Anda di halaman 1dari 10

KONSTITUSI NEGARA

AEBIL TASKARI RUSYDI


1202204126
SI4402
UUD NKRI 1945
UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 merupakan konstitusi negara kita
tercinta. Sebagai konstitusi negara, di dalamnya tentu saja diatur hal-hal
mendasar yang berkaitan dengan kehidupan berbangsa dan bernegara, misalnya
tentang bentuk negara dan pemerintahan, kedaulatan negara, tugas dan
kewenangan lembaga-lembaga negara, keberadaan pemerintah daerah, wilayah
negara, hak dan kewajiban warga negara, dan sebagainya. Dengan kata lain, UUD
Negara Republik Indonesia Tahun 1945 menggambarkan karakteristik negara kita
yang membedakannya dari negara lain.
Mind Map

Pasal UUD Contoh


Contoh Kasus Penjelasan Kesimpulan
1945 Aplikasi Pasal
Contoh Masalah
1. Masalah yang umumnya masih banyak terjadi adalah masalah hukum. Sudah
menjadi rahasia umum bahwa banyak sekali ketimpangan hukum terhadap
orang orang yang miskin atau kurang berpendidikan dibandingkan dengang
mereka yang punya kekuasaan dan kekayaan. Singkatnya hukum tajam
kebawah namun tumpul keatas.
2. Tingkat kemiskinan bangsa kita masih sangat banyak, banyaknya
pengangguran dan rakyat yang tidak mendapat haknya sebagai warga
negara. Sementara bangsa kita adalah negara yang kaya dengan budaya dan
SDM yang melimpah tapi justru dikelola orang asing.
Pasal UUD NKRI 1945 yang berkaitan
dengan masalah
BAB IX KEKUASAAN KEHAKIMAN
Pasal 27
(1) Segala warga negara bersamaan kedudukannya dalam hukum dan
pemerintahan dan wajib menjunjung hukum dan pemerintahan itu dengan
tidak ada kecualinya.
(2) Tiap-tiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak
bagi kemanusiaan.
BAB XIII PENDIDIKAN
Pasal 31
(1) Tiap-tiap warga negara berhak mendapat pengajaran.
(2) Pemerintah mengusahakan dan menyelenggarakan satu sistem pengajar
BAB XIV KESEJAHTERAAN SOSIAL
Pasal 33
(3) Bumi dan air dan kekayaan alam yang terkandung didalamnya dikuasai oleh negara dan
dipergunakan untuk sebesar-besar kemakmuran rakyat.
Pasal 34
Fakir miskin dan anak-anak yang terlantar dipelihara oleh negara..
Penjelasan
Pada UUD NKRI 1945, segala yang menyangkut kepentingan rakyat dalam
berbangsa dan bernegara sudah diatur dengan baik dan jelas dapat dijadikan
pedoman yang baik dan jelas pula. Namun yang jadi sumber masalah adalah
orang orang yang bertanggung jawab untuk mewujudkan pasal pasal tersebut
jelas tidak benar benar atau belum mampu melaksanakan tugasnya, karna
nyatanya dari berbagai berita tak jarang kita menyaksikan orang orang yang
memegang kekuasaan justru malah menyimpang dari UUD 1945. Jadi yang perlu
diubah bukanlah UUD 1945, melainkan bagaimana kedepannya orang orang yang
memegang kekuasaan mampu menjalankan tugasnya dengan baik dan benar.
Pengaplikasian Pasal terkait
Menurut saya Pasal pasal yang terkait dengan contoh masalah belum bisa dikatakan berhasil
diaplikasikan, misalnya :
Pasal 27
dimana setiap warga negara sama dihadapan hukum. Kasus yang bisa dijadikan rujukan sebagai contoh
ketidakadilan hukum di Indonesia yaitu kasus korupsi bansos yang menjerat eks Menteri Sosial, Juliari
Batubara. Uang tersebut digunakan Juliari untuk memenuhi kebutuhan pribadinya. Namun, vonis yang
diberikan Hakim kepada Juliari hanya selama 12 tahun, hal tersebut tentunya belum mencerminkan
keadilan hukum kepada khalayak umum
(sumber:
https://yoursay.suara.com/kolom/2021/10/09/212535/keadilan-hukum-di-indonesia-yang-sulit-dicari)
Pasal 31 33 dan 34
Dalam pasal tersebut jelas bahwa pemerintah wajib memberikan Pendidikan dan mensejahterakan
warga negara, namun masih banyak warga kita yang tidak menerima Pendidikan yang layak sehingga
akhirnya menjadi pengangguran ditambah dimasa pandemic covid-19 kemiskinan makin meningkat.
(Sumber : https://www.kompas.com/tag/tingkat+kemiskinan+2021 )
(sumber : https://smeru.or.id/id/content/situasi-kemiskinan-selama-pandemi )
Kesimpulan
Adanya UUD NKRI 1945 jelas dapat dijadikan sebagai pedoman untuk mengatasi
masalah bangsa. Namun yang harus diperhatikan adalah seluruh komponen
bangsa tersebut mau mengikuti pedoman tersebut, dengan mengikuti pedoman
itu tentunya keadaan bangsa Indonesia akan lebih baik.
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai