Anda di halaman 1dari 5

Definisi Negara

Negara adalah suatu organisasi di antara


sekelompok/ beberapa kelompok manusia
yang bersama-sama mendiami suatu wilayah
(territory) tertentu dengan mengakui adanya
suatu pemerintahan yang mengurus tata tertib
dan keselamatan sekelompok atau beberapa
kelompok manusia tadi.
Unsur – Unsur Negara
Unsur-unsur Negara:
1. Rakyat; diartikan sebagai sekumpulan manusia yang memiliki persamaan dan bersama-
sama mendiami suatu wilayah tertentu.
2. Wilayah; Wilayah Negara mutlak di perlukan untuk tempat tinggal rakyatnya dan
pemerintah menjalankan pemerintahannya yang terdiri dari: daratan, perairan, dan
udara.
3. Pemerintahan yang berdaulat; adalah badan yang mengatur urusan sehari-hari yang
menjalankan kepentingan – kepentingan bersama.
4. Pengakuan dari Negara lain; Pengakuan atas terbentuknya negara terbagi menjadi 2
yaitu pengakuan de facto dan pengakuan de iure, secara de facto Indonesia merdeka
pada tanggal 17 Agustus 1945, secara de iure Indonesia di akui dunia internasional sejak
tanggal 18 agustus 1945.
Proses Terbentuknya Negara
Proses Terbentuknya Negara:
1. Occupatie (Pendudukan); Hal ini terjadi ketika suatu wilayah yang
tidak bertuan dan tidak dikuasai kemudian diduduki dan dikuasai oleh
suku, kelompok tertentu.
2. Fusi (Peleburan); Fusi merupakan gabungan dua negara atau lebih. Hal
ini terjadi ketika negara-negara kecil yang mendiami suatu wilayah
mengadakan perjanjian untuk saling melebur menjadi negara baru.
3. Cessie (Penyerahan); Hal ini terjadi ketika suatu wilayah diserahkan
kepada negara lain berdasarkan suatu perjanjian tertentu.
4. Accsie (Penaikan); Hal ini terjadi ketika suatu wilayah terbentuk akibat
penaikan lumpur sungai atau timbul dari dasar laut atau delta.
Kemudian wilayah tersebut dihuni oleh sekelompok orang sehingga
terbentuklah negara.
5. Anexatie (Pencaplokan); Suatu bangsa berdiri disuatu wilayah yang
dikuasai (dicaplok) oleh bangsa lain tanpa reaksi berarti.
6. Proclamation (Proklamasi); Hal ini terjadi karena ketika penduduk
pribumi dari suatu wilayah yang diduduki oleh bangsa lain mengadakan
perjuangan (Perlawanan) sehingga berhasil merebut wilayahnya
kembali, dan menyatakan kemerdekaannya.
7. Inovation (Pembentukan baru); Hal ini terjadi karena adanya keinginan
dari sekelompok masyarakat yang menginginkan perubahan dalam
pemerintahan di Negaranya.
8. Separatische (Pemisahan); Suatu wilayah negara yang memisahkan diri
dari negara yang semula menguasainya kemudian mengatakan
kemerdekaannya.
Negara

Unsur Negara Proses Terbentuknya Negara

Anda mungkin juga menyukai