Plantae adalah golongan makhluk hidup bersel banyak dan berinti sejati.
Semua anggotanya mempunyai kloroplas, berdinding sel yang terbuat dari
selulosa, dan dapat melakukan fotosintesis.
Klasifikasi Kingdom Plantae
1. Lumut (Bryophyta)
Lumut mempunyai
bagian-bagian yang
menyerupai batang
(cauloid), daun (filoid),
dan akar (rizoid).
Strukturnya sangat
sederhana, hanya terdiri
atas selapis sel yang
bersekat dan tidak
mempunyai berkas
pengangkut.
Reproduksi dan Daur Hidup Lumut
Lumut mengalami metagenesis, yaitu pergiliran keturunan antara generasi
gametofit (pembentuk gamet) dengan generasi sporofit (pembentuk spora).