari secara teratur
 Keuntungannya, pil ini dapat meningkatkan nafsu saat
berhubungan suami istri, sekaligus untuk pengobatan penyakit
endometriosis. Haid menjadi teratur, mengurangi nyeri haid,
dan mengatur keluarnya darah haid.
 Kerugian : mungkin berat badan bertambah, juga rasa mual
sampai muntah, pusing, mudah lupa, dan ada bercak di kulit
wajah seperti flek
hitam dan dapat mempengaruhi fungsi hati dan ginjal.
SUNTIKAN

 Terdiri dari Suntikan setiap 3 bulan (Depoprovera), setiap 10


minggu(Norigest), dan setiap bulan (Cyclofem).
 Salah satu keuntungan suntikan adalah tidak mengganggu
produksi ASI. Pemakaian hormon ini juga bisa mengurangi
rasa nyeri dan darah haid yang keluar.
 Kerugiannya bisa membuat badan jadi gemuk karena nafsu
makan meningkat. Kemudian lapisan dari lendir rahim menjadi
tipis sehingga haid sedikit, bercak atau tidak haid sama sekali.
Perdarahan tidak menentu.
SUSUK
 alat kontrasepsi bawah kulit, karena dipasang di bawah kulit

pada lengan

kiri atas

 Pemakaian susuk dapat diganti setiap 5 tahun (Norplant) dan 3

tahun (Implanon).

Sekarang ada pula yang diganti setiap tahun


KONTRASEPSI MANTAP

 Dipilih dengan alasan sudah merasa cukup dengan jumlah anak

yang dimiliki.

Caranya, suami-istri dioperasi (vasektomi untuk pria dan tubektomi

untuk

wanita). Tindakan dilakukan pada saluran bibit pada pria dan

saluran telur pada

wanita, sehingga pasangan tersebut tidak akan mendapat keturunan

lagi.
PANTANG BERKALA
 Adalah suatu cara kontrasepsi dimana tidak mengadakan

hubungan suami istri pada masa- masa subur (berpantang

sanggama pada masa/hari-hari subur)


SENGGAMA TERPUTUS

 Senggama terputus adalah metode keluarga berencana

tradisional, dimana pria mengeluarkan alat kelaminnya (penis)

dari alat kelamin wanita sebelum pria mencapai ejakulasi.

 Cara Kerja Alat kelamin (penis) dikeluarkan sebelum ejakulasi

sehingga sperma tidak masuk ke dalam alat kelamin wanita

sehingga kehamilan dapat dicegah.

Anda mungkin juga menyukai