Anda di halaman 1dari 9

IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN HOTS MODEL

DISCOVERY LEARNING DALAM MENINGKATKAN


HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VI PADA
MATERI PENGHEMATAN ENERGI LISTRIK DI SDN 001
SANGATTA UTARA
TAHUN PELAJARAN 2019/2020

OLEH : LANGGENG DWI T


SD 001 SANGATTA UTARA
Latar Belakang
1. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional
pasal 57 evaluasi dilakukan dalam rangka pengendalian mutu pendidikan
secara nasional.
2. Ujian Nasional (UN) dan Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) adalah
sistem evaluasi standar pendidikan dasar secara nasional dan merupakan
bagian yang tidak dapat dipisahkan dari sistem pendidikan nasional.
3. Pembiasaan dengan soal-soal dan pembelajaran yang berorientasi kepada
keterampilan berpikir tingkat tinggi (Higher Order Thinking Skill) agar
terdorong kemampuan berpikir kritisnya
4. Untuk meningkatkan kualitas pembelajaran yang bermuara pada peningkatan
kualitas siswa adalah menyelenggarakan Program Peningkatan Kompetensi
Pembelajaran (PKP)
Jenis Kegiatan

1. Menyusun Desain pembelajaran, analisis


Kompetensi Dasar dan target KD
2. Menyusun Kisi-kisi dan kartu soal
3. Menyusun RPP pembelajaran HOTS
4. Pelaksanaan pembelajaran, melakukan penilaian
Sikap, Pengetahuan, dan Keterampilan
Manfaat Kegiatan

 Memberikan pemahaman kepada guru tentang


pembelajaran (HOTS) secara terinci
 Memudahkan guru dalam menyusun perencanaan,
pelaksanaan dan penilaian pembelajaran (HOTS)
 Meningkatkan kreativitas guru dalam peningkatan hasil
belajar peserta didik dan mutu pendidikan di sekolah
Tujuan dan sasaran
Agar guru mampu
1. Menyusun Desain pembelajaran, analisis Kompetensi Dasar dan target
KD
2. Menyusun Kisi-kisi dan kartu soal
3. Menyusun RPP pembelajaran HOTS
4. Pelaksanaan pembelajaran, melakukan penilaian Sikap, Pengetahuan, dan
Keterampilan
Sasaran
5. peserta didik kelas VI SDN 001 Sangatta Utara berjumlah 27 Orang
Metode/Cara Melaksanakan Kegiatan
Persiapan :
Meyiapkan buku pedoman guru dan buku siswa tema 4 kelas VI
Menganalisis kompetensi dasar dan mentukan target kompetensi dasar
Menetukan indikator pencapaian kompetensi penunjang, kunci dan pengayaan
Menyusun desain pembelajaran berorentasi pada keterampilan berpikir tingkat tinggi (HOTS)
Menyusun kisi-kisi, kartu soal , LKPD dan penskoran
Menyusun RPP berorentasi pada keterampilan berpikir tingkat tinggi (HOTS)
Menyiapkan media, alat dan materi ajar (Handout)

Pelaksanaan
Pada pelaksanaan pembelajaran guru melakukan langkah-langkah pembelajaran sesuai dengan
rencana pelaksanaan pembelajaran yang telah disusun yakni terdiri dari: kegiatan Pendahuluan,
kegiatan inti yang mencakup sintak-sintak dari model pembelajaran discovery learning, melakukan
penilaian sikap dan keterampilan peserta didik, serta kegiatan penutup yang mencakup pemberian
umpan balik (melakukan penilaian pengetahuan), penugasan dan tindaklanjut hasil pembelajaran.
Pengamatan Pelaksanaan Pembelajaran
Pada kegiatan pengamatan guru meminta guru senior atau kepala sekolah untuk mengamati proses
pembelajaran dengan menggunakan lembar pengamatan yang tersedia, agar guru mendapatkan
informasi atau data tentang hal-hal yang perlu perbaikan dan pengembangan pembelajaran.
Alat/Instrumen, waktu dan Tempat

 Untuk mengukur keberhasilan pelaksanaan pembelajaran adalah


instrumen telaah RPP dan pengamatan proses pembelajaran,
sedangkan instrumen yang digunakan guru untuk mengukur hasil
belajar peserta didik adalah soal-soal dan lembar kerja peserta didik
(LKPD).

 Praktik pembelajaran ini dilaksanakan pada hari kamis


Tanggal 25 Oktoer 2019 bertempat di kelas VI Sekolah
Dasar Negeri 001 Sangatta Utara, Kabupaten Kutai Timur.
HASIL KEGIATAN 
1. Siswa mulai terbiasa dengan soal-soal dan
pembelajaran yang berorientasi kepada keterampilan
berpikir tingkat tinggi (Higher Order Thinking Skill)
untuk mendorong kemampuan berpikir kritisnya.

2. Meningkatnya kualitas pembelajaran yang bermuara


pada peningkatan kualitas siswa adalah
menyelenggarakan Program Peningkatan
Kompetensi Pembelajaran (PKP)
Simpulan dan Rekomendasi
Simpulan
Berdasarkan hasil pelaksanaan pembelajaran dapat disimpulkan bahwa:
1. Kemampuan sikap kerjasama peserta rerata Baik,
2. kemampuan demensi pengetahuan memperoleh rerata 78 kategori cukup
3. kemampuan keterampilan peserta didik memperoleh rerata 78 kategori Cukup
4. Guru melakukan tindaklanjut merevisi rencana pelaksanaan pembelajran dari hasil
pengamatan, agar memberikan dampak nyata bagi peningkatan hasil belajar peserta didik
dalam rangka memperbaiki kualitas pembelajaran di sekolah
Rekomendasi
Berdasarkan hasil pelaksanaan praktik pembelajaran berorientasi pada keterampilan berpikir
tingkat tinggi (HOTS) kegiatan peningkatan kompetensi pembelajaran (PKP) On3
direkomendasikan sebagai berikut:
5. Pembinaan guru dalam melaksanakan pembelajaran melalui observasi kelas
6. Pembiasaan melakukan pembelajaran berorientasi pada keterampilan berpikir tingkat tinggi
(HOTS) di sekolah
7. Melaksanakan supervisi dan penilaian kinerja guru secara cermat dan lengkap
8. Mengadakan pelatihan penguatan guru tentang proses pembelajaran dan penilaian
pembelajaran pembelajaran yang sesuai

Anda mungkin juga menyukai